OK
KPR
Panduan

11 Gambar Kitchen Set Minimalis Terbaik 2021. Estetis & Mudah Ditiru!

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Wahyu Ramadhan

kitchen set minimalis

Jadikan pengalaman memasak semakin menyenangkan dengan meniru berbagai inspirasi dari gambar kitchen set minimalis terbaik berikut. 

Tidak ada lagi alasan bermalas-malasan atau bosan saat akan mengolah makanan untuk keluarga tercinta. 

Gambar Kitchen Set Minimalis Terbaik 

Yuk intip inspirasi desain kitchen set minimalis di bawah!

Elegan dengan Aksen Krom 

desain kitchen set minimalis crom

sumber: remodelista.com

Menyempurnakan tampilan dapur minimalis dapat dilakukan dengan banyak cara.

Salah satunya adalah dengan memilih aksen dekorasi yang tepat. 

Temukan nuansa elegan dan menawan dengan menggunakan aksen krom metalik pada aksesori berupa lampu gantung atau kran wastafel.

Warna Navy yang Berwibawa

sumber: vivadecora.com.br

Tidak semua warna diciptakan sama, beberapa di antaranya mampu memberikan mood dan suasana berbeda ketika digunakan di dalam desain interior hunian. 

Contohnya pada gambar kitchen set minimalis serba biru dongker di atas yang tampak penuh wibawa dan klasik. 

Kitchen Set Minimalis Bahan Marmer dan Kayu 

sumber: decoholic.org

Kombinasi harmonis antara dua bahan alam kelas premium yang mampu menciptakan visual papan atas, yaitu keramik dinding dari marmer dan kabinet bawah full kayu. 

Kontras warna marmer putih yang cerah mampu berpasangan dengan elemen kayu yang kalem di bagian bawahnya. 

Gambar Kitchen Set Minimalis Tema Brown

sumber: behance.net

Dalam balutan rona warna coklat yang serasi, kamu dapat menghadirkan penampilan yang bercita rasa tinggi. 

Desain dapur minimalis modern ini dapat tercapai dengan penataan elemen-elemen dekorasi dengan tekstur yang berbeda. 

Harmonis dengan Lemari Dapur 3-in-1

sumber: behance.net

Bukan fungsinya saja yang beragam, segi desain kitchen set minimalis yang satu ini juga jadi highlight utama yang tidak boleh dilupakan. 

Tiga jenis material dengan tampilan yang memiliki keunikan dari satu sama lain tampak bertengger dengan rapinya di area dapur.

Model Kontemporer yang Elegan 

sumber: cotemaison.fr

Pernahkah kamu terkesima saat melihat para juru masak mengolah makanan di layar TV? 

Bukan hanya keahliannya saja yang bikin kegiatan memasak mereka tampak lebih ‘wow’, tapi karena didukung dengan latar desain dapur minimalis yang tidak kalah menarik. 

Gambar Kitchen Set Minimalis American Standard

sumber: target.com

Menyertakan teknologi dan peralatan yang dipakai untuk memasak ke dalam rancangan kitchen set minimalis juga perlu dipertimbangkan. 

Dengan memilih satu brand tertentu, contohnya American Standard, kamu bisa lebih mudah menyatukan tema keseluruhan dapur. 

Kontras Desain Kitchen Set Minimalis

sumber: revista.zapimoveis.com.br

Saat membuat rencana pembangunan dapur, kamu perlu mempertimbangkan aspek pencahayaan alami serta sirkulasi udara yang mumpuni. 

Khusus untuk bagian pencahayaan, trik yang dapat dicoba adalah dengan menggunakan warna-warna berkontras tinggi seperti putih di seluruh bagian dapur. 

Kamu bisa menemukan harga kitchen set minimalis dengan varian warna putih yang cocok untuk tujuan ini. 

Gambar Kitchen Set Minimalis Dinding Heksagon 

sumber: decoholic.org

Supaya kesan dapur tidak terlalu kosong dan polos, kamu bisa mencoba menggunakan dekorasi keramik motif. 

Misalnya dengan inspirasi keramik motif heksagon di atas yang mampu meninggalkan kesan estetis yang dapat menyeimbangkan interior dapur. 

Model Kitchen Set Minimalis Artsy 

sumber: emilybartlettphotography.com

Tak harus berpaku pada desain yang berputar pada penggunaan warna netral, kamu bisa mencoba kreasi unik seperti arty style yang estetis. 

Ciptakan nuansa ceria seperti pada gambar kitchen set minimalis ini yang memukau dengan perpaduan sempurna warna biru gelap dengan aksen aksesoris kayu. 

Gambar Kitchen Set Minimalis Kayu 

sumber: countryliving.com

Dengan desain kitchen set minimalis yang cantik dan menawan ini, siapapun bakal betah berlama-lama di dapur. 

Warna hijau mudah dipilih dengan kontras kabinet kayu yang elegan dan tetap terkesan modern. 

Temukan beragam informasi menarik lainnya di artikel.rumah123.com!

Di situs properti tersebut, kamu bisa mengetahui perbandingan kitchen set kayu vs aluminium yang mana lebih unggul.

Intip juga proyek properti terbaik di Bukit Ciampea Asri!


Tag: , , , ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA