OK
Panduan

8 Rekomendasi Jasa Pengiriman Barang Besar dan Berat. Harganya Terjangkau!

31 Juli 2023 · 3 min read Author: Insan Fazrul

Jasa Pengiriman Barang

Berikut akan kami sajikan rekomendasi jasa pengiriman barang besar dan berat yang ada di Indonesia. Harganya murah-murah. Yuk, simak lebih dalam!

Kebanyakan jasa pengiriman paket atau ekspedisi hanya melayani pengiriman barang yang ringan dan sedang.

Jika pun bisa mengirim barang dengan ukuran besar dan berat pada ekspedisi yang mainstream, kamu akan dibebankan dengan tarif yang lebih mahal.

Jasa pengiriman barang berat dan besar biasanya dibutuhkan manakala seseorang ingin mengirim perabotan rumahan, seperti kursi, meja, lemari, dan barang besar lainnya.

Nah tenang saja…

Itu karena sebenarnya, ada beberapa perusahaan jasa pengiriman barang yang fokus pada pengiriman barang berat dan berukuran besar.

Apa saja perusahaan tersebut?

Untuk tahu jawaban lebih lengkap, langsung simak artikel ini!

8 Rekomendasi Jasa Pengiriman Barang Besar dan Berat

Jasa Pengiriman Barang berat

japunglogistic.com

Artikel ini tidak mengungkap perihal tarif, sebab tarif pengiriman selain ditentukan oleh berat juga tergantung dari lokasi pengiriman.

1. SiCepat Cargo

Jasa pengiriman barang besar dan berat pertama ialah SiCepat Cargo.

Melansir berbagai sumber, SiCepat Cargo juga biasa disebut dengan GOKIL atau Cargo Kilat.

Ia melayani pengiriman barang dengan bobot 10 kg ke atas.

2. Cargo Wahana

Kemudian ada Cargo Wahana.

Cargo Wahana salah satu pemain yang cukup berpengalaman dalam mengirim barang berat dan besar.

Ia bisa mengirim barang dengan minimal 10 kg dan tarifnya cukup murah.

3. Pos Indonesia

Salah satu rekomendasi jasa pengiriman barang yang lokasinya ada di mana-mana ialah Pos Indonesia.

Pos Indonesia dapat mengirim berbagai jenis barang dengan tingkatan pertama dari 3 kg sampai 30 kg.

Namun agar lebih pasti, kamu bisa survei terlebih dulu ke kantor pos terdekat.

4. JTR JNE Express

Brand JNE sebagai ekspedisi di Indonesia tak perlu diragukan lagi.

Selain mengirim barang dengan kategori sedang dan ringan, JNE dengan JTR JNE Express dapat mengirim barang ukuran besar serta berat.

Dengan memakai armada truk yang bisa melalui jalur darat dan laut, kamu bisa mengirim paket minimal 10 kg.

Bahkan, kamu juga bisa mengirim sepeda motor!

5. IJX Express

IJX Express diklaim mempunyai tarif yang relatif lebih murah.

Bila kamu hendak mengirim barang dengan bobot minimal 50 kg, IJX Express bisa dijadikan salah satu alternatif.

6. Indah Logistik

Indah Logistik termasuk ke dalam ekspedisi untuk mengirim barang besar dan berat selanjutnya.

Daya jangkau pengirimannya juga cukup luas, sebab Indah Logistik bisa mengirim via darat, udara, laut, sampai dalam kota.

Tidak hanya barang berat dan besar, baru-baru ini, Indah Logistik membuka jasa untuk mengirimkan barang dengan berat minimal 1 kg.

7. Sentral Cargo

Opsi lain untuk mengirim barang besar lewat yakni di Sentral Cargo.

Perusahaan ini mengklaim menyediakan pengiriman cargo udara dengan biaya termurah.

Kamu bisa mengirim barang minimal 1 kg yang bisa menjangkau seluruh Indonesia.

Perihal tarif cukup murah, lantaran tak akan lebih dari Rp50 ribu per kilo…

Selain itu estimasi barang sampai juga relatif cepat.

8. Dakota Cargo

Terakhir ialah Dakota Cargo!

Jasa pengiriman barang berat yang mempunyai sejumlah layanan, seperti pengiriman regular, pengirim dua hari sampai, kirim barang sehari, dan lain-lain.

***

Semoga bermanfaat.

Update informasi menarik lainnya di artikel.rumah123.com.

Kamu pun dapat mengakses seluruh informasi yang berkenaan mengenai properti, baik pencari atau penjual sebab Rumah123.com memang #AdaBuatKamu.

Contohnya bila kamu mencari rumah di sekitaran Cimahi, Bandung. 

Royal Clove Kolonel Masturi bisa dijadikan opsi tepat!

Cek informasi selengkapnya hanya di Rumah123.com dan www.99.co/id.  


Tag: ,


insan

Content Writer

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA