OK
Panduan

4 Penyebab Bercak Air di Dinding, Pastikan Cari Tahu Sumber Masalah Sebelum Mengatasinya

19 Juli 2022 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Ilustrasi (Foto: Dokumen Rumah123/iStockphoto)

Setelah beberapa waktu, kamu akan menemukan adanya bercak air  di dinding atau water spot di tembok. Nah, bercak ini memang disebabkan oleh air.

Adanya bercak air tentu sangat mengganggu pemandangan rumah, apalagi kalau terjadi di bagian ruang tamu, ruang keluarga, atau ruang makan yang mungkin dikunjungi tamu.

Mungkin kamu tidak merasa terganggun karena hal ini bisa terjadi pada rumah lainnya, begitu juga dengan tamu yang datang.

Tetapi, kalau hal ini dibiarkan maka tembok bisa rusak secara perlahan lantaran adanya rembesan atau bercak air di dinding tersebut.

Sebelum kamu melakukan upaya perbaikan, ada baiknya agar kamu memahami dulu penyebab bercak air ini. Yuk, kita simak.

Penyebab Bercak Air di Dinding

1. Adanya Kebocoran Pada Bangunan

Jika ada kebocoran pada bangunan, hal ini menjadi penyebab utama adanya water spot di dinding rumah.

Dak, talang air, atau saluran air bocor sehingga air merembes ke dinding yang menyebabkan dinding menjadi basah dan lembab.

2. Kualitas Dinding yang Kurang Bagus

Kualitas dinding juga memengaruhi munculnya bercak dinding. Bisa karena memang tembok sudah lama atau kualitasnya buruk akibat pengerjaan yang kurang bagus.

Kalau kualitas tembok memang sudah buruk, air tanah bisa dengan mudah merambat naik ke dinding lho.

3. Pengecatan Dinding yang Salah

Pengecatan dilakukan sekaligus sehingga tebal. Tidak ada proses pengecatan dasar dan kemudian pengecatan akhir.

Kalau kamu langsung melakukan pengecatan sekaligus secara tebal, bagian permukaan akan mengering, tetapi tidak demikian halnya dengan lapisan dalam.

Hal ini akan menyebabkan mengumpulnya uap air di dalam lapisan cat, kamu harus mengetahui hal ini.

4. Penggunaan Dempul yang Salah

Kalau menggunakan dempul yang mengandung plasticizer. Zat ini adalah senyawa adiktif yang ditambahkan pada polimer untuk menambah fleksibilitas dan work ability.

Dempul yang mengandung plasticizer ini akan membuat tembok memunculkan water spot.

Wah, ternyata banyak juga ya penyebab bercak air di dinding, cari tahu penyebabnya agar mengetahui cara mengatasinya ya.

Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti The Elements.


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA