Mengenal Ikan Channa atau Gabus Lengkap dengan Jenisnya. Harganya sampai Rp50 Juta!
Ikan Gabus seharga Rp50 juta? Wah, kamu tertarik buat pelihara gak? Yuk, simak ulasan lengkapnya tentang ikan Channa yang masih keluarga Ikan Gabus.
Saat kamu berada di rumah saja lantaran pagebluk, orang mulai memiliki hobi untuk mengisi waktu luang seperti memelihara hewan seperti ikan.
Di awal pandemi Covid-19, banyak orang yang mengoleksi ikan cupang. Tren ikan aduan ini sempat viral, mungkin kamu termasuk ya.
Bahkan harga ikan cupang pun sempat tinggi, terlebih jika ikan memiliki corak yang bagus dan jarang dimiliki.
Selain itu, tidak sedikit orang yang memilih ikan lain seperti ikan channa. Banyak sih, pilihan untuk ikan hias peliharaan.
Ikan channa termasuk ikan hias yang masih menjadi keluarga ikan gabus tetapi memiliki harga yang terbilang mahal.
Nah, bagi kamu yang kurang tertarik dengan ikan cupang, mungkin kerabat ikan gabus ini bisa menjadi pilihan untuk kamu pelihara.
Namun, sebelum memelihara, kenali dahulu ikan tersebut dan kira-kira berapa sih harga dari ikan yang sedang naik daun ini.
Kenal Lebih Dekat dengan Ikan Channa
Nama channa merupakan nama famili dari ikan gabus. Ikan yang sering kali menjadi santapan masyarakat Indonesia. Istilah channa pun merujuk pada nama ilmiah dari family Channidae.
Hampir mirip dengan ikan cupang, channa memiliki sifat yang bisa menyerang sesama jenis yang masuk dalam wilayahnya.
Oleh karena itulah, ikan gabus biasanya dipelihara sendirian atau hanya terdapat satu ikan saja dalam satu akuarium.
Dilansir dari berbagai sumber, channa merupakan snakehead emperor alias kaisar kepala ular. Hal ini dikarenakan bentuk kepala ikan ini menyerupai ular.
Hingga saat ini, bisa dikatakan bahwa ikan gabus-gabusan memiliki 50 lebih spesies yang tersebar di Asia hingga Afrika.
Kekayaan spesies yang sangat tinggi terdapat di Myanmar dan India. Selain itu, ikan ini tersebar dari Irak di barat hingga Indonesia dan Cina di Timur.
Nah, buat kamu yang ingin memelihara ikan gabus Maru, ikan ini dianggap lebih mudah dipelihara daripada ikan hias lainnya.
Pasalnya, ikan gabus bisa hidup di air dengan oksigen yang minim. Jadi, kamu tidak perlu instalasi aerator atau penambahan oksigen di akuarium.
Jenis-Jenis Ikan Chana dan Harganya
Ikan yang memiliki warna eksotis ini bisa menjadi koleksi yang menyegarkan mata. Namun, kamu perlu tahu terlebih dahulu berapa harga ikan ini.
Beberapa waktu lalu, ikan ini sempat viral di Twitter, karena memiliki harga yang sangat mahal hingga puluhan juta per ekornya.
Adapun beberapa jenis ikan antara lain, jenis ikan channa limbata, jenis ikan channa pulchra, jenis ikan channa maru, dan jenis lainnya.
Ikan channa barca disebut-sebut menjadi ikan gabus termahal. Channa dengan kategori High Fin grade A dan memiliki panjang 44 cm dibanderol seharga Rp55 juta. Wow!
Keunikan dari jenis barca ini adalah dari warna abunya yang terang dan memiliki motif totol yang berwarna hitam, serta memiliki bagian lebar pada sirip punggung.
Tidak hanya itu, bagian ekor dan perutnya pun memiliki warna hijau tosca yang cantik saat terkena cahaya.
Namun, untuk harga channa lokal, seperti anakan yellow sentarum dengan ukuran 5-6 cm hanya dibanderol sekitar Rp30.000 – Rp45.000 per ekor.
Sedangkan, jenis channa impor seperti, pulchra yang berukuran 5-6 cm dijual dengan harga sekitar Rp50.000 per ekor.
Bagi kamu pecinta ikan air tawar, ikan channa bisa menjadi pilihan untuk kamu pelihara. Siapkan budget yang banyak jika ingin ikan dengan corak yang cantik.
Tips Merawat Ikan Channa
Ikan channa adalah hewan yang mudah dirawat dan dipelihara sehingga cocok untuk jadi hewan peliharaan.
Namun, jika kamu bingung bagaimana cara merawatnya, simak saja tipsnya ini:
- Hindari ikan mengalami stress dengan memberikan lingkungan yang nyaman.
- Gunakan pakan ikan terbaik, seperti jangkrik, cacing, atau udang.
- Kuras air akuarium secara teratur untuk mengurangi jumlah kotoran ikan di dalam air.
***
Baca juga ulasan mengenai beragam hal tentang rumah pastinya hanya di artikel.rumah123.com.
Bila ingin cari rumah impian, yuk telusuri berbagai rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com.