11 Keunggulan Kegunaan Semen Putih untuk Bangun Rumah Serta Harga Terbaru 2023
Semen putih dan semen abu-abu menjadi material yang kerap digunakan untuk membangun rumah.
Kedua jenis semen ini memiliki keunggulan yang berbeda dalam proses pembangunan.
Tak hanya komposisinya, keduanya juga mempunyai kegunaan yang cenderung berbeda.
Semen putih biasanya digunakan untuk menghadirkan dekorasi luar rumah.
Sebab, warna putih ini dianggap pas untuk membuat tampilan rumah menjadi lebih cantik dan bersih.
Bagi kamu yang sedang mempertimbangkan penggunaan jenis semen yang satu ini, yuk simak berbagai keunggulannya.
Keunggulan dan Kegunaan Semen Putih
1. Memiliki Daya Rekat Tinggi
Semen jenis ini juga dikenal memiliki kandungan senyawa silikatnya yang tinggi.
Komposisi tersebut membuat semen ini tidak mudah retak dan terkelupas.
Hal itu bisa membuat bangunan rumahmu jadi lebih kokoh dan tahan lama.
Dengan begitu, kamu jadi bisa menghemat biaya renovasi di masa mendatang.
Beberapa merek semen putih yang direkomendasikan ialah Black Bull, Garuda, Elephant, Fuji, dan Panda.
2. Penggunaan yang Fleksibel
Semen yang satu ini juga bisa digunakan dalam beragam proses konstruksi.
Mulai dari pembuatan acian hingga pengaplikasian plamir pada hunianmu.
Untuk itu, kamu tak perlu repot memberikan berbagai macam semen dalam pembangunan rumah.
3. Berguna untuk Membuat Acian
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, semen ini juga kerap digunakan untuk membuat acian putih.
Acian adalah proses finishing yang dilakukan setelah pemlesteran.
Proses ini berfungsi untuk menutup pori-pori yang terdapat pada plesteran.
Selain itu, acian juga bisa menghaluskan permukaan plesteran agar terlihat lebih rapi.
Dinding yang sudah diaci akan menjadi lebih halus dan siap untuk proses pengecatan.
Produk semen putih Black Bull, Garuda, Elephant, Fuji, dan Panda yang didistribusikan oleh Beruang Perkasa punya hasil akhir putih bersih yang halus, lentur, dan lumer sehingga dapat menghasilkan acian yang sempurna, loh!
4. Bermanfaat Sebagai Plamir
Kamu juga bisa menggunakan semen jenis ini dalam proses plamir.
Hal ini akan berguna untuk menutupi keretakan dan meratakan permukaan tembok.
Biasanya plamir digunakan pada permukaan interior atau acian yang tidak rata.
Kamu bisa membuat bahan plamir sendiri dengan campuran semen ini atau membeli bahan plamir yang sudah jadi di toko bangunan.
5. Membuat Warna Ruangan Rumah Lebih Cantik
Semen warna putih akan menciptakan nuansa industrial yang modern namun tetap alami.
Terlebih lagi konsep industrial kini sedang populer dan banyak digunakan untuk interior rumah minimalis.
Selain membuat ruangan terlihat bersih, semen ini juga bisa membuat rumah terkesan luas.
6. Lebih Ekonomis
Semen putih cenderung lebih efisien dibandingkan semen abu-abu sehingga bisa menghemat pengeluaranmu.
Dengan begitu, kamu bisa memiliki kualitas bangunan yang lebih dan tak perlu mengeluarkan banyak uang di masa mendatang.
7. Atasi Cat Tembok yang Retak dan Mengelupas
Saat tembok rumah mengelupas, kebanyakan orang akan memilih untuk melakukan pengecatan ulang.
Namun, pengecatan ulang kerap kali menjadi solusi yang kurang maksimal.
Nah, untuk itu, akan lebih baik jika kamu menggunakan semen putih sebelum mengecat ulang.
Tak hanya efektif mengatasi dinding yang mengelupas, kamu juga bisa memperbaiki tembok yang retak karena menjadi sarang hewan.
Dengan begitu, hunianmu akan kembali cantik seperti semula.
8. Menjadi Perekat Granit
Daya rekatnya yang kuat membuat semen putih ini juga bisa digunakan menjadi perekat granit pada furnitur, walaupun memang disarankan menggunakan produk perekat granit yang spesifik.
Granit dikenal sebagai material yang cenderung berat dan membutuhkan daya rekat tinggi.
Dengan begitu, kamu jadi lebih praktis dan tak perlu menggunakan lem khusus.
9. Bahan Kreasi Keramik Mozaik
Tertarik untuk mempercantik dinding rumahmu?
Cobalah manfaatkan semen putih untuk menghadirkan kreasi keramik mozaik.
Semen ini bisa digunakan sebagai bahan dasar dari mozaik yang akan kamu pakai.
10. Tembok Lembap Bisa Teratasi
Semen warna putih ini juga bisa mengatasi permasalahan tembok yang lembap di rumah.
Dengan begitu, dinding rumah tidak akan lembap seketika dan membuat penghuni menjadi tidak nyaman.
11. Memperbarui Tampilan Furnitur
Tak perlu membeli furnitur baru, cobalah perbarui kembali tampilan furniturmu dengan semen jenis ini.
Jenis semen ini akan cocok untuk kamu yang cepat bosan dengan interior rumah.
Kamu jadi bisa memodifikasi kursi dan meja kamu di rumah sehingga tetap tampil menarik.
Harga Semen Putih Terbaru 2023
Semen putih mempunyai harga yang beragam, tergantung dengan merek yang digunakan.
Berikut perkiraan harga untuk berbagai jenis semen berwarna putih di bawah ini:
- Tiga Roda 40kg- Rp100.000
- Black Bull 40 Kg – Rp93.000
- Garuda 40 Kg – Rp65.100
- Fuji 40 Kg – Rp65.100
- Elephant 40 Kg – Rp82.950
Semoga ulasan mengenai kegunaan dan keunggulan semen putih beserta rekomendasi harganya di atas dapat bermanfaat, ya!
Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti.
Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Cambio Lofts hanya di www.rumah123.com.