OK
Panduan

25 Contoh Kegiatan Maulid Nabi di Sekolah yang Kreatif, Sederhana, dan Berkesan

22 Agustus 2023 · 3 min read Author: Maskah Alghofar

acara dan kegiatan maulid nabi

Sumber: Suarakpk.com

Berikut ini 25 contoh kegiatan maulid nabi di sekolah mulai dari khataman AlQuran hingga lomba puisi.

Maulid Nabi Muhammad adalah peringatan atas hari lahirnya Nabi Muhammad salallaahu ‘alaihi wasallam sebagai rasul terakhir bagi umat Islam.

Sebagian besar umat Islam di seluruh dunia memperingati hari Maulid Nabi, termasuk di Indonesia.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad saw. di tanah air dilakukan dengan berbagai cara.

Mulai dari kajian ulama tentang ajaran-ajaran nabi hingga khataman Alquran.

Perayaan ini tidak hanya dilakukan di lingkungan rumah saja, anak-anak sekolah dengan mayoritas muslim juga biasanya turut ikut merayakan.

Penyelenggaraan peringatan maulid ini merupakan upaya penghormatan yang dilakukan umat Islam kepada Nabi Muhammad saw.

Peringatan ini bertujuan untuk mempelajari kembali perjalanan hidup Rasulullah saw. dan semangat Beliau dalam menyebarkan Islam.

Untuk anak sekolah, peringatan ini bisa menjadi ajang untuk menumbuhkan kecintaan terhadap Nabi Muhammad saw. dan juga ajaran Islam.

Berikut ini contoh kegiatan Maulid Nabi Muhammad di sekolah yang bisa dilakukan.

25 Contoh Kegiatan Maulid Nabi di Sekolah

contoh kegiatan maulid nabi muhammad saw di sekolah

Sumber gambar kegiatan maulid nabi muhammad saw di sekolah : mawaspecangaan.sch.id

Berikut ini daftar contoh kegiatan maulid Nabi Muhammad saw. di sekolah, di antaranya:

  1. Kajian Hadis.
  2. Khataman Alquran.
  3. Tabligh Akbar.
  4. Lomba Qasidah dan Sholawat.
  5. Tausiyah/Pengajian
  6. Bakti Sosial
  7. Pawai Maulid
  8. Bersholawat bersama guru dan murid
  9. Tebak Sholawat
  10. Pertunjukan Nasyid
  11. Festival Menghias Telur Maulid
  12. Diskusi Keagamaan
  13. Pentas Seni bertema Islami
  14. Bakti Sosial
  15. Santunan Anak Yatim
  16. Menggalang Dana untuk Kemanusiaan
  17. Lomba Cerdas Cermat Riwayat Nabi
  18. Bedah Buku sejarah nabi
  19. Nonton Bareng Film Tema Islami
  20. Membuat kaligrafi
  21. Tumpengan
  22. Lomba Pidato Tema Maulid
  23. Menghias kelas
  24. Lomba Menulis/Story telling Kisah Nabi
  25. Lomba puisi bertema nabi

Contoh Kegiatan Maulid Nabi di Sekolah

1. Khataman Alquran

Kegiatan maulid Nabi Muhammad saw, di sekolah pertama adalah khataman Alquran.

Kamu bisa membaca Alquran dari beberapa hari sebelum peringatan inti diselenggarakan.

Hal ini akan membantu siswa lebih mudah khawam di hari perayaan maulid Nabi Muhammad saw.

2. Tabligh Akbar

Selanjutnya adalah kegiatan tabligh akbar yang berisikan kajian-kajian bersama ulama.

Kegiatan tabligh akbar ini biasanya lebih besar dari kegiatan tausiyah biasanya.

Melalui kegiatan ini, penceramah bisa menyampaikan nasihat-nasihat yang berkaitan dengan perjuangan nabi saat menegakkan Islam.

3. Pawai Maulid

Kegiatan maulid nabi di sekolah selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah pawai.

Pawai maulid nabi ini bisa menjadi momen menyenangkan karena kamu bisa jalan beriringan dengan membawa spanduk keagamaan. 

Hal ini juga bisa menjadi sarana dakwah menyebarkan agama Islam dan kebaikan ke lingkungan sekitar sekolah.

4. Bakti Sosial

Bakti sosial juga bisa menjadi kegiatan maulid nabi di sekolah yang bermanfaat.

Kegiatan ini bisa dapat kamu lakukan dengan melakukan berbagai macam agenda, seperti berbagi sembako, donor darah, membersihkan lingkungan, dan lainnya.

5. Menghias Kelas

Menghias kelas dengan atribut yang berbau keagamaan juga bisa kamu lakukan di sekolah.

Misalnya saja dengan menambahkan penghias dinding berupa kaligrafi atau foto tokoh Islam.

6. Nonton Bareng Film Islami

Kegiatan menonton film bernuansa Islami juga bisa menjadi hal yang menyenangkan, lo.

Kamu bisa menyiapkan ruangan yang kedap cahaya untuk membuat ruangan menonton.

Pilih film-film yang mencerminkan perjuangan dan ajaran-ajaran Islam.

7. Tumpengan

Untuk memupuk kebersamaan, kamu juga bisa membuat acara tumpengan untuk kegiatan maulid di sekolah.

Kamu bisa menjadikan tumpengan sebagai puncak acara dari beberapa kegiatan seperti lomba atau khataman Alquran.

***

Itulah contoh kegiatan maulid nabi di sekolah yang bisa kamu jadikan referensi.

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca ulasan lainnya di artikel.rumah123.com.

Ikuti Google News dari Rumah123.com agar kamu tak ketinggalan banyak informasi terbaru.

Cluster Griya Sakinah merupakan perumahan islami yang berlokasi di daerah Bandung, Jawa Barat.

Klik Rumah123.com untuk informasi lebih lanjut karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!


Tag: ,


Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA