OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

5 Proyek Jalan Tol Termahal di Indonesia Era Presiden SBY dan Jokowi. Anggaran Capai Rp900 Triliun Lebih!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Christantio Utama

proyek tol termahal era jokowi sby

Proyek pembangunan jalan tol di Indonesia dalam beberapa tahun belakangan terbilang  cukup masif.

Sejak Presiden Jokowi mempin, infrastruktur menjadi salah satu sektor yang paling banyak mendapat anggaran dari APBN.

Terdapat beberapa proyek jalan tol yang menghabiskan dana investasi mencapai ratusan triliun Rupiah.

Dari sekian banyak proyek jalan tol yang dicanangkan oleh pemerintah, kira-kira infrastruktur mana ya yang menyerap dana paling tinggi?

Yuk, langsung saja kita simak 5 proyek tol termahal di Indonesia berikut ini.

5. Jalan tol trans Papua – Rp4,4 triliun

Jalan tol termahal 5

(Biro Setpres)

Seperti yang kita ketahui, akses jalan di Papua masih sangat terbatas dan relatif minim.

Untuk menunjang kegiatan ekonomi masyarakat sekitar dan industri logistik, maka pemerintah berupaya untuk terus memperbaiki infrastruktur di Bumi Cenderawasih tersebut.

Salah satunya dengan membangun tol trans Papua.

Melansir Bisnis, biaya konstruksi yang dibutuhkan untuk membangun jalan tol trans Papua mencapai Rp4,4 triliun.

Biaya sebanyak itu ditawarkan kepada pihak swasta yang ingin membiayai.

Untuk panjang tol trans Papua sendiri mencapai 2.345 kilometer secara keseluruhan.

4. Jalan tol atas laut Kalimantan – Rp10 triliun

Jalan tol termahal 4

(Detik)

Selanjutnya ada jalan tol atas laut di Kalimantan.

Jalan tol ini nantinya akan menghubungkan daerah Balikpapan dan Penajam Paser di Kalimantan Timur.

Dengan panjang jalan tol sekitar 5 hingga 6 kilometer, biaya pembangunan tol atas laut ini mencapai Rp10 triliun.

3. Tol Bali Mandara – Rp14,1 triliun

Jalan tol termahal 3

(Bisnis)

Selain di Kalimantan, terdapat jalan tol atas laut lainnya yang dibangun di Indonesia yakni Tol Bali Mandara.

Tol ini menghubungkan kota Denpasar/Pelabuhan Benoa, Bandara Internasional Ngurah Rai, dan Nusa Dua di pulau Bali.

Panjangnya sendiri mencapai 12,7 kilometer dan memerlukan biaya sekitar Rp14,1 triliun untuk membangunnya.

2. Jalan tol trans Sumatera – Rp476 triliun

Jalan tol termahal 2

(Hutama Karya)

Kedua ada proyek jalan tol trans Sumatera yang memiliki panjang lebih dari 2.800 kilometer.

Jalan ini menghubungkan antara kota Aceh hingga Lampung.

Total biaya yang dibutuhkan untuk membangun mencapai Rp476 triliun.

1. Jalan tol trans Jawa – Rp910 triliun

Jalan tol termahal 1

(BPJT)

Proyek jalan tol termahal pertama di Indonesia adalah pembangunan tol trans Jawa yang menghubungkan Pelabuhan Merak di Banten hingga Pelabuhan Ketapang di Jawa Timur.

Jalan tol ini membentang sepanjang 1.367 kilometer.

Melansir Beritasatu, Menteri Keuangan Sri Mulyani sempat mengemukakan beberapa fakta terkait anggaran penanganan Covid-19 di Indonesia yang mencapai Rp130 triliun.

Nominal tersebut kurang lebih sama dengan 7 kali biaya pembangunan jalan tol trans jawa.

Jika dijumlahkan, maka biaya infrastruktur tol trans Jawa mencapai Rp910 triliun.

Nah, itulah 5 daftar proyek jalan tol termahal yang pernah dibangun di Indonesia.

Dari kelima proyek di atas, mana nih yang pernah atau ingin dicoba?

Jika kamu sedang mencari rumah, apartemen, tanah atau yang lainnya di marketplace properti tepercaya dan aman, bisa mengunjungi laman Rumah123.com untuk mendapatkan penawaran terbaik.

Dan jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.


Tag: , ,


Christantio Utama
Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai penulis artikel. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Selengkapnya