7 Cara Menyembuhkan Bisul secara Alami dengan Efektif. Ampuh!
Memiliki penyakit bisul tentu sangat mengganggu. Belum lagi, penyakit ini dapat membekas dan akan sulit dihilangkan. Untuk mengatasinya, yuk lihat cara mengobati bisul pada artikel ini!
Bisul merupakan penyakit yang bisa menimbulkan benjolan merah kecil pada kulit yang berisi nanah dan menimbulkan rasa nyeri.
Penyakit ini kerap timbul di bagian punggung, ketiak, tengkuk, dan muka.
Adapun penyebab terjadinya bisul karena bagian-bagian tubuh tersebut sering mengalami gesekan dan berkeringat.
Nah, kondisi tersebut dapat menimbulkan datangnya infeksi bakteri Staphylococcus aureus.
Sebenarnya, bisul yang ringan dapat disembuhkan dengan kompres air hangat, namun bisul yang parah tentu memerlukan penanganan yang tepat.
Berikut Rumah123.com hadirkan cara menyembuhkan bisul dengan bahan alami yang paling efektif untuk dilakukan.
7 Cara Menyebuhkan Bisul secara Alami
1. Gunakan Bawang Putih
Cara menyembuhkan bisul yang pertama adalah dengan menggunakan bawang putih.
Terdapat dua kandungan dalam bawang putih yang bisamenyembuhkan bisul, antara lain senyawa antibakteri dan antiinflamasi.
Untuk mengolahnya, kamu bisa menghaluskan tiga siung bawang putih dan ambil sarinya.
Setelah itu, oleskan pada bisul di tubuhmu.
2. Gunakan Lidah Buaya
Bahan alami ini memang dikenal bisa menyembuhkan beragam penyakit kulit.
Adapun salah satu penyakit tersebut adalah bisul.
Gel lidah buaya di dalamnya bersifat dingin sehingga bisa meredakan sakit sekaligus bertindak sebagai antiseptik.
Dalam membuatnya, oleskan lidah buaya di buaya di permukaan bisul sesering mungkin sampai sembuh.
3. Gunakan Minyak Jarak
Minyak jarak memiliki kandungan senyawa yang disebut risinoleat yang bersifat anti-inflamasi yang kuat.
Sifat antibakterinya yang kuat juga membuatnya menjadi bahan alami yang dapat digunakan untuk mengobati bisul.
Cara pemakaiannya, oleskan sedikit minyak jarak langsung ke bagian bisul sebanyak 3 kali sehari sampai hilang.
4. Gunakan Minyak Mimba
Cara mengobati bisul yang selanjutnya dengan mengoleskan minyak mimba.
Kamu bisa menggunakan minyak mimba pada bisul sebanyak tiga sampai empat kali sehari.
5. Gunakan Garam Epsom
Garam epsom ternyata bisa dimanfaatkan sebagai obat bisul, lo.
Bahan ini bisa bantu menguras nanah dan membuat bisul mengering.
Dalam penggunaannya, larutkan garam epsom dalam air hangat dan rendam kompres di dalamnya.
Kompreslah larutan tersebut ke bisul selama 20 menit.
Lakukan hal ini setidaknya 3 kali sehari sampai bisul hilang.
6. Gunakan Bubuk Kunyit
Kandungan bubuk kunyit yang bersifat antibakteri dan anti-inflamasi ternyata bisa menyembuhkan bisul, lo.
Bubuk kunyit telah digunakan sebagai pembersih darah alami selama ribuan tahun oleh masyarakat Timur.
Nah, kunyit ini bisa dikonsumsi maupun digunakan sebagai obat oles, ya.
Untuk mengonsumsinya, kamu bisa merebus satu sendok teh bubuk kunyit dalam air atau susu dan minum 3 kali sehari setelah dingin.
Kemudian, jika lebih memilih untuk menjadi obat oles, kamu bisa mencampurkan bubuk kunyit dengan air dan jahe sebagai masker.
Oleskan ke bagian yang muncul bisul setidaknya 2 kali sehari.
7. Gunakan Minyak Pohon Teh
Cara terakhir untuk menyembuhkan bisul adalah dengan menggunakan minyak pohon teh.
Kandungan antibakteri dan antiseptik pada minyak pohon teh bisa mengatasi infeksi bakteri dari bisul.
Untuk menggunakannya, campurkan lima tetes minyak pohon teh ke dalam satu sendok teh minyak kelapa atau zaitun.
Lalu, gunakan kapas atau cotton bud untuk menaruh campuran minyak.
Aplikasikan obat bisul alami ini sebanyak dua sampai tiga kali sehari atau sampai bisul sembuh.
Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu ya.
Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti.
Kamu juga bisa mencari properti menarik lainnya seperti Fairview House hanya di www.rumah123.com.