OK
Panduan

10 Desain Dapur Mewah yang Elegan, Terinspirasi dari Hunian Para Sultan dan Pesohor

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Devi Suzanti

Penasaran dan ingin meniru dapur mewah ala sultan atau para pesohor? Yuk, simak beberapa inspirasi desainnya berikut ini biar tidak salah.

Kini, dapur mewah mulai banyak mendapat perhatian, meskipun tipe rumah bukanlah yang mewah, tetapi boleh dong punya dapur ala sultan.

Begitu banyak model dapur minimalis modern hingga dapur minimalis sederhana, tetapi dapur ala sultan selalu bikin iri.

Desain yang mewah dan cantik bukan hanya sekedar tempat untuk memasak saja, mulai dari kumpul bersama keluarga hingga menjamu teman dekat.

Oleh karena itu, kini banyak sekali orang yang mendesain dapur mereka dengan sangat cantik dan menarik.

Tatanan dan desain yang mewah dapat membuat dapur kamu terlihat lebih elegan dan mahal, bak dapur para selebriti.

Yuk, lihat beberapa inspirasi desain dapur cantik nan mewah yang bisa kamu aplikasikan untuk hunianmu.

Inspirasi Desain Dapur Mewah Bak Para Pesohor

1. Dinding dengan Bata Ekspos

Warna putih selalu membuat ruangan apa pun menjadi terlihat mewah dan elegan, terlebih lagi dengan furnitur yang berkelas.

Kitchen set berwarna putih dan hitam terlihat begitu cantik dan menarik. Lantai vinyl berwarna cokelat sangat cocok dengan dekorasi lainnya.

2. Dapur Manis Bernuansa Romantis

Meskipun dapur ini tidak terlalu besar layaknya dapur mewah, tetapi tampilannya cukup membuat area ini lebih menarik.

Dapur minimalis dengan meja makan 4 kursi berwarna rose gold terlihat lebih mewah dibandingkan dengan furnitur lainnya.

3. Meja Dapur yang Lebar

Salah satu hal yang paling identik dengan tampilan yang mewah adalah batu marmer yang digunakan pada meja dapur.

Coraknya yang begitu cantik membuatnya lebih elegan dan membuat jamuan di dapur lebih menarik, daripada di tempat lain.

4. Kombinasi Warna Hijau dan Putih

Membuat area memasak terlihat menawan bisa dilakukan dengan memberikan pencahayaan yang cukup dapa area tersebut.

Tidak hanya dari lampu gantung saja, tetapi jendela besar yang membuat cahaya masuk pun akan memberi sentuhan hangat.

5. Hitam dan Putih

Warna hitam dan putih memang menjadi perpaduan warna yang elegan namun tetap simpel. Ini bisa menjadi referensi kamu dalam memilih warna.

Tetapi, untuk memberikan kesan wah bisa menggunakan beberapa ornamen berwarna emas seperti lampu dan peralatan lainnya.

6. Nuansa Abu-Abu

Dinding dapur mewah selalu terlihat menggunakan batu marmer, seperti pada gambar berikut, dinding dapur dibuat senada dengan perabot dan lantai.

Meja dapur yang menggunakan marmer berwarna abu-abu pun menambah kesan elegan, mewah, dan berkelas.

7. Mewah Minimalis

Dapur mewah minimalis berikut hadir dengan perpaduan warna yang cukup berani dan membuatnya lebih menarik.

Warna hijau tua, putih, serta dusty pink membuat area memasak kamu lebih cerah dan segar. Berani tabrak warna seperti ini?

8. Model Dapur Klasik

Desain dapur bak kerajaan seperti ini menjadi idaman banyak wanita, lampu kristal gantung pada dapur mewah klasik terlihat sangat cantik

Ukiran pada kitchen set serta meja dapur, cukup menegaskan bahwa semua furnitur di ruangan ini sangat mahal dan mewah.

9. Serba Putih

Wah, desain dapurnya keren banget ya.  Marmer selalu membuat semua ruangan terlihat lebih mewah seperti juga di dapur ini.

Tidak hanya itu, lampu gantung cantik serta plafon pun di desain dengan sangat manis dan super megah.

10. Lantai Berwarna Hitam

Inspirasi ala rumah sultan terakhir adalah perpaduan antara lantai hitam dengan kitchen set putih yang menawan.

Lantai yang begitu berkilau membuat pantulan cahaya dari lampu terasa begitu manis dan romantis.

Wah, jadi bingung ya harus pilih desain dapur mewah yang mana untuk diaplikasikan pada rumah kamu.

Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti Familia Urban.


Tag: ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA