OK
Panduan

10 Model Teras Rumah Cantik Unik dengan Tema Industrial, Saatnya Tampilan Hunian Terlihat Beda!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Adhitya Putra

teras rumah cantik unik

Kalau memiliki teras rumah cantik unik tentunya dambaan banyak orang. Simak berbagai modelnya, mungkin bisa jadi inspirasi kamu ketika membangun hunian.

Teras rumah yang unik dapat diperoleh melalui berbagai cara, misalkan saja dengan menerapkan konsep gaya industrialis.

Gaya desain itu juga bisa berpadu ‘mesra’ dengan model teras rumah minimalis, yang kini sedang popular.

Salah satu ciri khas dan sekaligus juga menjadi kekuatan rumah industrial tampak depan terletak pada tampilan mateial struktural yang dibiarkan terekspos.

Dengan demikian, mampu memberi kesan hunian kekinian yang jujur, hangat, serta maskulin.

Situs properti Rumah123.com telah mengumpulkan berbagai model teras minimalis, dengan nuansa gaya industrial.

Bisa diaplikasikan pada bagian teras depan rumah, bagian teras samping, serta teras belakang rumah sempit.

Pastinya, bisa pula jadi rujukan ide kamu ketika membangun rumah industrial low budget.

Ragam Model Teras Rumah Cantik Unik Bertema Industrial

1. Putih yang Menawan

teras rumah cantik unikGambar teras rumah minimalis industrial tersebut tampak menawan dengan pemilihan tone warna putih, pilihan warna yang netral.

Kehadiran tumbuhan pisang kipas dan beberapa tanaman hias lainnya, mampu menghadirkan aksentuasi segar pada dekorasi teras.

2. Unik dengan Mural di Dinding

teras rumah cantik unik

Untuk menghadirkan keunikan pada desain teras rumah depan, bisa pula dengan cara mengolah bagian dinding.

Seperti halnya tampak pada rumah industrial tampak depan ini, yang cantik dan unik berkat hadirnya mural tulisan di dinding.

3. Model Teras dengan Kolam

teras rumah cantik unik

Desain teras minimalis elegan ini terasa sangat menyejukkan, karena adanya kolam ikan dan juga kursi kayu panjang untuk bersantai.

Area ini mungkin bakal menjadi model teras rumah masa kini yang menjadi tempat favorit untuk berkontemplasi.

4. Lantai Teras Rumah Unik

teras rumah cantik unik

Pemilihan motif dan warna pada lantai teras rumah, cukup memberi pengaruh terhadap tampilan area belakang rumah.

Contohnya, model teras belakang rumah industrial minimalis ini yang punya tampilan cantik dan unik pada bagian lantainya.

5. Gaya Teras Minimalis

teras rumah cantik unik

Desain teras rumah sederhana tersebut memiliki karakter industrial yang kuat, karena dinding batu batanya dibiarkan terekspos.

Untuk bisa menjadikan tampilannya kian unik, kamu bisa  menggantungkan koleksi sepeda di area tersebut.

6. Teras Mewah Elegan

teras rumah cantik unik

Model teras rumah panjang ini terlihat elegan dengan penggunaan lantai keramik motif kayu, terkesan lebih mewah ya.

Hadirnya tanaman hias atau juga taman di salah satu sudut, menambah kesan asri dari rumah industrial tropis tersebut.

7. Model Teras Rumah Type 45

teras rumah cantik unik

Rumah industrial mungil tersebut tampak cantik berkat pemilihan model lantai teras dengan motif 3D dan heksagonal.

Area itu juga terasa nyaman berkat kehadiran kursi kayu teras unik, yang tampak selaras warnanya dengan bagian dinding.

8. Gaya Teras Rumah yang Asri

teras rumah cantik unik

Desain teras rumah kecil ini memiliki tampilan yang cantik dan asri, berkat hadirnya berbagai macam jenis tanaman hias.

Lahan yang terbatas tidak menjadi halangan bagi rumah kecil unik ini menghadirkan taman, karena memanfaatkan bagian dinding untuk meletakkan tanaman.

9. Nuansa Teras Industrial Kontemporer

teras rumah cantik unik

Model teras rumah minimalis 2021 tersebut terasa unik dengan sentuhan gaya industrial pada dekorasinya.

Area itu tambah terlihat cantik, dengan penggunaan pintu kayu rumah bernuansa natural, pilih warna yang lebih cerah.

10. Teras Rumah Memanjang

teras rumah cantik unik

Gambar teras rumah sederhana tersebut membantu penghuninya untuk mendapatkan sirkulasi udara yang baik.

Bagian teras rumah dilengkapi jendeka besar serta bentuk ruangan yang memanjang, tidak usah memiliki pintu atau jendela kaca seperti ini.

Nah, demikianlah berbagai model teras rumah cantik unik dengan sentuhan gaya industrial.

Pada kesempatan sebelumnya, Rumah123.com juga sempat membahas ruang tamu di teras rumah type 36.

Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti The Smith.


Tag: , ,


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA