OK
Panduan

5 Rekomendasi Hand Cream yang Bagus, Dijamin Bikin Tangan Lembut!

20 Desember 2023 · 5 min read Author: Alya Zulfikar · Editor: Bobby Agung Prasetyo

hand cream yang bagus

Rekomendasi hand cream yang bagus | shutterstock

Apakah tanganmu terasa kering dan kasar? Simak rekomendasi hand cream yang bagus berikut ini, yuk!

Hand cream atau krim tangan adalah produk perawatan kulit bertekstur krim yang diformulasikan khusus untuk melembapkan kulit tangan.

Pada dasarnya, fungsi krim tangan tidak sebatas menghidrasi kulit tangan saja, tetapi juga bisa mencegah penuaan kulit dan memperkuat kuku tangan.

Oleh karena itu, sebaiknya kamu mulai rutin menggunakan krim tangan agar kesehatan kulit tangan terjaga dengan baik.

Berikut ini rekomendasi hand cream yang bagus untuk dijadikan pertimbangan!

Rekomendasi Hand Cream yang Bagus untuk Melembutkan Tangan

1. MINISO Hand Cream

MINISO Hand Cream

Kelebihan

  • Harga terjangkau
  • Variasi aroma yang banyak
  • Kemasan simpel dan travel-friendly
  • Tekstur mudah meresap dan tidak lengket
  • Efektif melembapkan tangan
  • Wangi tahan lama

Kekurangan

  • Beberapa varian aroma yang mungkin terlalu manis bagi sebagian orang

MINISO Hand Cream jadi salah satu pilihan krim yang bagus untuk melembapkan tangan.

Krim tangan ini memiliki tekstur yang cukup kental, tetapi mudah diratakan dan cepat meresap ke kulit tanpa meninggalkan kesan lengket.

Efektivitasnya dalam melembabkan tangan pun benar-benar terbukti karena bisa membuat kulit tangan terasa lebih halus dan terhidrasi.

Krim tangan ini tersedia dalam berbagai pilihan varian aroma, di antaranya Grapefruit, Peach, Raspberry, Lavender, Cherry Blossom, dan Rose.

  • Kisaran harga: Rp19.900 (30 ml)

Ulasan Pengguna

  • “Singkat cerita lagi ke pengen banget punya hand cream trus pas ke miniso liat ini sniff sniff suka deh sama varian ini! wanginya seger manis gitu ga menyengat yang bikin pusing gitu kaya safe scent gitu deh enakkk, buat efektivitasnya cukup melembabkan cuma agak kurang tahan lama wanginya di tangan, cuma worth it kok dengan harga segini!” – ochazh1, reviews.femaledaily.com

 

2. Viva Cosmetics Hand & Nail Cream

Viva Cosmetics Hand & Nail Cream

Kelebihan

  • Harga terjangkau
  • Kemasan simple dan travel-friendly
  • Tekstur mudah meresap dan tidak lengket
  • Efektif melembabkan tangan
  • Aroma melon madu yang lembut dan segar
  • Membantu merawat dan memperkuat kuku

Kekurangan

  • Variasi aroma yang terbatas
  • Aromanya mungkin tidak cocok untuk semua orang

Viva Cosmetics Hand & Nail Cream sudah lama menjadi produk krim tangan andalan banyak orang.

Pasalnya, krim ini terbukti ampuh mengatasi kulit tangan kering dan kuku rapuh.

Ini berkat formulanya yang mengandung vitamin F dan allantoin yang membantu menutrisi serta merawat kulit.

Teksturnya memang cukup kental, tetapi mudah diratakan dan meresap cepat ke kulit tanpa ada rasa lengket maupun berminyak.

Namun, krim tangan ini hanya tersedia dalam satu varian saja dengan aroma melon madu.

  • Kisaran harga: Rp10.900 (40 ml)

Ulasan Pengguna

  • “produk ini dipakai ditangan jadinya tangan buat lembab , wangi dan harum , kualitasnya terjamin oleh BPOM . mudah dibawa kemana mana dan praktis , cocok buat semua orang biar tangan bebas dari kuman dan kotoran” – suty, reviews.femaledaily.com

 

3. Nature Republic Hand & Nature Hand Cream

Nature Republic Hand & Nature Hand Cream

Kelebihan

  • Variasi aroma yang banyak
  • Kemasan mini dan travel-friendly
  • Tekstur mudah meresap dan tidak lengket
  • Efektif melembapkan tangan
  • Aroma alami yang menenagkan

Kekurangan

  • Harga cukup mahal

Bagi kamu pecinta brand skincare Korea Selatan dan sedang mencari krim tangan yang bagus, Nature Republic Hand & Nature Hand Cream tak boleh luput dari pertimbangan.

Pasalnya, krim ini terbukti efektif melembabkan kulit tangan dengan hasil yang halus, lembut, dan terhidrasi.

Ini berkat formulanya yang mengandung shea butter dan aloe vera.

Untuk teksturnya sendiri cukup kental, tetapi mudah diratakan dan cepat meresap.

Nature Republic Hand & Nature Hand Cream tersedia dalam pilihan varian yang sangat banyak, yakni Freesia, Grapefruit, Acacia, Peach, Rose, Greentea, Lime, Apple Mango, Lily, Cherry Blossom, White Musk, Shea Butter, dan Cotton Baby.

  • Kisaran harga: Rp55.000 (30 ml)

Ulasan Pengguna

  • “selalu suka sama hand cream nature republic , harganya dan hasilnya berbanding lurus. untuk hand cream yang variant lily ini wanginya soft namun tetap sweet , tekstur creamy dan hasilnya membuat tangan lembab , kemasan kecil jadi mudah dibawa kemana-mana.” – esp, reviews.femaledaily.com

 

4. Innisfree Jeju Life Perfumed Hand Cream

Innisfree Jeju Life Perfumed Hand Cream

Kelebihan

  • Aroma yang menawan dan tahan lama
  • Efektif melembabkan tangan
  • Mengandung bahan-bahan alami
  • Kemasan yang cantik dan travel-friendly
  • Variasi aroma yang banyak

Kekurangan

  • Harganya relatif mahal

Jadi salah satu brand skincare Korea Selatan yang banyak diminati orang, Innisfree tak hanya terkenal karena produk face wash-nya saja.

Innisfree juga memiliki produk krim tangan bagus dengan nama Jeju Life Perfumed Hand Cream yang diformulasikan dengan bahan-bahan alami dari Pulau Jeju.

Teksturnya cukup kental, tetapi tetap mudah diratakan dan meresap cepat ke kulit.

Efektivitasnya dalam melembapkan kulit tangan pun terjamin berkat adanya kandungan shea butter, jojoba oil, dan vitamin E.

Produk ini tersedia dalam banyak varian aroma, yakni Guest House Laundry, Tropic Sherbet, Lilac, Small Wedding Bouquet, Sunshine Wildberry, Peach, Pink Coral, Sky Surfing, Snow Path, dan Midnight Yuja Tea.

  • Kisaran harga: Rp60.000 (30 ml)

Ulasan Pengguna

  • “Aromanya segar dan enggak bikin pusing. Teksturnya enggak lengket dan penyerapan lumayan cepat. Melembabkan kulitku yang cenderung kering kerontang. untuk packaging nya mudah dibawa ke mana-mana. selain itu tutup botolnya bukan yang model putar, tapi simpel gitu, model buka tutup yang di dorong ke atas.” – Nana_96, reviews.femaledaily.com

 

5. Cindynal Hand Cream Sheep Oil

Cindynal Hand Cream Sheep Oil

Kelebihan

  • Efektif melembapkan kulit tangan
  • Mengandung minyak domba

Kekurangan

  • Harga terjangkau
  • Efek mencerahkan kurang signifikan
  • Aroma tidak tahan lama

Cindynal Hand Cream Sheep Oil ini jadi salah satu pilihan yang bagus dan menarik karena diformulasikan dengan minyak domba.

Kandungan minyak domba tersebut dapat membantu menjaga kelembapan kulit dan mencegahnya dari kekeringan.

Krim ini diklaim mengandung bahan-bahan yang mencerahkan kulit, tetapi efek mencerahkannya tidak terlalu signifikan.

  • Kisaran harga: Rp8.000 (30 ml)

Ulasan Pengguna

  • “hand cream ya bgs bnget bnr2 ketangan lembab halus …” – e***y, lazada.co.id

 

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak rekomendasi produk lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Ikuti juga Google News Rumah123 untuk terus mendapatkan update terbaru.

Kalau sedang mencari hunian, cek rekomendasi terbaiknya di www.rumah123.com.

Menemukan hunian yang sesuai kriteria kini lebih mudah karena kami #AdaBuatKamu!

**sumber gambar: shopee.co.id


Tag: , ,


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA