OK
Panduan

Harga Hoverboard Terbaik untuk Anak-Anak dan Dewasa, di Bawah Rp1 Jutaan!

03 Nopember 2024 · 4 min read Author: Ilham Budhiman · Editor: M. Iqbal

hoverboard

harga hoverboard | sumber: shutterstock.com

Hoverboard atau smart balance wheel adalah jenis kendaraan listrik yang dilengkapi fitur khusus seperti sensor untuk mengendalikan pergerakan penggunanya. Kira-kira, berapa harga hoverboard?

Jika kamu perhatikan, kekinian sudah banyak yang menggunakan hoverboard, Property People.

Pasalnya, hoverboard merupakan kendaraan listrik yang makin populer dan menjadi tren dalam beberapa tahun terakhir.

Tak sedikit yang penasaran dengan hoverboard karena kemampuannya berjalan secara otomatis dan dapat menyeimbangkan penggunanya meskipun hoverboard hanya memiliki dua roda.

Dengan teknologi terkini, pengguna tak perlu khawatir terjatuh saat berdiri di atas hoverboard karena disematkan fitur keseimbangan otomatis.

Saat berdiri di atas hoverboard, kamu bisa memutar, melaju ke depan, mundur, dan berbelok dengan cara menekuk tubuh atau menggeser berat badan.

Tertarik membeli hoverboard? Berapa berapa harga hoverboard?

Yuk, simak daftar harga dan rekomendasinya di bawah ini!

5 Rekomendasi Harga Hoverboard

1. Hoverboard H0037 7 Inci (Rp865.000)

harga hoverboard

Sumber: Shopee/EBUY Official Store

Hoverboard H0037 adalah rekomendasi hoverboard terbaik yang memiliki fitur-fitur menarik.

Fitur-fitur yang ada pada hoverboard 7 inci tersebut antara lain self-balancing, lampu LED, dan sepiker Bluetooth.

Hoverboard satu ini cocok digunakan untuk bermain di luar ruangan dengan kecepatan maksimal 18 km per jam.

Kelebihan lainnya adalah mampu menempuh jarak hingga 30 km, bisa menampung berat badan 100 kg, desain yang minimalis dan ergonomis, hingga baterai tahan lama.

Menurut pembeli dengan akun Shopee herlienalien, hoverboard 7 inci tersebut dinilai lebih ringan daripada ukuran 10 inci sehingga cocok untuk anak-anak.

Hanya saja, salah satu pengguna mengeluhkan ukuran lubang pada bagian pegangan untuk hoverboard sedikit longgar.

Barangnya bagus, tapi tongkat pegangan lingkarannya agak kegedean sdikit jd longgar di tambahin tambelan kardus biar pas jd ukuranya, so far the best.” tulis ndoelnilam.

Harga hoverboard H0037 berkisar Rp865.000.

 

2. Hoverboard H0067 7 Inci (Rp881.000)

harga hoverboard

Sumber: Shopee/EBUY Official Store

Hoverboard H0067 juga bisa kamu pertimbangkan karena menawarkan fitur yang gak kalah menarik.

Alat ini mempunyai mikroprosesor yang berguna untuk memonitor gerak badan orang yang memakainya.

Kelebihan lainnya yaitu alas pijak karet antilicin sehingga kamu bisa dengan bebas bergerak tanpa harus takut terjatuh.

Dilengkapi pula fitur lampu LED yang membuat penampilan makin menarik dan kekinian.

Untuk daya tampung, bisa menahan berat badan hingga 100 kg dengan jarak tempuh 30 km.

Kendati demikian, salah satu pembeli mengeluhkan bahwa ketahanan baterai hoverboard H0067 dinilai kurang bagus.

Untuk Hover board nya oke, cuma baterai cepat habis,” tulis jess_fashionstore_.

Harga hoverboard asli ini berkisar Rp881.000.

 

3. Hoverboard Smart Balance Wheel 10 Inci (Rp2.351.000)

harga hoverboard

Sumber: Tokopedia/classicollection

Ingin punya hoverboard berukuran lebih besar?

Kamu bisa mempertimbangkan hoverboard ukuran 10 inci yang digunakan di film Magic 5, Property People.

Hoverboard ukuran 10 inci cocok sebagai hoverboard dewasa karena ukurannya lebih besar termasuk ukuran dua rodanya.

Hoverboard ini dapat menempuh kecepatan maksimal 15 km per jam karena dilengkapi dual motor berkekuatan tinggi.

Kelebihan lainnya adalah disematkan sistem perlindungan cerdas yang bisa mencegah kemiringan, jatuh, hingga gemetar pada hoverboard.

Dilengkapi juga sensor lampu LED otomatis dan Bluetooth yang bisa dikoneksikan ke ponsel.

Hanya saja, menurut sebagian pembeli, hoverboard ini kurang ideal untuk anak-anak dan hanya bisa menempuh jarak kurang dari 20 km.

Harga hoverboard yang dipakai di film Magic 5 tersebut berkisar Rp2.351.000.

 

4. Keep Going Max Hoverboard (Rp979.000)

harga hoverboard

Sumber: Shopee/Keep Going Max Official Shop

Rekomendasi selanjutnya adalah Keep Going Hoverboard yang dilengkapi dengan fitur terbaik, seperti Bluetooth dan lampu LED.

Harga hoverboard dibawah 1 juta satu ini cocok untuk anak-anak, remaja, dan dewasa karena bisa menahan berat badan hingga 100 kg.

Untuk kecepatannya, maksimal 20 km per jam dengan daya tempuh hingga 30 km.

Selain itu, dapat dipakai menanjak dengan kemiringan sampai dengan 40 derajat.

bagus kalau dijalan berubin/keramik karna kalo dijalan beraspal sdikit terkendala TDK Lancar jalannya,” tulis ulasan akun indahayynabudi di laman Shopee.

Hanya saja, pembeli dengan nama akun panglongtumoran mengeluhkan kapasitas baterai dan daya tahannya.

suaranya ga kuat, baterainya cepat habis g sampe 5 jam udh habis,” tulisnya.

 

5. Uwinfly Hoverboard (Rp3.099.999)

Sumber: Blibli/Lbagstore

Tidak hanya sepeda listrik, Uwinfly juga menawarkan hoverboard terbaik.

Hoverboard Uwinfly dilengkapi sejumlah fitur, seperti Bluetooth, LED, hingga kontrol otomatis melalui aplikasi yang dapat diunduh di Play Store.

Daya angkut kendaraan listrik ini bisa mencapai 100 kg dengan kecepatan maksimal 16 km per jam dan jarak tempuh 20 km, lo.

Hanya saja, ukurannya lebih besar jika dibandingkan dengan rekomendasi sebelumnya sehingga harus berhati-hati jika digunakan oleh anak-anak.

Selain itu, kekurangannya adalah tidak dapat dipakai menanjak dengan kemiringan lebih dari 15 derajat.

 

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Temukan informasi rekomendasi produk lainnya cuma di artikel.rumah123.com.

Selain itu, dapatkan kemudahan memiliki hunian di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini.

Cek juga laman Teras123 bagi kamu yang ingin ngobrolin properti bersama kami!


Tag:


Ilham Budhiman

Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA