OK
Panduan

Rekomendasi Apple Watch Terbaik Disertai Harga 2023. Mana yang Cocok Untukmu?

07 Nopember 2023 · 4 min read Author: Alya Zulfikar

harga apple watch

Apakah kamu berencana untuk membeli Apple Watch di tahun 2023, tetapi masih bingung harus memilih seri yang mana? Simak rekomendasi dan harga Apple Watch terbaik melalui artikel ini, yuk!

Apple Watch adalah smartwatch atau jam tangan pintar yang layak dipertimbangkan oleh para pengguna iPhone, apalagi jika benar-benar suka dengan ekosistem Apple.

Pasalnya, selain konektivitas yang cepat dengan perangkat Apple lainnya, masih ada banyak lagi fitur menarik yang ditawarkan oleh Apple Watch.

Saat ini, Apple memiliki tiga varian smartwatch, yakni Apple Watch Ultra, Apple Watch, dan Apple Watch SE.

Ketiganya memiliki segmen penggunanya masing-masing.

Merujuk Apple Hub, berikut ini seri Apple Watch terbaik untuk dibeli di tahun 2023!

Rekomendasi dan Harga Apple Watch 2023

1. Apple Watch Ultra 2

apple watch ultra 2

Kelebihan

  • Layar cerah 3.000 nit
  • Performa kencang
  • Fitur konektivitas mumpuni
  • Terbuat dari 95% titanium daur ulang
  • Mendukung gestur double tap
  • Aplikasi khusus untuk penyelam
  • Memiliki action button
  • Siri bisa offline
  • Fitur UWB baru

Kekurangan

  • Harganya mahal
  • Keterbatasan peta
  • Harus memiliki iPhone 15 untuk merasakan fitur Ultra Wideband
  • Daya tahan baterai yang masih kurang

Rekomendasi Apple Watch pertama terbaik untuk dibeli di tahun 2023 adalah seri Apple Watch Ultra 2.

Apple Watch Ultra 2 hadir dengan berbagai peningkatan dari generasi sebelumnya, termasuk desain yang lebih tangguh, kinerja yang lebih cepat, dan fitur kesehatan serta kebugaran yang lebih canggih.

Dari segi desain, meskipun terlihat sama dengan seri pendahulunya, casing titaniumnya lebih ringan dan tahan lama.

Di samping itu, seri ini juga ditenagai dengan prosesor yang lebih kencang, yakni S9 SiP yang memungkinkan untuk menjalankan aplikasi dan fitur dengan lebih lancar.

Apple Watch Ultra 2 cocok digunakan oleh pengguna yang mencari smartwatch dengan daya tahan tangguh untuk berbagai aktivitas, khususnya yang menyukai olahraga ekstrem.

  • Kisaran harga Apple Watch Ultra 2: Rp13.490.000

 

2. Apple Watch Series 9

apple watch series 9

Kelebihan

  • Layar cerah 2.000 nit
  • Performa kencang
  • Banyak pilihan warna
  • Mendukung gestur double tap
  • Siri bisa offline
  • Fitur UWB baru

Kekurangan

  • Tidak ada perubahan desain
  • Tidak ada perubahan yang signifikan dari Apple Watch Series 8
  • Tidak ada sensor kesehatan yang baru
  • Tidak ada peningkatan daya tahan baterai

Apakah kamu tipe pengguna smartwatch yang tidak mengutamakan fitur-fitur untuk olahraga ekstrem? Kalau iya, Apple Watch Series 9 bisa jadi pertimbangan terbaik.

Apple Watch Series 9 hadir dengan berbagai peningkatan dari seri sebelumnya, termasuk gestur double tap yang cukup menjadi sorotan pada seri ini.

Smartwatch terbaru dari Apple ini juga dibekali dengan chipset S9 SiP sama seperti Apple Watch Ultra 2 dan layar yang lebih cerah hingga 2.000 nit.

Namun, bagi kamu yang saat ini menggunakan Apple Watch Series 7 atau 8, sebaiknya kamu tidak upgrade ke seri ini karena peningkatannya tidak terlalu signifikan.

Apple Watch Series 9 cocok digunakan pengguna yang menginginkan smartwatch canggih dengan berbagai fitur kesehatan yang mumpuni dan terintegrasi dengan iPhone.

  • Kisaran harga Apple Watch Series 9: Rp6.940.000

 

3. Apple Watch SE 2nd Gen (2023)

apple watch SE 2nd gen

Kelebihan

  • Menggunakan prosesor yang sama dengan Series 8 dan Ultra
  • Ringan dan nyaman
  • Terdapat fitur car crash detection
  • Daya tahan baterai yang cukup lama

Kekurangan

  • Harganya terjangkau
  • Tidak mendukung always on display
  • Tidak mendukung ECG dan SpO2 monitoring
  • Ukuran layar tidak terlalu besar

Apakah kamu belum pernah menggunakan Apple Watch dan tertarik mencoba? Jika kamu memiliki bujet terbatas dan tidak memerlukan berbagai fitur canggih yang dimiliki oleh Apple Watch Ultra 2 atau Series 9, Apple Watch SE 2nd Gen bisa dipertimbangkan.

Di tahun 2023 ini, Apple tidak merilis Apple Watch SE seri terbaru, tetapi merilis Apple Watch SE 2nd Gen yang rilis di tahun 2022 masih sangat nyaman digunakan.

Menariknya, SE 2nd Gen ini menggunakan prosesor yang sama dengan Series 8 dan Ultra, jadi performanya kencang untuk smartwatch entry-level.

Apple Watch SE cocok untuk pengguna yang hanya menginginkan sebuah smartwatch untuk membaca notifikasi, olahraga, dan sleep tracking.

  • Kisaran harga Apple Watch SE 2nd Gen: Rp3.910.000

 

***

Mana seri Apple Watch yang menarik perhatianmu?

Simak artikel informatif lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Kamu juga bisa mengikuti Google News Rumah123 untuk mendapatkan update terbaru.

Kalau sedang mencari hunian, temukan rekomendasi terbaiknya di www.rumah123.com.

Mendapatkan hunian yang sesuai kriteria kini lebih mudah karena kami #AdaBuatKamu!

**sumber gambar: apple.com


Tag: , ,


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA