OK
Panduan

Kenapa Listrik Rumah Mati Tetangga Tidak? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!

03 Nopember 2024 · 5 min read Author: Hendi Abdurahman · Editor: Bobby Agung Prasetyo

listrik rumah mati tetangga tidak

listrik rumah mati tetangga tidak, sumber: shutterstock.com

Penyebab dan cara mengatasi listrik rumah mati tetangga tidak bisa diketahui dengan beberapa langkah mudah. Yuk, simak ulasan lengkapnya lewat artikel berikut!

Pernahkah kamu mengalami kondisi listrik rumah mati tetapi tetangga tidak?

Situasi tersebut tentu saja akan mengganggu sejumlah aktivitas yang dilakukan di dalam hunian.

Misalnya, ketika kamu hendak menanak nasi di rice cooker lantas listrik mati tiba-tiba, prosesnya menjadi terhenti.

Lebih menjengkelkan lagi, apabila setelah melakukan pengecekan, hanya rumah kamu saja yang mengalami listrik mati sedangkan tetangga tidak.

Oleh karena itu, mengetahui penyebab dan cara mengatasi kondisi tersebut sangat penting.

Secara umum, Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyebut bahwa ketika terjadi padam listrik di rumah, hal yang perlu dilakukan adalah memastikannya terlebih dahulu dengan cara sebagai berikut:

  • Cek tetangga turut padam atau tidak? Kalau iya, berarti gangguan terjadi karena instalasi atau adanya pemeliharaan dari PLN.
  • Jika padam sendiri, cek sekring di dalam rumah. Seandainya sekring off, gangguan ada pada instalasi pelanggan sedangkan jika posisi on berarti gangguan ada di instalasi PLN.

Di luar itu, untuk lebih memahami penyebab dan cara mengatasi listrik mati tetangga tidak, berikut ini adalah hal yang dapat kamu lakukan.

Penyebab Listrik Rumah Mati Tetangga Tidak

listrik rumah mati tetangga tidak

sumber: freepik.com

1. Adanya Korsleting Listrik

Penyebab listrik rumah mati tetangga tidak umumnya dikarenakan adanya korsleting atau hal-hal yang menyebabkan terputusnya daya listrik.

Selain itu, hal-hal lain yang bisa menyebabkan matinya listrik rumah antara lain adanya arus bocor, hubungan arus pendek, atau tegangan listrik yang tidak stabil.

Beberapa penyebab tersebut bisa jadi tidak berhubungan dengan listrik rumah tetangga sehingga hanya listrik pada hunian kamu saja yang mengalami masalah.

2. Perbedaan Jaringan Listrik

Dalam beberapa kasus, matinya listrik rumah biasanya dikarenakan adanya perbedaan jaringan.

Pasalnya, tidak jarang jaringan listrik rumah yang dihuni berbeda dengan tetangga karena asal gardu berlainan.

Dengan demikian, situasi listrik mati tapi tetangga tidak bisa saja terjadi ketika adanya perbedaan jaringan atau gardu.

3. Terjadi Pemadaman Listrik Sebagian

Faktor listrik rumah mati tetangga tidak juga dapat disebabkan karena adanya pemadaman listrik sebagian.

Hal ini dapat terjadi karena gangguan saluran distribusi atau sumber daya listrik yang bepusat di daerah rumah.

Jika ditelaah lebih lanjut, penyebab ini dapat serupa dengan pemadaman bergilir karena PLN acap kali melakukan pemutusan dengan alasan perawatan pada area-area yang telah ditentukan.

4. Gangguan pada Sakelar

Sakelar atau stop kontak rumah yang telah usang dapat pula menjadi penyebab terjadinya listrik mati.

Kerusakan ini bersifat individual sehingga bisa jadi listrik rumah kamu mati tetapi tetangga tidak.

Cara Mengatasi Listrik Rumah Mati Tetangga Tidak

Untuk menanggulangi permasalahan di atas, terdapat cara mengatasi yang ternyata mudah untuk dilakukan.

1. Periksa Instalasi Listrik Rumah

Langkah pertama yang mesti kamu lakukan adalah mengecek instalasi listrik rumah.

Pastikan bahwa instalasi listrik rumah kamu benar-benar tidak bermasalah.

Namun, jika kamu ragu, hubungi PLN sesegera mungkin dan tanyakan permasalahan yang dialami.

2. Memeriksa Meteran Listrik

Memeriksa meteran listrik menjadi salah satu hal yang perlu dilakukan ketika mengetahui bahwa listrik rumah mati.

Jika meteran atau MCB berhenti berputar, bisa jadi trouble yang kamu alami adalah perihal pasokan daya.

3. Memeriksa Sakelar

Periksa tiap-tiap sakelar yang ada di rumah tanpa terkecuali untuk memastikan bahwa matinya listrik bukan berasal dari sakelar.

Jika dirasa perlu, matikan seluruh stop kontak terlebih dahulu kemudian nyalakan kembali.

4. Memeriksa Listrik Tetangga dan Area Rumah

Cara mengatasi listrik mati tetangga tidak yang terakhir adalah dengan meninjau area rumah.

Apabila listrik tetangga mati semua, dapat dipastikan bahwa hal tersebut dikarenakan adanya pemadaman dari PLN.

Akan tetapi, jika listrik tetangga tetap nyala, itu artinya ada masalah pada jaringan listrik rumah kamu.

Jika masih ragu, hubungi call center PLN atau datangi kantor terdekat lantas utarakan permasalahan yang dialami.

penawaran khusus

Tips Mencegah Listrik Rumah Mati Tetangga Tidak

Dalam rangka mencegah listrik rumah mati sedangkan tetangga tidak, sederet tips berikut bisa kamu praktikkan.

1. Melakukan Pemeliharaan Rutin

Langkah pertama adalah melakukan pemeliharaan secara rutin dan berkala, misalnya mengecek meteran listrik atau instalasi kabel seminggu sekali.

Selain itu, guna menghindari adanya kotoran pada meteran atau stop kontak yang bisa menimbulkan berbagai gangguan, bersihkan minimal 3 atau 4 hari sekali.

2. Menghindari Beban Listrik Berlebih

Listrik yang digunakan di rumah diyakini tak akan stabil jikalau bebannya melebihi pemakaian.

Maka dari itu, pastikan beban listrik rumah selalu sesuai dengan kapasitasnya, misalnya untuk pemakai daya 900 VA, usahakan tidak menggunakan alat elektronik yang memerlukan daya listrik besar.

3. Menggunakan Peralatan Elektronik Sesuai Standar

Penggunaan peralatan elektronik yang sesuai standar berpengaruh pada stabilitas listrik sehingga meminimalisir listrik mati.

Sebelum memakai alat-alat yang membutuhkan daya listrik, pastikan agar mengecek kebutuhan dayanya terlebih dahulu.

4. Melindungi Instalasi Listrik pada Momen Tertentu

Pada momen-momen tertentu, seperti ketika hendak merenovasi rumah atau ruangan, usahakan agar tidak ada material bangunan yang mengganggu jalur instalasi listrik.

Pasalnya, banyak terjadi instalasi atau grounding listrik yang terpengaruh ketika adanya perombakan ruangan di rumah sehingga menyebabkan arus listrik terganggu.

5. Melakukan Tindakan Cepat Jika Terjadi Sesuatu

Apabila terjadi sesuatu yang berhubungan dengan kelistrikan, pastikan agar segera melakukan tindakan cepat.

Contohnya, mengecek sumber listrik atau menghubungi PLN dan menceritakan kejadian secara rinci.

FAQ

Mengapa jika salah satu lampu listrik PLN di rumah kita mati, lampu lain tidak ikut mati?

Pada kasus ini terjadi lantaran kontinuitas rangkaian paralal, yakni jika salah satu lampu dipadamkan, lampu lainnya tidak akan ikut padam.

Apa yang harus dilakukan jika rumah mengalami mati listrik?

Langkah pertama adalah memerhatikan keselamatan diri dan keamanan rumah, lalu cek meteran listrik dan jika diperlukan hubungi PLN.

Petugas PLN ke rumah apakah bayar?

Petugas PLN yang datang ke rumah karena adanya aduan terkait kelistrikan tidak akan dikenakan bayar atas layanan yang diberikan secara langsung karena semua transaksi pembayaran terkait listrik umumnya lewat sistem PPOB, tidak ada pembayaran di rumah pelanggan.

***

Semoga ulasan di atas bermanfaat, ya.

Yuk, temukan informasi menarik lainnya seputar properti dan rumah hanya di artikel.rumah123.com.

Jangan lupa follow Google News kami agar tidak ketinggalan berita terkini.

Dapatkan kemudahan memiliki hunian hanya di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini.


Tag:


Hendi Abdurahman

Content Writer

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA