OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

6 Tips Hemat Membeli Perabot Rumah Tangga untuk Hunian Baru

27 Februari 2023 · 3 min read Author: Tiara

ilustrasi ruang keluarga rumah

Pindah rumah ibarat membuka lembaran baru. Oleh sebab itu, banyak hal harus dipersiapkan dengan baik, dari menentukan hari pindahan hingga memilih perabot dan dekorasi yang sesuai.

Namun, membeli perabot baru tentu membutuhkan bujet yang tidak sedikit.

Jadi, kita harus pintar-pintar dalam mengatur anggaran belanja. Apalagi, kita juga membutuhkan biaya tambahan untuk membeli keperluan lain setelah pindahan.

Nah, supaya pengeluaran kamu tidak membengkak, simak beberapa cara mudah membeli perabot rumah secara hemat dan efisien.

Tips Membeli Perabot Rumah Tangga dengan Hemat

1. Tentukan Perabot yang Akan Dibawa dari Rumah Lama

perabotan rumah tangga sofa

Pilah perabot lama yang akan kamu bawa ke rumah baru – Sumber: ruparupa

Sebelum membeli perabot baru, ada baiknya untuk mengecek kembali furnitur yang sudah kamu miliki.  Bila sofa dan lemari lama masih dalam keadaan baik, maka kamu tidak perlu membeli yang baru.

Supaya tidak bingung, kamu bisa mencatat perabot apa saja yang akan kamu gunakan kembali untuk memangkas pengeluaran.

2. Buat Daftar Prioritas Perabot yang Akan Dibeli

Membuat daftar prioritas akan membantu kamu untuk menentukan perabot yang harus segera dibeli.

Namun, pastikan membeli perabot yang harus digunakan sehari-hari, seperti meja minimalis untuk makan dan bekerja.

Selain itu, kamu juga harus membeli kasur buat beristirahat di dalam kamar tidur. 

3. Buat Perbandingan Harga Produk Perabot Rumah Tangga Pilihan

Selagi ada waktu, lebih baik membuat perbandingan harga  dari perabot yang ingin kamu beli.

Perhatikan juga metode transaksi yang ditawarkan oleh toko. 

Bila cukup mudah dan menguntungkan, kamu bisa mempertimbangkan untuk membeli perabot di toko tersebut. 

Namun, ingat untuk mengecek fitur dan kualitas barang secara detail supaya kamu tidak salah beli. 

4. Tunggu Momen yang Tepat untuk Beli Furnitur

beli perabotan rumah tangga

Tunggu momen yang tepat untuk beli perabot supaya lebih hemat – Sumber: ruparupa

Membeli perabot juga harus memperhitungkan waktu yang tepat. Pasalnya, banyak toko perabot yang menyediakan promo besar-besaran saat momen tertentu.

Sebut saja diskon tanggal kembar dan clearance sale di akhir bulan.

Dengan memanfaatkan promo semacam ini, kamu bisa belanja kebutuhan rumah tangga tetap untung dan terjangkau, lo

5. Beli Perabot Satu Per Satu

Membeli perabot tidak harus sekaligus semuanya.

Kamu bisa membelinya satu per satu dari perabot yang paling dibutuhkan.

Selain lebih irit, kamu juga jadi bisa mempertimbangkan model furnitur dan dekorasi yang akan dibeli agar sesuai dengan gaya ruangan.

6. Pilih Perabot yang Multifungsi

perabotan rumah tangga multifungsi

Gunakan perabot multifungsi agar lebih hemat tempat dan biaya – Sumber: ruparupa

Daripada membeli banyak perabot dengan fungsi yang berbeda-beda, akan lebih baik kalau kamu memilih perabot rumah minimalis yang mempunyai dua atau lebih fungsi.

Misalnya, sofa bed dapat kamu gunakan sebagai tempat duduk di siang hari dan tempat tidur di malam hari.

Selain itu, kamu juga bisa menyediakan lemari buku serbaguna untuk menyimpan berbagai jenis barang, dari buku, piagam, hingga mainan.

Nah, itulah berbagai tips beli perabot rumah yang bisa kamu lakukan agar kantong tidak jebol setelah pindahan.

Biar tetap hemat, kamu bisa membeli furnitur terbaik dan peralatan rumah tangga terlengkap hanya melalui ruparupa.

Tenang saja, seluruh produk di ruparupa berasal dari merek-merek terkenal milik Kawan Lama Group, yaitu ACE, SELMA, INFORMA, INFORMA Electronics, Krisbow, Pendopo, Pet Kingdom, Toys Kingdom, ATARU, Chatime, Susen, EYE SOUL, dan masih banyak lagi.

Kamu juga bisa follow ruparupa di Instagram @ruparupadotcom dan TikTok @ruparupacom.

Yuk, ciptakan hunian yang nyaman dengan perabot dan peralatan rumah tangga berkualitas dari ruparupa!

*Artikel ini merupakan kerja sama antara Rumah123 dan ruparupa


Tag: ,


Tiara

Content Manager

Content Manager 99 Group (Rumah123.com & 99.co Indonesia) - jurnalis/penulis/editor yang senang traveling
Selengkapnya