OK
Panduan

5 Merk Soflen yang Bagus dan Aman untuk Mata. Banyak Pilihan Warna!

27 Juni 2023 · 7 min read Author: Maskah Alghofar

merk soflen yang bagus

Sumber: Shutterstock.com

Merk soflen yang bagus dan aman akan menunjang penampilan kamu menjadi lebih baik. Simak rekomendasinya berikut ini.

Mengubah penampilan dapat dilakukan dengan berbagai cara.

Salah satu cara yang populer adalah dengan mengenakan soflen.

Soflen atau softlens tidak hanya memberikan efek dramatis pada mata, tetapi juga dapat menyesuaikan dengan warna kulit wajah.

Namun, dengan banyaknya pilihan warna dan merk soflen yang tersedia di Indonesia, seringkali kita bingung dalam memilih yang sesuai dengan warna kulit kita.

Untuk itu, berikut rekomendasi warna soflen yang bagus beserta merk soflen yang cocok untuk setiap warna kulit wajah melansir dari berbagai sumber.

5 Merk Soflen yang Bagus dan Aman Terbaru 2023

1. Merk Soflen X2 Bio Softlens Black Shakyra

Merk Soflen X2 Bio Softlens Black Shakyra

Sumber: Lazada.co.id

Merk softlens asal Korea ini memiliki kualitas yang bagus.

Lensa kontak ini memiliki kandungan bahan Ocufilcon yang akan menjaga warna softlens tidak mudah luntur, karena tidak mudah menampung lipit (protein yang akan menjadi kotoran).

Selain itu, didesain dengan teknologi Sandwich Dyeing Doughnut atau SSD membuat produk ini menghadirkan warna softlen yang bagus.

Kandungan UV blocking ini juga akan semakin menjaga mata dari kekeringan dan radiasi sinar matahari.

Keunggulan Kekurangan
– Desain SDD (Sandwich Dyeing Doughnut) Technology
– Tipis dan rentan sobek
– Bahan Ocufilcon yang membuat warna tidak mudah luntur
– Kadar air tidak terlalu tinggi
– UV Blocking

 

 

2. Merk Soflen yang Bagus Air Optix Aqua Softlens

Merk Soflen yang Bagus Air Optix Aqua Softlens

Sumber: Carousell.com

Air Optix Aqua Softlens merupakan salah satu merk soflen minus yang bagus.

Bagi kamu yang memiliki minus hingga 10, merk soflen bening ini bisa menjadi pilihan yang menarik.

Dengan kandungan bahan Silicone Hydrogel kamu akan mendapatkan asupan oksigen hingga 5x dibanding softlens lainnya sehingga mata terasa lembab sepanjang hari.

Selain itu, teknologi smartshield juga akan mencegah endapan lemak atau lipit yang akan menjadi kotoran pada lensa kontak ini, terhitung dari hari pertama pemakaian.

Jadi untuk mereka yang memiliki mata gatal ketika memakai softlens, kontak lensa ini juga bisa menjadi solusi terbaik.

Keunggulan Kekurangan
– Tersedia ukuran hingga minus 10
– Kadar air rendah
– Bisa digunakan hingga 16 jam tanpa membuat mata kering
– Terbuat dari Silicone Hydrogel untuk kenyamanan mata minus

 

3. LENSBYSEOUL O’lola Daymood – Gray

LENSBYSEOUL O'lola Daymood - Gray

Sumber: Shopee.co.id

Soflen warna yang bagus dan aman digunakan adalah LENSBYSEOUL O’lola Daymood – Gray.

Pilihan warna yang tidak mencolok ini akan memberikan kesan estetik natural kepada mata kamu.

Dibuat dengan menggunakan teknologi Hi-Tech System dari Korea, lensa kontak ini cukup tipis namun aman.

Dengan fitur UVA/UVB Protection, Soflens yang bagus ini akan memberikan rasa nyaman digunakan sepajang hari.

Diameter 14,2 mm yang dimiliki softlens ini sangat pas, sehingga tidak akan terasa mengganjal ketika dipakai.

Keunggulan Kekurangan
– Menggunakan teknologi Hi-Tech System Korea
– Tersedia untuk mata normal hingga minus
– Warna soft gray

 

4. Freshlook Colorblends Softlens

Freshlook Colorblends Softlens

Sumber: Kebutterus.com

Selanjutnya ada juga Freshlook Colorblends yang cukup populer dengan warna soflen yang bagus.

Ada banyak variasi pilihan warna yang bisa kamu jadikan koleksi menarik untuk mempercantik mata.

Selain itu, ada juga 3-in-1 Color Technology yang membuat warna lensa kontak ini mudah blend denagn warna mata kamu.

Dengan demikian, tampilan merk soflen yang bagus ini akan memberikan kesan natural di mata kamu.

Merk soflen minus yang bagus ini bisa menjadi alternatif menarik bagi kamu untuk mengatasi lelahnya menggunakan kaca mata.

Dengan diameter 14,5 mm, soflen ini akan membantu kamu tampil lebih percaya diri.

Keunggulan Kekurangan
– Kadar air tinggi
– Masa berlaku singkat
– 3-in-1 Color Technology yang mudah blend dengan warna mata
– Tersedia untuk mata minus

Editor’s Choice: Produk dari Freshlook yang satu ini bisa menjadi pilihan merk soflen minus yang bagus. Merk softlens ini memiliki diameter yang sedang dan membuat mata lebih hidup. Selain itu, kadar air yang tinggi akan membuat softlens lebih nyaman digunakan hingga lebih dari 8 jam.

 

5. Warna Soflen yang Bagus dari Exoticon A+ Softlens

Exoticon A+ Softlens

Sumber: Tokopedia.com

Merk soflen yang bagus lainnya adalah Exoticon A+ Softlens.

Dengan teknologi Sandwich Dyeing Doughnut, soflen ini lebih nyaman karena mudah keluar masuknya oksigen.

Bentuk soflent yang tipis dengan diameter 14,5 mm ini sangat cocok untuk mempercantik tampilan mata.

Selain itu, softlens ini juga memiliki kandungan Ocufilcon A, kadar air yang cukup, serta UV Blocking sebagai pelindung mata dari paparan sinar matahari.

Kekurangannya, hanya ada 3 pilihan warna. Namun, ketiga warna ini cukup menarik untuk kamu gunakan.

Keunggulan Kekurangan
– Teknologi Sandwich Dyeing Doughnut
– Hanya memiliki 3 variasi warna
– Softlens tipis tapi nyaman
– Terdapat UV Blocking

 

Cara Memilih dan Menggunakan Warna Softlen yang Bagus

Memilih merk soflens yang bagus tidak hanya pada warna dan kesesuaian dengan wajah saja.

Kamu perlu memperhatikan kemampuan menggunakan soflen dan kandungan di dalamnya.

Misalnya, gunakan rekomendasi soflen untuk pemula bagi kamu yang baru saja akan memulai menggunakannya.

Berikut ini cara memilih dan menggunakan warna soflen yang bagus, di antaranya:

1. Sesuaikan dengan Kondisi Mata

Bagi kamu yang memiliki kondisi mata minus, maka pilihlah soflens dengan angka minus sesuai jenis kacamata kamu.

Sebaliknya, jika mata kamu normal, gunakan soflens normal yang bisa menambahkan estetika wajah.

2. Pilih Soflens dengan Kadar Air yang Pas

Setiap merk soflens memiliki kadar air yang berbeda-beda.

Kadar air ini berfungsi untuk menjaga kelembaban mata.

Normalnya, softlens memiliki kadar air sebanyak 48%.

Di bawah persentase tersebut akan membuat mata lebih cepat kering.

3. Pilih Diameter Soflens yang Sesuai

Ukuran diameter soflens cukup bervariasi, mulai dari 14 mm sampai dengan 22 mm.

Akan tetapi, ukuran softlens normal memiliki diameter 14 mm hingga 14,5 mm.

Ukuran soflen tersebut akan memberikan rasa aman dan kesesuaian untuk ukuran bola mata manusia.

4. Pilih Brand atau Merk Soflense Terpercaya

Sebaiknya kamu memilih brand atau merk soflen yang terpercaya sebelum membelinya.

Daftar merk softlens yang bagus di atas bisa menjadi pertimbangan bagi kamu, lo.

Perhatikan juga untuk tidak menggunakan merk soflens yang berbahaya.

Biasanya, produk merk soflens yang berbahaya ini memiliki harga lebih murah di pasaran sehingga menggiurkan konsumen.

Cara Merawat Softlens Agar Tetap Aman dan Nyaman Digunakan

Pada dasarnya soflens atau lensa kontak merupakan lensa korektif yang ditempatkan di kornea mata untuk meningkatkan fungsi penglihatan.

Namun, seiring berjalannya waktu, orang-orang banyak menggunakan soflen ini untuk estetika mata.

Maka dari itu, pastikan untuk menggunakan soflen dan merawatnya agar tetap aman dan nyaman.

Berikut ini cara merawat soflens agar tetap nyaman dan aman digunakan untuk aktivitas, di antaranya:

1. Gunakan Soflen Sesuai Aturan

Ada sejumlah aturan yang perlu kamu perhatikan saat menggunakan soflen untuk aktivitas sehari-hari.

Misalnya saja, mulai dari batas waktu maksimal penggunaan soflen yaitu 14 jam.

Lalu, hindari menggunakan soflen dalam keadaan tidur, mandi , atau berenang.

Upayakan kamu menggunakan soflen dalam keadaan sadar dan sering membuka mata.

Sebab, saat mata tertutup maka jumlah oksigen ke mata juga menipis.

Sedangkan jika terkena air, lensa kontak akan lebih rentan tertempel kuman dan menyebabkan infeksi mata.

2. Gunakan Cairan Pembersih Khusus

Selain itu, bagi kamu yang gemar menggunakan soflens atau lensa kontak harus memiliki cairan pembersih khusus.

Pastikan cairan khusus ini untuk lensa kontak bukan sembarang cairan atau air yang menyebabkan infeksi pada mata.

3. Rendam Soflens Bila Tidak Digunakan

Cara merawat soflen agar tetap aman dan nyaman digunakan adalah dengan merendam lensa kontaknya bila tidak digunakan.

Masukan soflen pada wadah khusus dan tuangkan cairan khusus lensa kontak ke dalamnya.

Cek secara berkala dan pastikan air tidak habis atau mengering.

4. Gunakan Makeup Sebelum Memakai Soflens

Jika kamu menggunakan soflen untuk ke suatu acara, pastikan menggunakan makeup sebelum pakai soflen, ya.

Hal ini untuk mencegah kandungan atau partikel dari makeup yang masuk dan mengotori mata.

5. Perhatikan Tanggal Kadaluwarsa Soflens dan Cairan Pembersihnya

Memperhatikan tanggal kadaluwarsa pada soflen dan cairannya sangat penting.

Ini untuk menjaga kualitas keduanya agar mata kamu tetap terlindungi dari kandungan berbahaya.

***

Semoga pembahasan  di atas bisa bermanfaat bagi Property People.

Tengok beragam rekomendasi obat hanya di artikel.rumah123.com dan Google News kami.

Akses Rumah123.com untuk dapatkan kemudahan dalam beli rumah impian karena kami selalu #AdaBuatKamu!



Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA