6 Cara Merawat Lidah Buaya di Rumah dengan Benar. Tak Sesulit yang Dikira!
Memiliki rencana untuk menanam lidah buaya di pekarangan rumah? Agar tidak mudah mati, intip cara merawat lidah buaya yang baik dan benar berikut ini!
Lidah buaya adalah salah satu tanaman yang terkenal akan khasiat dan manfaatnya yang kaya.
Misalkan saja, tanaman ini bisa digunakan untuk mengobati luka bakar dan dijadikan sebagai bahan dasar minuman yang menyegarkan.
Dengan kondisi tersebut, wajar saja jika banyak orang yang tertarik menanam lidah buaya di rumah.
Sayangnya, tak semuanya mengetahui cara merawat lidah buaya setelah melewati proses penanaman.
Untuk itu, yuk simak ulasan lengkap yang kami himpun di bawah ini!
Cara Merawat Lidah Buaya di Rumah
1. Lakukan Penyiraman
Cara merawat lidah buaya di rumah pertama adalah melakukan penyiraman.
Langkah ini sangat dianjurkan untuk dilakukan sebanyak 2-3 kali seminggu.
Sebelum disiram kembali, pastikan media tanam lidah buaya dalam keadaan kering.
Jangan lupa juga untuk memastikan seluruh tanah terkena air dan air mampu mengalir dari permukaan media tanam.
Hindari memberi terlalu banyak air pada tanaman hias ini.
Pasalnya, terlalu banyak air justru membuat lidah buaya cepat membusuk dan berwarna kuning.
2. Pastikan Lidah Buaya Terkena Sinar Matahari yang Cukup
Lidah buaya termasuk tanaman yang memerlukan cahaya matahari yang cukup banyak agar proses pertumbuhannya dapat bekerja secara maksimal.
Oleh sebab itu, cara merawat berikutnya adalah memastikan bahwa tanaman tersebut memperoleh sinar matahari langsung.
Apabila menanam lidah buaya di dalam rumah, kamu bisa meletakkan potnya dekat jendela agar tanamannya mendapatkan asupan sinar matahari harian yang dibutuhkan.
Meski begitu, hindari menaruh pot lidah buaya di bawah sinar matahari langsung.
Hal tersebut justru akan membuat bagian tubuh tanamannya menjadi kecokelatan dan bersisik.
3. Beri Pupuk secara Berkala
Agar lidah buaya ternutrisi dengan baik, berilah pupuk organik cair setiap dua minggu sekali.
Pemberian pupuk ini akan memberi manfaat yang baik pada tanaman.
Beberapa di antaranya adalah mempercepat pertumbuhan tunas baru, membuat warna tanaman lebih cerah, dan memperkuat tanaman agar tidak mudah terserang penyakit.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa memberikan pupuk NPK.
Pupuk ini sangat baik untuk tanaman lidah buaya karena mengandung nitrogen, fosfor, dan kalium.
Saat pemberian pupuk, pastikan untuk mengukurnya terlebih dahulu.
Idealnya, setiap pot lidah buaya diberi sekitar dua gram pupuk.
4. Cek Suhu sekitar Tanaman
Cara merawat lidah buaya selanjutnya adalah mengecek suhu di sekitar tanaman lidah buaya.
Tanaman ini sangat suka dan mampu tumbuh dengan baik jika berada di suhu sekitar 27 derajat Celcius.
Jika suhu di sekitar area pot lebih dari itu, sebaiknya segera pindahkan tanaman tersebut ke area yang lebih sejuk.
Selain tak tahan suhu yang terlalu panas, lidah buaya juga tidak mampu bertahan hidup dengan maksimal di suhu yang dingin.
Oleh karena itu, pengecekan suhu di sekitar tanaman wajib dilakukan setiap hari agar tidak mudah mati.
5. Perhatikan Media Tanah yang Digunakan
Langkah lainnya yang perlu dilakukan agar tanaman lidah buaya tumbuh maksimal adalah memperhatikan media tanam.
Tanah yang digunakan haruslah tanah subur yang tidak terlalu lembap dan basah.
Jika kondisi tanah kurang baik, tanaman ini tidak akan tumbuh dengan baik pula.
Dalam perawatannya, sebaknya gunakan tanah pasir dengan perlit dan batu apung.
Campuran ketiganya akan memperkuat akar lidah buaya.
Walhasil, tanamannya tidak akan mudah lepas dari tanah.
6. Perhatikan Pot Tanaman
Cara merawat lidah buaya terakhir adalah memerhatikan pot tanaman.
Pot sendiri memiliki peranan penting pada pertumbuhan lidah buaya karena memengaruhi kualitasnya.
Jika saluran air pada pot tidak lancar, maka tanaman hias ini akan mudah membusuk.
***
Semoga pembahasan cara merawat lidah buaya di atas bisa bermanfaat untuk Property People.
Pantau terus artikel tips rumah hanya di artikel.rumah123.com.
Ikuti dan akses sekarang juga laman Google News kami untuk baca berita terupdate lainnya.
Sedang mencari hunian impian seperti Grand Al Ihsan Premiere di Mustikajaya, Bekasi?
Akses rumah123.com untuk dapatkan kemudahan cari rumah sesuai selera, karena kami pasti #AdaBuatKamu.
*sumber foto: istock.com