OK
Panduan

Cara Membersihkan Gelas dengan Sitrun dan Sunlight, Kinclong seperti Baru!

07 Oktober 2024 · 3 min read Author: Hendi Abdurahman · Editor: Bobby Agung Prasetyo

cara membersihkan gelas dengan sitrun

Ilustrasi artikel cara membersihkan gelas dengan sitrun | Canva

Cara membersihkan gelas dengan sitrun dan sedikit Sunlight atau cairan sabun cuci piring sangat mudah dilakukan.

Pada praktiknya, langkah-langkah yang dilalui diklaim efektif meninggalkan noda kusam bahkan kerak sekali pun.

Perawatan ini penting diketahui, apalagi dalam kehidupan sehari-hari gelas merupakan perabotan rumah tangga yang sangat bermanfaat, terutama terkait fungsinya sebagai wadah untuk air minum.

Pasalnya, tidak menutup kemungkinan gelas yang telah digunakan menahun kerap menimbulkan kerak.

Di sisi lain, pada jenis gelas bening yang dikhususkan bagi tamu, tampilan kusam berpotensi muncul seandainya jarang dipakai.

Maka dari itu, ulasan cara membersihkan gelas dengan sitrun berikut ini layak untuk disimak.

Melansir kanal Youtube Zulaikha Pratiwy, berikut langkah-langkahnya!

Cara Membersihkan Gelas dengan Sitrun

1. Sediakan Alat dan Bahan

cara membersihkan gelas dengan sitrun

Langkah pertama yang mesti dilakukan adalah menyiapkan sejumlah alat dan bahan, yaitu:

  • Sitrun
  • Sunlight
  • Air bersih
  • Sikat gigi bekas
  • Ember
  • Satu botol air hangat
  • Air bersih

Di antara alat dan bahan tersebut, sitrun menjadi bahan utama yang wajib tersedia karena kandungan senyawa asam organik yang ada di dalamnya mampu membersihkan noda kusam atau kerak.

2. Langkah-langkah Membersihkan Gelas dengan Sitrun

cara membersihkan gelas dengan sitrun

Setelah alat dan bahan telah disiapkan, cara membersihkan gelas dengan sitrun mesti mengikuti langkah-langkah berikut.

  • Masukkan satu sendok sitrun ke dalam gelas yang akan dibersihkan.
  • Lalu tambahkan air hangat ke dalam gelas tersebut hingga penuh.
  • Aduk perlahan menggunakan sikat gigi bekas.
  • Kemudian tambahkan sedikit Sunlight, aduk kembali.
  • Lakukan hal serupa pada gelas lain yang akan dibersihkan.
  • Setelah itu, masukkan gelas berisi air campuran sitrun dan Sunlight ke dalam ember.
  • Jika gelas yang akan dibersihkan telah ada di dalam ember, tambahkan air bersih ke ember tersebut sampai meluber.
  • Proses terakhir perlu dilakukan untuk membersihkan gelas bagian luar.
  • Rendam dan tunggu sekitar 30—45 menit.

3. Bersihkan dan Cuci Gelas secara Menyeluruh

mencuci gelas

Jika proses perendaman telah selesai, langkah atau cara membersihkan gelas dengan sitrun selanjutnya adalah proses finishing.

Proses finishing ini meliputi pembersihan tahap akhir dan pencucian gelas secara menyeluruh.

Ambil gelas lalu bersihkan dengan spons pada bagian dalam dan luar.

Bilas dengan air bersih pada tahap akhir dan gelas akan kembali kinclong seperti baru.

Bagaimana, mudah bukan?

Tips Memilih Bahan Pembersih Gelas

Secara umum, membersihkan gelas bisa dilakukan hanya dengan sabun biasa.

Namun, untuk gelas yang menguning, berkerak dan telihat kusam, tambahan sitrun akan membuat gelas jauh lebih bersih.

Berikut adalah tips memilih bahan pembersih gelas yang bisa dipraktikkan di rumah.

  • Pilih bahan pembersih gelas yang aman untuk kesehatan.
  • Perhatikan proses pengeringan gelas yang telah dibersihkan, jika dirasa masih ada bau sabun atau bau bahan pembersih, cuci hingga benar-benar maksimal.
  • Hindari bahan pembersih gelas dari bahan kimia berlebihan.
  • Dalam proses pencucian gelas dalam jumlah besar, pilihlah bahan yang bisa bekerja hanya dengan merendam gelas saja, contohnya kombinasi sitrun dan sabun cuci piring.

FAQ

Apakah sitrun bisa untuk membersihkan kaca?

Sitrun dapat digunakan untuk membersihkan kaca secara optimal, tetapi takarannya usahakan tidak berlebihan.

Bagaimana membersihkan gelas kaca yang kusam?

Larutkan sitrun dan cairan pembersih piring ke dalam gelas, tambahkan air lalu kocek dan gosok hingga bersih. Jika dirasa perlu, rendam beberapa menit.

Langkah mencuci gelas?

Basahi gelas, lalu beri sabun dan sedikit tambahan air kemudian gosok-gosok gelas. Langkah terakhir bilas dengan air bersih dan keringkan.

***

Demikian informasi mengencai cara membersihkan gelas dengan sitrun yang bisa kamu praktikkan.

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Baca informasi tak kalah penting lainnya lewat laman artikel.rumah123.com.

Jangan lupa pula untuk follow Google News Rumah123 agar tidak ketinggalan informasi paling up to date.

Dapatkan berbagai info perihal dunia properti serta kemudahan mencari hunian di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini.

 

**Gambar: Youtube/Zulaikha Pratiwy


Tag:


Hendi Abdurahman

Content Writer

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA