OK
Panduan

3 Atlet Perempuan Rusia yang Dekat dengan Vladimir Putin, Salah Satunya Digosipkan Sebagai Kekasih

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Maskah Alghofar

Atlet Perempuan dekat Putin

Atlet Perempuan dekat Putin/IG @leadervladimirputin

Ada sejumlah atlet perempuan Rusia yang dekat dengan Presiden Vladimir Putin, bahkan digosipkan menjadi kekasihnya. Siapa saja mereka?

Presiden Vladimir Putin mendapatkan julukan “Casanova” karena terlihat sering bergaul dengan beberapa perempuan cantik.

Sebagai orang nomor satu Rusia, tentunya banyak pihak yang merasa terhormat jika punya hubungan dekat dengannya. 

Namun demikian, kehidupan pribadi sang presiden lumayan jarang terekspos publik, begitu pula kisah asmaranya.

Hanya saja, kisah Presiden Rusia resmi menjadi duda keren cukup mengagetkan pada 2014 silam. Ia resmi bercerai dengan Lyudmila, yang menjadi istrinya selama 30 tahun. 

Setelah itu, beberapa spekulasi bermunculan terkait kisah asmara pemimpin Rusia yang sedang melakukan invasi ke Ukraina ini. 

Termasuk juga kedekatannya dengan beberapa perempuan cantik dari mulai artis hingga atlet. Berikut ini 3 daftar atlet perempuan Rusia yang pernah dekat dengan Vlamidir Putin.

3 Atlet Perempuan Rusia yang Dekat dengan Vladimir Putin

1. Alina Kabaeva

Atlet perempuan dekat Putin

Instagram/@alinakabaeva.official

Atlet bernama Alina Maratovna Kabaeva  menjadi atlet perempuan Rusia yang dekat dengan Vladimir Putin.

Alina adalah seorang atlet senam irama tunggal yang sudah pensiun dan menjadi politisi. 

Saat menjadi atlet, Alina  menyumbang medali emas Olimpiade untuk Rusia. Bahkan, dia telah menjadi juara dunia sembilan kali .

Terlepas dari prestasinya, Alina dirumorkan berkencan dengan Putin. Rumor tentang hubungan spesial Alina dan Putin pun merebak setelah ayah dua anak ini resmi menyandang status duda.

Sebenarnya rumor kedekatan keduanya sudah berhembus sejak 2001 silam. Isu kedekatan itu semakin memanas setelah mereka dikabarkan menikah dan dikarunia anak.

Bahkan, ada yang menyebut Alina sebagai penyebab rusaknya rumah tangga Putin. 

Vladimir Putinsempat membantah dan menyebut media hanya berfantasi terkait kisah asmaranya.

Namun demikian, hingga kini tidak ada yang berani mengungkap fakta dan kebenaran atas kisah mereka berdua.

2. Yelena Isinbayeva

Atlet perempuan dekat putin

Instagram/@yelena_isinbayeva_fan_

Atlet perempuan Rusia berikutnya yang dekat dengan Vladimir Putin  adalah Yelena Isinbayeva. 

Atlet loncat galah putri ini merupakan pemegang rekor dunia dengan angka 5,01 meter yang dipecahkannya di Helsinki, Finlandia pada 12 Agustus 2005.

Yelena sempat dicurigai memakai doping bersama 100 atlet Rusia lainnya saat Olimpiade Rio 2016.

Peraih dua medali emas Olimpiade dan tiga kali menjadi juara dunia ini memiliki sederet prestasi. Hal ini yang membuatnya beberapa kali bertemu Putin.

Pada awalnya, Putin menyampaikan terima kasih kepada Yelena atas prestasinya tersebut. 

Lalu, berjalannya waktu Yelena dan Putin punya hubungan baik. Mereka pun mulai sering bertemu dalam sejumlah kesempatan.

Bahkan, saking dekatnya, Yelena meminta Putin untuk membangun stadion baru di Kota Volgograd.

Selain itu, Yelena termasuk dalam salah satu tokoh yang diminta bantuan oleh Putin dalam pemerintahannya. 

3. Adelina Sotnikova

Atlet Perempuan Dekat Putin

Instagram/@adelina_sotnikova14

Atlet perempuan Rusia lainnya yang dekat sang presiden adalah Adelina Sotnikova.

Atlet seluncur indah ini beberapa kali mendapat panggilan Putin karena tampil gemilang.

Prestasi terbesar Adelina adalah medali emas Olimpiade 2014. Adelina menunjukkan prestasinya di usia muda itu yang membuat Putin terkesan.

Sayangnya, atlet yang lahir di Moscow pada 1 juli 1996 tersebut kini telah mengumumkan pengunduran dirinya dari dunia atlet. 

Dilansir dari Marca, usai pensiun dini di usia 23 tahun, Adelina kini fokus menyibukkan dirinya menjadi model dan Instagrammer.

Nah, demikian artikel terkait kedekatan Putin dengan beberapa atlet perempuan Rusia.

Dapatkan informasi menarik seputar gaya hidup, tips, dan lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Kalau kamu membutuhkan hunian berkualitas untuk keluarga? Cek rekomendasinya di Rumah123.com sekarang!


Tag: ,


Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA