Daftar Harga Pagar Stainless Per Meter Terbaru 2023 Lengkap dengan Kelebihan dan Kekurangan
Pagar stainless sering dipilih lantaran memiliki tampilan yang elegan dan mewah. Simak harga pagar stainless per meter terbaru 2023 di sini.
Material stainless steel menjadi bahan yang kerap dimanfaatkan sebagai pagar rumah modern minimalis.
Stainless steel adalah baja tahan karat yang merupakan campuran dari besi, krom, karbon, nikel, molibdenum dan sejumlah kecil logam lainnya.
Maka tak heran, bila material logam ini terkenal akan daya tahannnya terhadap pengaruh oksidasi dan korosi atau anti karat.
Sebelum Property People mengetahui harga pagar stainless per meter, ada baiknya bila kalian membaca beberapa kelebihan dan kekurangan material tersebut.
Melansir dari berbagai sumber, inilah pembahasannya.
Kelebihan Pagar Stainless Minimalis
- Stainless steel terkenal sebagai material tahan korosi, sehingga aman terhadap terpaan cuaca ekstrem.
- Kelebihan pagar stainless selanjutnya ialah tahan terhadap api dan panas.
- Model pagar stainless terbaru juga memiliki tampilan menarik, mewah dan elegan, sehingga bisa menambah estetika hunian.
- Tidak mudah mengalami perubahan bentuk.
- Perawatan cukup mudah.
- Motif pagar stainless hadir dalam varian bentuk yang beragam.
Kekurangan Pagar Stainless
- Bila ada kelebihan, maka ada pula kekurangan. Salah satu kekurangan jenis pagar rumah ini ialah harga yang relatif mahal.
- Membutuhkan ketelitian saat proses pembuatan pagar rumah minimalis.
Jenis-jenis Stainless Steel
Mengutip laman Kajianpustaka.com yang menukil Kalpakjian, dkk (2009), stainless steel atau baja tahan karat dapat digolongkan menjadi beberapa jenis.
Berikut ini penjelasannya:
1. Baja Tahan Karat Austenit
Baja jenis ini secara umum mengandung khrom, nikel, dan mangan yang terdapat dalam besi.
Material ini mempunyai sifat tidak bermagnet dan memiliki ketahanan terhadap korosi yang sangat bagus.
2. Stainless Steel Ferit
Stainless jenis ini memiliki kandungan khrom lebih dari 27%.
Meski tahan terhadap korosi, tetapi material ini memiliki tingkat keliatan bahan yang lebih rendah dibandingkan dengan baja tahan karat austenit.
3. Stainless Steel Martensit
Stainless steel jenis martensit tidak mengandung nikel dan dapat dikeraskan dengan cara dipanaskan.
Adapun kandungan khrom material logam ini sekitar 15%.
Kelebihan stainless steel martens terletak pada daya tahan yang tinggi, keras, dan ketahanan korosi sedang.
Harga Pagar Besi Per Meter
1. Harga Pagar Stainless Per Meter
Jenis Pagar | Ukuran | Harga |
Pagar Stainless Steel | Per Meter Persegi | Rp1.000.000 hingga Rp2.250.000 |
Pagar Balkon / Railing Balkon Stainless | Per Meter Persegi | Rp380.000 hingga Rp480.000 |
2. Jenis Pagar Besi Minimalis
Jenis Pagar |
Model | Ukuran |
Harga |
Pagar Besi Hollow | Minimalis | Per Meter Persegi | Rp450.000 – Rp700.000 |
Pagar Besi Tempa | Minimalis | Per Meter Persegi | Rp380.000 – Rp550.000 |
Pagar Besi Beton | Minimalis | Per Meter Persegi | Rp355.000 – Rp520.000 |
3. Harga Pintu Pagar Besi Tempa
Jenis Pagar | Ukuran | Harga |
Pintu Pagar | Per Meter Persegi | Rp430.000 – Rp730.000 |
Pintu Pagar Tempa | Per Meter Persegi | Rp730.000 – Rp1.500.000 |
4. Teralis Jendela Minimalis
Jenis Teralis | Ukuran | Harga |
Teralis Jendela Minimalis | Per Meter | Rp250.000 – Rp350.000 |
Teralis Tempa | Per Meter | Rp380.000 – Rp580.000 |
***
Itulah daftar harga pagar stainless per meter terbaru 2023 lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu, ya!
Baca juga beragam artikel gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.
Jangan lupa, untuk melihat informasi tips tentang alat kelistrikan di Google News Rumah123.com.
Kunjungi beragam rekomendasi hunian terbaik di Rumah123.com bila kamu sedang mencari rumah idaman,
Seperti proyek rumah minimalis di kawasan Lebak, Banten, yakni Citra Maja Raya.
Sebab, kami berusaha selalu #AdaBuatKamu.