OK
Panduan

5 Cream Penghilang Flek Hitam Terbaik, Wajah Cerah dan Bekas Jerawat Hilang!

28 April 2023 · 3 min read Author: Gadis Saktika

cream penghilang flek hitam

shutterstock.com

Miliki flek hitam di wajah memang bisa membuat kepercayaan diri menjadi berkurang. Dengan begitu, segera atasi masalah kulit tersebut menggunakan cream penghilang flek hitam. Yuk, lihat rekomendasi terbaiknya pada artikel ini!

Tak dipungkiri, flek hitam merupakan masalah kulit yang kerap dialami banyak orang.

Kondisi abnormal ini dapat disebabkan oleh banyak faktor, seperti paparan sinar matahari, hormonal, dan penuaan.

Dengan kondisi itu, flek hitam bisa membuat seseorang merasa kurang percaya diri dan sering merasa insecure.

Agar bisa membantumu mencari solusi dalam mengatasi masalah kulit tersebut, Rumah123.com telah menghadirkan rekomendasi cream penghilang flek hitam terbaik yang ada di pasaran.

Adapun rekomendasi terbaiknya bisa kamu lihat pada uraian di bawah ini.

5 Cream Penghilang Flek Hitam

1. Laneige Radian-C Cream (Rp470.000)

cream penghilang flek hitam

sumber: laneigestore-id.com

Rekomendasi cream penghilang flek hitam pertama datang dari produsen skincare Korea, yaitu Laneige.

Produk ini sudah dikenal oleh masyarakat Korea sebagai krim wajah yang dapat mencerahkan kulit, menghilangkan bekas jerawat, serta menyamarkan flek hitam.

Tak hanya flek hitam, produk ini dikenal juga bantu mengurangi iritasi kulit yang disebabkan oleh blue light atau pancaran sinar biru dari layar gadget.

Manfaat lainnya, produk dari Laneige ini juga bisa dipakai sebagai alas bedak atau pengganti foundation, lo.

 

2. Kiehl’s Clearly Corrective Brightening & Smoothing Moisture Treatment (Rp950.000)

cream penghilang flek hitam

sumber: reviews.femaledaily.com

Kiehl’s Clearly Corrective Brightening & Smoothing Moisture Treatment merupakan krim wajah yang dapat menjadi pelembap hidrasi intens.

Formula yang terkandung pada krim ini juga bisa bantu mengurangi munculnya perubahan warna kulit dan teksturnya sehingga wajahmu bisa lebih bersih dan cerah.

Kiehl’s Clearly Corrective Brightening & Smoothing Moisture Treatment juga bisa memberikan hidrasi 24 jam terus menerus sambil membantu menghaluskan dan mencerahkan kulit dan flek hitam.

 

3. Scarlett Whitening Brightly Ever After Day Cream (Rp75.000)

cream penghilang flek hitam

sumber: lazada.co.id

Usiamu 30 sampai 40 tahun ke atas dan sedang resah oleh garis halus di wajah?

Wajib banget nih tengok produk yang satu ini karena Scarlett Whitening Brightly Ever After Day Cream dapat menyamarkan garis halus dan kerutan di wajah.

Selain itu, day cream ini juga mengandung glutathione dan rainbow algae yang bisa mencerahkan dan menyamarkan noda gelap.

Tak ketinggalan, triceramide-nya bertindak sebagai moisturizing agent yang menjaga kelembapan dan elastisitas kulit kamu.

 

4. SKINTIFIC MSH Niacinamide Brightening Moisturizer Glowing Moisture Gel (Rp129.000)

cream penghilang flek hitam

sumber: shopee.co.id

MSH Niacinamide Brightening Moisture Gel ialah krim penghilang flek hitam yang harus kamu pertimbangkan.

Pasalnya, produk ini mengandung kombinasi bahan pencerah, yakni Alpha Arbutin dan Tranexamic Acid yang bisa mengurangi hiperpigmentasi, meredakan kemerahan, dan memperbaiki elastisitas kulit.

Kemudian, produk ini juga bermanfaat dalam mencerahkan kulit dengan kemampuan Centella Asiatica dan 5X Ceramide yang aman untuk kulit sensitif.

 

5. The Body Shop Vitamin C Glow Boosting Moisturiser (Rp349.000)

cream penghilang flek hitam

sumber: lazada.co.id

Formula cream penghilang flek hitam ini memiliki tekstur yang mirip gel sehingga sangat ringan dipakai.

Kandungan vitamin C padanya bisa membuat kulit kamu lebih cerah dan terhidrasi setiap hari.

Kemudian, produk ini juga bisa membuat wajah kamu bercahaya serta tampak sehat alami, lo.

The Body Shop Vitamin C Glow Boosting Moisturiser tentu saja cocok untuk kamu yang memiliki masalah kulit kusam, lelah, serta flek hitam.

 

***

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untukmu ya, Property People.

Yuk, cek ulasan menarik lainnya hanya di artikel.Rumah123.com.

Apabila kamu sedang mencari hunian terbaik, kunjungi Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.

Dapatkan penawaran menarik, salah satunya Kota Taman Sunggal Deli Serdang.

Cek sekarang sebelum kehabisan!


Tag: , ,


Gadis Saktika

Content Writer

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA