6 Jenis Wallpaper Dinding yang Bagus agar Interior Rumah Semakin Sedap Dipandang
Berbagai jenis wallpaper dinding cukup beragam dan bisa disesuaikan tergantung kebutuhan dan gaya hunian. Baca ulasannya di sini, yuk!
Property People, wallpaper sering kali digunakan untuk menutup atau melapisi dinding sehingga tampilan interior hunian terkesan unik.
Di luar itu, pemasangan wallpaper juga menjadi siasat yang kerap dilakukan seandainya tembok dinding tampak kusam.
Tidak mengherankan jika banyak para penghuni rumah mencari desain wallpaper dinding untuk ditempatkan di ruang-ruang tertentu.
Namun, sebelum membeli dan mencari motif yang diinginkan, ada baiknya kamu mengetahui jenis wallpaper dinding yang beredar di pasaran.
Jenis Wallpaper Dinding
1. Wallpaper Kertas
Jenis wallpaper dinding dengan bahan dasar kertas tergolong mudah didapatkan karena banyak beredar di pasaran.
Tingkat ketebalannya pun beragam, mulai dari yang cukup tipis, sedang, hingga ketebalan maksimal.
Dari segi harga, jenis wallpaper ini merupakan yang termurah, tetapi motifnya bisa disesuaikan dengan ruangan-ruangan pada hunian.
Adapun salah satu kekurangan yang acapkali dikeluhkan adalah tingkat kerusakan yang cukup mudah terlebih jika terkena air atau noda serta tak jarang robek jika pemasangannya tidak apik.
2. Vinyl
Sedikit berbeda dengan jenis kertas, wallpaper vinyl terbilang cukup awet dan mudah dibersihkan lantaran tidak menyerap air atau noda.
Keunggulan lainnya, seandainya tembok rembes dan basah, penggunaan wallpaper vinyl tidak akan membuat dinding berjamur.
Salah satu kekurangannya adalah desain wallpaper yang tidak memiliki pola banyak sehingga pilihan motif pun terbatas.
Dalam proses pemasangannya, bahan vinyl ini memerlukan kehati-hatian supaya tidak ada gelembung udara yang muncul.
3. Heavy Duty Paper
Bahan atau jenis wallpaper dinding heavy duty paper terbuat dari kertas tetapi lebih kuat dan tebal dari kertas pada umumnya.
Selain itu, motif yang dihadirkan pada jenis wallpaper ini umumnya bermotif emboss atau timbul.
Salah satu yang menarik adalah wallpaper heavy duty paper dapat ditimpa dengan cat dinding sesuai dengan keinginan sehingga terbilang lebih fleksibel dalam penggunaannya.
4. Kain
Wallpaper dinding kain umumnya terbuat dari bahan beludru meskipun ada pula yang terbuat dari bahan sutra, tenun, katun sampai linen.
Harganya cukup mahal serta pemasangannya yang terlampau sulit karena perlu ketelitian.
Namun, wallpaper dinding jenis kain bisa dicuci apabila terkena kotoran atau noda serta memiliki daya tahan yang kuat.
Di sisi lain, kamu memerlukan lem wallpaper dinding yang tepat dalam proses pemasangannya agar benar-benar kuat dan menempel pada dinding.
5. Foil
Jenis wallpaper dinding foil biasanya digunakan untuk rumah-rumah yang cukup mewah.
Pasalnya, foil ini memberikan efek kilap, tahan dengan suhu air, kotoran, noda sekaligus memberikan tampilan yang elegan.
Jenis wallpaper foil biasanya digunakan pada area-area tertentu, seperti ruang tamu atau ruang keluarga.
6. Wallpaper Dinding 3D
Jenis wallpaper dinding 3D terbuat dari bahan plastik dengan ketebalan yang cukup serta mudah dibentuk.
Motif dari jenis wallpaper ini sangat banyak dan kamu bisa memilihnya sesuai dengan keinginan.
Beberapa motif tersebut di antaranya seperti geometri, abstrak, batu bata, kayu, dan lain sebagainya.
Bahkan, beberapa motif acapkali hampir sama dengan bahan dasar jika dilihat dari kejauhan.
Misalnya, motif batu bata yang akan tampak seperti material asli jika dilihat secara sekilas.
***
Itulah sederet jenis wallpaper dinding yang bisa kamu pilih, Property People.
Semoga bermanfaat, ya!
Kunjungi laman Rumah123.com dan www.99.co/id. jika ingin mencari rumah, apartemen, tanah atau properti lainnya.
Kamu bisa mendapatkan penawaran terbaik seperti hunian di Bintaro Icon Tangerang Selatan.
Buka lembaran baru dan wujudkan impianmu karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel.Rumah123.com.