OK
Panduan

Apa itu Mandor Bangunan? Begini Fungsi, Peran, dan Tanggung Jawabnya

29 Oktober 2022 · 3 min read Author: Maskah Alghofar

apa itu mandor

Bingung apa tugas dari mandor dalam konstruksi bangunan? Cari tahu apa itu mandor, peran, dan tanggung jawabnya di sini, yuk!

Mandor adalah anggota kunci dari tim kontraktor yang memiliki peran penting dalam kelangsungan sebuah konstruksi bangunan.

Kehadirannya bisa mewujudkan konsep rumah yang kamu inginkan.

Dia juga bisa menjadi penyambung kerja sama antara kamu dan tukang bangunan.

Jadi jika ingin membangun atau merenovasi rumah, kamu bisa mempekerjakan mandor bangunan.

Nah, agar lebih jelas, cari tahu lebih dahulu apa itu mandor, peran, dan tanggung jawabnya.

Simak ulasan lengkapnya bersama berikut ini, ya.

Situs properti Rumah123.com telah merangkum dari berbagai sumber.

Apa itu Mandor Bangunan? 

apa itu mandor bangunan

Sumber: Detik.com

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), mandor bangunan adalah  orang yang mengepalai beberapa orang atau kelompok dan bertugas mengawasi pekerjaan mereka.

Sedangkan dalam bidang konstruksi, mandor adalah anggota kunci dari tim kontraktor bangunan yang memiliki keahlian dan pengalaman terkait.

Mandor berperan sebagai pemimpin yang akan memastikan pembangunan berhasil.

Artinya, mandor memiliki wewenang dalam mengambil keputusan dan memberikan solusi atas masalah yang timbul.

Dia juga bisa merekrut siapa saja tukang bangunan yang bisa bekerja sama dalam proyek.

Oleh karena itu, mandor bangunan biasanya merupakan orang-orang yang sudah berpengalaman di bidang konstruksi.

Ciri-Ciri Mandor Bangunan

ciri ciri mandor bangunan

Adapun ciri-ciri mandor bangunan adalah bersifat perorangan atau tidak berbadan hukum.

Artinya, jika kamu ingin bekerja sama dengan mandor, sebaiknya mencari melalui kenalan atau orang terpercaya.

Kendati demikian, pada dasarnya mandor terbagi menjadi dua jenis di antaranya:

  • Pertama, mandor yang dipekerjakan sebagai pemimpin dan diberikan tanggung jawab pembangunan oleh pemilik proyek.
  • Kedua, mandor yang hanya menyediakan tenaga kerja atau tukang saja.

Peran dan Tugas Mandor Bangunan

peran dan tugas mandor

Seperti pada pengertiannya, tugas mandor adalah melakukan pengawasan para pekerja proyek.

Tujuannya agar proyek pembangunan bisa berjalan sesuai prosesnya dan terlaksana dengan baik.

Akan tetapi, pada akhirnya tugas mandor proyek bisa saja ditentukan oleh pemilik proyek sesuai dengan kontrak.

Adapun mengutip dari Wikipedia.org, berikut ini tugas utama mandor bangunan yang perlu kamu ketahui.

1. Menentukan dan Mengatur Material Bangunan yang Dibutuhkan

Jika kamu bertanya apa itu mandor? Salah satu tugasnya adalah mengatur material bangunan.

Mandor akan menghitung kebutuhan material dan anggaran yang akan digunakan pada suatu konstruksi.

2. Menentukan Pembagian Pekerjaan dan Mengawasi Tukang Bangunan

Lalu, tugas kedua mandor adalah mengawasi pekerjaan tukang proyek.

Tujuannya untuk memastikan bahwa pengerjaan proyek sesuai dengan target awal.

3. Mengatur Jadwal dan Memberi Instruksi Pekerjaan dengan Jelas

Selain mengawasi, mandor juga bisa memberikan instruksi penting terkait pekerjaan kepada tukang di lapangan.

Mandor harus memberikan alur kerja yang jelas mulai dari awal hingga akhir proyek selesai.

4. Memperhatikan Keselamatan Para Pekerja

Tugas mandor yang terakhir adalah memastikan keselamatan para pekerjanya terjamin.

Misalnya dengan selalu menggunakan helm pelindung saat berada di proyek konstruksi dan lainnya.

Tanggung Jawab Mandor

tanggung jawab pengawas konstruksi

Untuk mencapai kualitas konstruksi, produktivitas, dan keselamatan pekerja, mandor harus memiliki tanggung jawab yang jelas.

Adapun tanggung jawab mandor meliputi dari awal proyek hingga selesai pembangunan.

Mandor harus memastikan permintaan utama dari pemilik konstruksi sudah terlaksana mulai dari konsep, material, hingga waktu pengerjaan proyek.

Oleh karena itu, mandor bertanggung jawab terhadap aspek produksi, kualitas, biaya, dan penjadwalan proyek.

***

Itulah penjelasan apa itu mandor bangunan dan tugasnya yang perlu kamu ketahui.

Semoga bermanfaat, ya.

Temukan artikel menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com dan Google News.

Sedang mencari hunian di sekitar Lebak? Citra Maja Raya mungkin bisa jadi pilihan menarik lainnya, lo.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena Rumah123.com akan selalu #AdaBuatKamu.


Tag: , , ,


Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA