OK
Panduan

Biaya Pembuatan Mezzanine, Lengkap dengan Cara Menghitungnya!

03 Nopember 2024 · 4 min read Author: Kartika Ratnasari

biaya pembuatan mezzanine

Lantai mezzanine adalah jawaban untuk kamu yang mau menambah ruangan dengan murah! Simak rincian biaya pembuatan mezzanine berikut ini!

Pemilik rumah berukuran kecil pasti pernah kebingungan ketika tidak ada lagi sisa ruang untuk beraktivitas atau sekadar meletakkan barang.

Untuk membuat lantai bangunan kedua di rumah pun biayanya tak sedikit, apalagi jika rumah harus dibongkar ulang karena pondasi tidak memadai.

Untungnya, kita hidup di era modern, di mana desain rumah pun sudah semakin variatif dengan hasil adaptasi dari rumah-rumah luar negeri.

Konsep rumah dengan lantai mezzanine merupakan salah satu yang banyak diterapkan di rumah-rumah minimalis masa kini.

Kata mezzanine berasal dari bahasa Italia, mezzo.

Makna dari mezzo sendiri adalah bagian tengah.

Mezzanine adalah  tempat atau ruang tambahan yang tidak terbagi antara lantai di bawahnya dan langit-langit lantai tersebut.

Lantai mezzanine merupakan solusi untuk menambah ruang ekstra di rumah tanpa perlu menambah lantai bangunan.

Sebenarnya, mezzanine bisa dikatakan menyerupai sebuah balkon di dalam ruangan.

Letaknya berada di antara lantai bawah dan plafon, dengan luas yang biasanya hanya sepertiga dari total luas ruangan.

Rincian Biaya Pembuatan Mezzanine

Jika kamu tertarik membuat lantai mezzanine, pahami dulu yuk biaya pembuatan mezzanine.

Dilansir dari akun YouTube Property Asyik, berikut rinciannya:

1. Rangka Lantai Mezzanine

rangka lantai mezzanine

Rangka mezzanine ini memiliki ukuran 2,8 m x 2,3 m, dengan ketingian rangka mezzanine ke lantai bawah 2,75 m dan ketinggian lantai mezzanine ke plafon  atas 2,25 m.

Total ketinggian ruangan ini seluruhnya 4,75 m.

Rangka yang digunakan untuk pembuatan lantai mezzanine ini adalah rangka galvanis ukuran 4 x 6 m dengan ketebalan 1,8 m.

Harga besi galvanis per meternya Rp550 ribu.

Jadi, untuk pembuatan rangka lantai, menghabiskan bujet Rp3,5 juta.

2. Tangga Penghubung Lantai Bawah dengan Mezzanine

tangga lantai mezzanine

Tangga penghubung mezzanine dengan lantai bawah ini memiliki ukuran 3 meter.

Biaya pembuatan tangga minimalis ini per meternya Rp400 ribu, sehingga total biaya yang dibutuhkan adalah Rp1,2 juta.

Untuk pijakan lantai tangga, menggunakan plat besi bordes.

Railing tangga juga memiliki ukuran 3 meter.

Biaya pembuatan railing tangga per meternya Rp300 ribu, sehingga total biaya yang dibutuhkan adalah Rp900 ribu.

penawaran khusus

3. Pagar Penutup Mezzanine

pagar lantai mezzanine

Supaya aman, dibutuhkan pagar penutup yang bisa melindungi orang-orang yang sedang beraktivitas di lantai mezzanine agar tidak terjatuh.

Pagar ini berukuran 2,8 meter, sedangkan untuk pagar yang berada di dekat tangga berukuran 1,6 meter.

Biaya yang dikeluarkan untuk pembuatan railing tangga adalah Rp200 ribu per meter.

Jadi, total biaya membuat lantai mezzanine untuk pagar tangga sebesar Rp880.000

4. Alas Mezzanine

alas lantai mezzanine

Lantai mezzanine digunakan untuk beraktivitas, sehingga dibutuhkan dasar yang kokoh agar aman dan tidak roboh.

Agar mezzanine menjadi kokoh, perlu dibuat alas.

Alas bisa menggunakan triplek.

Di video ini, triplek yang digunakan memiliki ketebalan 1,8 m.

Harga triplek dengan ketebalan tersebut Rp300 ribu per buah.

Total lantai mezzanine ini memiliki luas 6,4 meter.

Untuk lantai dengan luas 6,4 meter, total biaya pembuatan alas lantai sebesar Rp1,9 juta.

5. Vinyl Lantai

vinyl lantai mezzanine

Lantai tidak dibiarkan polos begitu saja dengan triplek, tapi akan lebih bagus lagi jika diberikan vinyl lantai.

Triplek ditutupi vinyl sebanyak 35 buah dengan ukuran 60 x 60 cm.

Harga vinyl tersebut cukup murah, yaitu Rp17.700 per buahnya.

Jadi, total biaya untuk pemasangan vinyl di lantai ini menghabiskan sebesar Rp560 ribu.

6. List Atas Lantai

list lantai

Supaya semakin cantik, sisi-sisi triplek yang dijadikan alas tadi sebaiknya diberi hiasan juga.

Kamu bisa menggunakan vinyl seperti pada video ini.

Vinyl yang digunakan sebanyak 4 buah, dengan harga vinyl Rp14 ribu per buah.

Sehingga, total harga yang dibutuhkan untuk memasang vinyl lantai sebesar Rp56 ribu.

7. Plafon di Bawah Triplek

tutup plafon

Terdapat pula plafon tambahan yang diberikan di bawah triplek, harganya sekitar Rp500 ribu.

Itu dia rincian biaya pembuatan mezzanine.

Perlu diingat, biaya bikin mezzanine ini hanya gambaran besar dan bisa berbeda-beda di masing-masing daerah.

***

Simak juga artikel lainnya seputar pembangunan atau renovasi rumah hanya di artikel.rumah123.com!

Ikuti juga Google News dari Rumah123.com agar kamu tak ketinggalan berbagai informasi terbaru.

Klik Rumah123.com untuk informasi lebih lanjut karena kami selalu #AdaBuatKamu!


Tag: , ,


Kartika Ratnasari

Content Editor

Kartika Ratnasari adalah seorang Content Editor untuk Berita 99 dan Artikel Rumah123. Ia telah berkecimpung di dunia penulisan sejak tahun 2016. Lulusan Komunikasi UI ini sering menulis di bidang properti, keuangan, dan lifestyle.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA