OK
Panduan

Tanah di Pegunungan Cocok Untuk Usaha Apa Ya? Cek 6 Ide Bisnis yang Menjanjikan Cuan Ini!

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Arif Abdurahman

pegunungan kebuh teh bandung

Memiliki tanah di pegunungan cocok untuk usaha macam-macam bisa jadi solusi. Simak referensi wajib di sini!

Sebagai investasi jangka panjang, membeli aset properti seperti tanah akan sangat menguntungkan.

Namun, harga tanah di daerah perkotaan sudah sangat mahal dan persaingan untuk mendapat lahan juga cukup ketat.

Nah, salah satu solusinya adalah membeli tanah di daerah pegunungan.

Jangan khawatir akan rugi, karena kini banyak orang mencari tempat wisata di daerah pegunungan.

Kamu juga bisa membeli lahan di pegunungan yang dekat dengan lokasi wisata.

Nah, kira-kira beli tanah di pegunungan cocok untuk usaha apa saja ya?

Tanah di Pegunungan Cocok untuk Usaha Apa? Ikuti 6 Ide Ini!

Yuk, cek sejumlah ide usaha di tanah pegunungan berikut ini!

1. Kebun Sayur dan Buah

perkebunan sayur di pegunungan

Sumber: Beritabaik.id

Jika tak memiliki modal untuk membangun, tanah di pegunungan bias dijadikan sebagai lahan perkebunan.

Tanah di pegunungan cocok untuk usaha perkebunan berbagai jenis tanaman buah dan sayur.

Tidak peduli tanah kamu besar atau kecil, kamu bisa membuatnya menjadi kebun sayur atau kebun buah.

Hal terpenting yaitu kamu harus rajin merawat tanaman di kebun milikmu itu.

Kamu bisa merekrut beberapa buruh tani yang bisa diandalkan untuk merawat kebun tersebut.

Untuk kebun buah, bias dibuka juga sebagai destinasi wisata kebun petik sendiri.

2. Peternakan

peternakan sapi perah

Sumber: Ugm.ac.id

Selain perkebunan, peternakan adalah salah satu jenis usaha di kawasan pegunungan yang bisa kamu coba.

Alam yang asri dan sumber pakan yang melimpah di pegunungan, merupakan faktor yang membuat hewan ternak kamu tumbuh baik.

Untuk membangun peternakan, kamu cukup membangun kandang yang layak untuk hidup hewan ternak.

Selama hewan ternak dapat tidur dengan nyaman serta terhindar dari hujan dan panas, kamu bisa menjalankan bisnis ini.

Baik peternakan sapi, kambing, atau ayam, bisa kamu jalankan di daerah pegunungan.

Kamu bisa merekrut warga sekitar untuk mengurus peternakan kamu.

Selain itu, sekarang banyak pula peternakan yang dibuka sebagai obyek wisata.

3. Penginapan Villa

villa pegunungan

Sumber: Phinemo.com

Salah satu jenis usaha jika punya tanah di pegunungan yang akan laris adalah usaha penginapan.

Pasalnya, banyak warga daerah perkotaan suka menghabiskan waktu liburan di daerah pegunungan yang sejuk.

Ini adalah peluang untuk kamu yang memiliki modal untuk membeli tanah.

Belilah tanah di pegunungan dan buat penginapan yang nyaman ditempati.

Jika modal terbatas, kamu cukup membuat sebuah rumah kecil yang bisa disewakan.

Selama rumah tersebut nyaman ditempati, pasti banyak wisatawan yang memesannya.

4. Wisata Outbound

tempat outbound

Sumber: Elfbandung.id

Jika punya tanah di pegunungan dengan geografis dan kontur tanah yang tidak merata, jangan kecewa dulu.

Ini justru bisa kamu manfaatkan untuk membuka wisata outbound.

Wisata outbound ini sangat pas dilakukan di daerah pegunungan karena udaranya yang sejuk.

Jenis wahana ini sangat cocok bagi kegiatan outbound, yang dilakukan di luar ruangan.

Kegiatan outbound juga banyak dilakukan oleh perusahaan atau instansi besar untuk melakukan acara gathering.

Oleh sebab itu hal ini merupakan kesempatan yang tak boleh terlewatkan.

5. Kedai Kopi

coffee shop hutan pinus

Sumber: Tribunnews.com

Untuk kamu pencinta kopi dan penikmat senja, usaha kedai kopi atau coffee shop adalah pilihan terbaik.

Daerah yang dingin tentu akan membuat orang selalu mencari kehangatan, salah satunya dari kopi.

Selanjutnya, tinggal sesuaikan konsep kedai kopi kamu dengan target konsumen yang disasar.

Jangan lupa urus izin mendirikan bangunan di tanah di pegunungan kamu agar tak jadi masalah.

6. Kuliner Khas Daerah

wisata kuliner khas gunung spot alam candi borobudur

Sumber: idntimes.com

Tanah di pegunungan cocok untuk usaha kuliner juga.

Di daerah pegunungan, pasti dipenuhi dengan wisatawan luar kota yang hendak berlibur.

Nah, pasti mereka ingin mencicipi makanan tradisional khas daerah tersebut.

Kamu bisa membuat rumah makan sederhana yang menjual makanan khas daerah dan toko oleh-oleh.

Di toko oleh-oleh, kamu bisa menjual makanan ringan atau kudapan khas daerah.

Itulah sejumlah ide usaha yang cocok diterapkan di kawasan pegunungan.

Jangan lupa, kunjungi artikel Rumah123.com dan temukan artikel menarik lainnya.

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Cluster Kencana Vida Bekasi hanya di www.rumah123.com.

Cari hunian lebih mudah, karena kami #AdaBuatKamu!


Tag: ,


Arif Abdurahman
Pop culture nerd dan otaku dengan kearifan lokal.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA