OK
Panduan

Daftar Harga Cat Kiloan Terupdate 2023 Lengkap dengan Kelebihannya

04 Nopember 2024 · 3 min read Author: Adhitya Putra

harga cat kiloan

Cat tembok kiloan kerap digunakan oleh pemilik hunian saat membangun atau renovasi rumah. Penasaran berapa harga cat kiloan terbaru 2023? Yuk, baca di sini!

Mengecat dinding rumah merupakan langkah untuk mempercantik estetika bangunan.

Biasanya, pemilik rumah akan memilih merek cat tembok yang bagus agar bisa membuat huniannya menjadi tampak indah.

Namun, keterbatasan dana renovasi sering kali membuat sang empunya hunian harus memutar otak menyiasatinya.

Salah satunya ialah dengan menggunakan cat dinding kiloan.

Kelebihan Cat Tembok Kiloan

harga cat tembok kiloan

Sumber: Asripaint.wordpress.com

Untuk kamu yang masih awam, cat kiloan adalah jenis pelapis dinding dengan komposisi bahan menyerupai merek cat terkenal yang ada di pasaran.

Akan tetapi, biasanya produk pelapis ini diproduksi oleh unit usaha kecil alias UMKM dan dijual secara eceran per kilogram di toko cat kiloan terdekat dari rumah.

Oleh sebab itu, harga cat kiloan relatif lebih murah apabila dibandingkan dengan merk cat tembok lainnya.

Cat dinding kiloan kerap kali menjadi pilihan para konsumen yang memiliki anggaran tidak banyak untuk merenovasi atau membangun rumah barunya.

Lantas, apa saja keuntungannya bila Property People membeli jenis cat ini?

Melansir dari berbagai sumber, inilah kelebihan dari produk pelapis dinding rumah kiloan:

  • Harga relatif murah
  • Kualitas mendekati merek cat tembok ternama
  • Pilihan warna cat yang beragam
  • Produk yang mudah didapat

Harga Cat Tembok Kiloan

harga cat kiloan terbaru 2023

(Sumber: Tokopedia)

Jenis Cat Kiloan Harga Cat Tembok
Cat Kiloan Kualitas Standar Rp12.000 – Rp18.000
Cat Kiloan Kualitas Super Rp16.000 – Rp75.000
Cat Kiloan Watershield Rp40.500

Tips Mengecat Tembok dengan Cat Kiloan

cara mengecat tembok untuk pemula

Sebagian orang mungkin meragukan kualitas cat tembok kiloan.

Akan tetapi, sebenarnya dengan cara mengecat tembok yang benar kamu masih bisa mendapatkan hasilnya, lo.

Berikut ini beberapa tipsnya.

1. Siapkan Bahan-Bahan

Alat dan bahan yang harus disiapkan adalah sebagai berikut:

  • Kuas cat, kuas rol, dan tempat cat
  • Ampelas halus dan kasar
  • Pengeruk dinding (scraper)
  • Warna cat tembok sesuai selera
  • Koran atau plastik besar untuk melapisi bagian lantai agar tidak terkena cat

2. Siapkan Area Pengecatan

Sebelum memulai mengaplikasikan cat tembok, sebaiknya siapkan area pengecatan dengan menggeser barang di sekitar dinding.

Kemudian, letakkan koran bekas atau plastik pada bagian bawah dinding sebagai alas agar lantai tidak terkena cat.

3. Kikis Cat Lama

Langkah berikutnya ialah mengikis lapisan cat dinding lama hingga terlihat warna asli tembok semen.

Sebab, bila permukaan dinding langsung ditimpa dengan cat baru, hasil pengecatan tembok lama tidak akan maksimal.

Selain warna dinding tidak bagus, lapisan cat yang baru pun akan mudah terkelupas.

4. Ampelas Permukaan Dinding

Agar cara mengecat tembok lama semakin maksimal, bersihkan terlebih dahulu permukaan dinding dengan ampelas kasar dan halus.

Ampelas hingga permukaan dinding terasa rata dan bersih dari kotoran dan sisa cat lama.

5. Aplikasikan Cat Dasar

Setelah dinding sudah bersih, aplikasikan cat pelapis dasar pada bagian dinding rumah.

Hal ini dilakukan agar warna cat tembok terlihat lebih maksimal dan merata.

6. Cat Dinding hingga Merata

Bila dirasa lapisan warna cat masih kurang, maka lakukan pelapisan dua sampai tiga kali setelah cat dasar agak mengering.

***

Demikianlah daftar harga cat kiloan terbaru dan terupdate 2023.

Semoga artikel ini dapat menambah informasi dan berguna untuk kamu, ya!

Jangan lupa, untuk melihat harga bahan bangunan lainnya di Google News Rumah123.com.

Baca pula ulasan artikel gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.

Bila kamu ingin cari hunian impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com.

Contohnya, rumah minimalis di Bekasi, Jawa Barat, yakni Srimaya Residence.

Sebab, kami selalu #AdaBuatKamu.


Tag: ,


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA