OK
Panduan

Harga Isi Freon Kulkas 1 Pintu Berbagai Merek Terbaru dan Biaya Jasanya

24 Oktober 2024 · 3 min read Author: Ilham Budhiman · Editor: Bobby Agung Prasetyo

harga isi freon kulkas 1 pintu

Ilustrasi perbaikan kulkas | Canva

Salah satu penyebab kulkas tidak dingin bisa terjadi karena freon habis. Jika hal tersebut terjadi, berapa harga isi freon kulkas 1 pintu?


Freon dalam kulkas memiliki peran penting dalam menjaga suhu di dalam kulkas tetap dingin, Property People.

Pasalnya, menurut buku Sistem Lemari Pendingin oleh Marlin, freon bersirkulasi dalam sistem pendingin kulkas dan mengalami perubahan fase dari gas menjadi cair dan sebaliknya.

Proses ini menyerap panas dari dalam kulkas dan membuangnya ke lingkungan sekitar sehingga suhu di dalam kulkas menjadi turun.

Oleh karena itu, jika freon habis, kulkas tidak akan mampu lagi menjalankan fungsinya sebagai pendingin sehingga suhu di dalam kulkas tidak akan mencapai tingkat dingin yang seharusnya.

Nah, jika freon kulkas 1 pintu di rumah kedapatan habis, ada baiknya segera isi kembali agar kulkas tetap dingin dan berfungsi dengan baik.

Sebelum mengetahui harga isi freon kulkas, simak dulu jenis-jenis freon yang digunakan pada kulkas 1 pintu.

Jenis Freon Kulkas 1 Pintu

harga isi freon kulkas 1 pintu

Sumber: Tokopedia

1. R-134a

R-134a adalah salah satu jenis freon kulkas yang kerap digunakan untuk kulkas 1 pintu maupun 2 pintu.

Alasannya, jenis freon yang banyak digunakan pada kulkas modern tersebut dinilai lebih ramah lingkungan dibandingkan jenis freon sebelumnya.

Baca Juga: Harga Freon Kulkas Terbaik Berdasarkan Jenisnya (Terbaru 2024)

2. R-600a

Selain R-134a, jenis freon kulkas R600a juga digunakan untuk kulkas 1 pintu.

Pasalnya, jenis freon kulkas tersebut biasanya diisi pada kulkas dengan kapasitas kecil.

Meskipun freon pada kulkas bisa bertahan cukup lama, tetapi tidak jarang freon cepat habis karena adanya kebocoran, usia pemakaian kulkas, hingga kesalahan penggunaan.

Menurut buku Menggunakan, Merawat, dan Memperbaiki Peralatan Dapur oleh Daryanto, cara mengetahui kondisi freon kulkas dapat diketahui dengan cara memegang bagian belakang kulkas yang berdekatan dengan grill kulkas.

“Bagian ini seharusnya terasa panas karena freon akan melepaskan panas di sini. Jadi, jika bagian ini tidak terrasa panas, itu berarti freon kulkas sudah habis dan perlu diisi lagi,” tulisnya.

Lalu, berapa biaya isi freon kulkas 1 pintu 2024?

Simak uraiannya lebih lanjut sama-sama!

Harga Isi Freon Kulkas 1 Pintu

harga isi freon kulkas 1 pintu

Sumber: aquaelektronik.com

Berdasarkan buku Menggunakan, Merawat, dan Memperbaiki Peralatan Dapur, cara mengisi freon kulkas terbilang cukup rumit daripada mengisi freon AC.

“Pengisian freon kulkas perlu ketelitian karena pada kulkas terdapat pipa kapiler yang ukurannya lebih kecil dibandingkan dengan kapiler pada AC,” tulis Daryanto pada bukut tersebut.

Selain itu, pengisian freon yang keliru berpotensi bisa merusak kompresor kulkas dan menyebabkan biaya perbaikan yang lebih mahal.

Apalagi, pengisian freon kulkas juga membutuhkan perlengkapan yang memadai, seperti mesin vakum atau stainer tube, manifold gauge (alat ukur tekanan), las tabung, pentil, metil, hingga filter.

Jadi, daripada berisiko, sebaiknya panggil jasa servis kulkas atau teknisi yang ahli dalam bidang peralatan elektronik, termasuk dalam hal pengisian freon kulkas 1 pintu.

Lalu, berapa harga isi freon kulkas 1 pintu?

Dirangkum dari berbagai jasa yang menawarkan isi freon kulkas, harganya berkisar Rp250 ribu untuk berbagai merek kulkas 1 pintu.

Namun, menurut pengalaman sebagian orang, jika freon habis akibat kebocoran, biaya jasa pengisian freon bisa lebih mahal karena ada biaya tambahan pengelasan atau penambalan pada bagian yang bocor.

“Saya kena biaya [isi freon karena kebocoran] Rp350 ribu,” kata akun YouTube MAMA GHINA.

Hanya saja, harga isi freon bisa berbeda-beda di setiap daerah tergantung lokasi, jumlah freon yang dibutuhkan, hingga biaya tambahan jasa teknisi.

***

Itulah informasi mengenai harga isi freon kulkas 1 pintu.

Baca ulasan menarik lainnya di laman artikel.rumah123.com dan Google News.

Yuk, wujudkan untuk memiliki rumah impian bersama Rumah123 karena #SemuaAdaDisini.


Tag:


Ilham Budhiman

Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA