OK
Panduan

7 Penyebab Gas Elpiji Cepat Habis. Lengkap dengan Cara Menghematnya!

03 Nopember 2024 · 4 min read Author: Emier Abdul Fiqih P

penyebab gas elpiji cepat habis

Baru beli gas, tetapi sudah habis dalam waktu singkat? Bisa jadi kamu melakukan beberapa penyebab gas elpiji cepat habis secara tidak sengaja. Untuk lebih jelasnya, baca sampai habis artikel berikut ini!

Salah satu hal yang paling menyebalkan saat sedang semangat memasak adalah gas kompor yang tiba-tiba habis.

Padahal, penggunaan gasnya baru beberapa hari saja.

Apabila kamu mengalami masalah serupa, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Salah satunya adalah kebiasaanmu dalam menggunakan kompor.

Pasalnya, ada beberapa hal sepele yang jadi penyebab gas elpiji cepat habis.

Apa sajakah itu?

Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

7 Penyebab Gas Elpiji Cepat Habis

1. Tidak Membersihkan Kompor Gas secara Berkala

penyebab gas elpiji cepat habis jarang membersihkan kompor

Kebersihan kompor adalah hal terpenting yang harus kamu perhatikan baik-baik.

Kompor yang terjaga kebersihannya akan selalu mengeluarkan api biru.

Api ini lebih panas dibanding api merah atau oranye.

Namun, jika malas membersihkan kompor gas, bisa dipastikan api birunya tidak akan keluar.

Hal ini akan membuat proses memasak jauh lebih lama dan memakan banyak gas.

2. Tidak Memakai Selang Gas Berkualitas Baik

Gas kompor bersifat menekan ke segala arah sehingga membutuhkan selang berkualitas baik.

Selang yang digunakan minimal mempunyai kemampuan menahan tekanan sebesar 500 psi.

Apabila kurang dari itu, selang akan cepat kendor dan menyebabkan gas dapat keluar melalui sela-sela selang.

Kondisi inilah yang jadi salah satu penyebab gas elpiji cepat habis tanpa kamu sadari.

3. Sering Memasak Menggunakan Bahan Aluminium

Sekarang ini, banyak panci dan wajan berbahan aluminium dan enamel yang dijual di pasaran dengan harga yang cukup terjangkau.

Meski memiliki keunggulan dari segi harga, banyak yang tidak tahu jika kedua jenis logam ini jadi penyebab gas elpiji cepat habis.

Alasannya adalah karena logam bukanlah penghantar panas yang baik.

Untuk memasak, sangat dianjurkan untuk menggunakan peralatan dapur berbahan stainless steel yang mampu menghantarkan panas dengan sempurna.

Dengan penggunaan alat masak ini, masakan akan lebih cepat matang.

4. Alat Masak dan Porsi Masakan Tidak Seimbang

penyebab gas elpiji cepat habis alat masak tidak sesuai

Kerap menggunakan peralatan masak besar untuk mengolah makanan dengan porsi kecil?

Jika iya, mulailah untuk mengurangi dan bahkan menghilangkan kebiasaan ini.

Pasalnya, alat masak seperti panci dan wajan berukuran besar membutuhkan waktu yang lebih lama untuk panas.

Walhasil, penggunaan gas untuk memasak jadi jauh lebih banyak.

5. Sering Memasak Bahan Makanan yang Lama Diolah

Tak semua bahan makanan bisa diolah dengan cepat.

Beberapa di antaranya membutuhkan waktu yang lebih lama saat dimasak.

Salah satunya adalah daging, khususnya yang bertulang seperti buntut atau iga.

Jadi, manfaatkan pressure cooker ketika hendak memasak daging.

Sebagai perbandingan, memasak iga sampai empuk tanpa menggunakan pressure cooker butuh waktu hingga 2 jam.

Sementara itu, saat menggunakan pressure cooker, daging tersebut bisa empuk dalam waktu 50 menit saja.

6. Tidak Menutup Panci

Apabila akan merebus bahan makanan dalam kurun waktu tertentu, biasakanlah untuk menutup pancinya.

Tidak menutup panci justru akan membuat panasnya tidak merata.

Walhasil, kompor gas harus bekerja ekstra untuk membuat panasnya tetap stabil.

7. Sering Mematikan dan Menghidupkan Gas

penyebab gas elpiji cepat habis sering menyala matikan

Penyebab gas elpiji cepat habis terakhir adalah sering mematikan dan menghidupkannya.

Sebagai alternatif, persiapkan makanan yang akan diolah dengan baik terlebih dahulu.

Ini dilakukan agar kamu bisa memakai kompor secara bergantian tanpa harus mematikan salah satunya.

Langkah ini jadi solusi jitu untuk bisa menghemat penggunaan gas kompor.

Ciri-Ciri Gas Kompor Habis

Mengindentifikasi gas kompor yang habis sendiri terbilang mudah.

Kamu hanya perlu mengetahui ciri-ciri gas habis berikut ini:

  1. Api tidak menyala
  2. Berat tabung jadi ringan
  3. Warna api merah

Cara Menghemat Gas Elpiji di Rumah

memasak di rumah pakai kompor

Gas elpiji yang cepat habis tentu bisa membuatmu kesal.

Kamu harus mengeluarkan dana ekstra di luar perhitungan yang sudah dilakukan.

Agar bisa lebih hemat, ada beberapa cara yang bisa dilakukan.

Inilah beberapa cara menghemat gas kompor di rumah.

  1. Lepas regulator ketika hendak bepergian.
  2. Gunakan perangkat masak sesuai dengan makanan yang diolah.
  3. Pakai alat masak yang tepat.
  4. Gunakan selang berkualitas baik.
  5. Rajin membersihkan kompor gas.

 

***

Semoga artikel penyebab gas elpiji cepat habis di atas dapat bermanfaat, ya!

Pantau terus artikel seputar tips rumah hanya di artikel.rumah123.com.

Akses laman Google News kami untuk dapatkan berita informatif lainnya!

Sedang mencari hunian impian seperti LRT City Cibubur di kawasan Cimanggis, Depok?

Temukan beragam pilihan listing rumah terbaik hanya di situs properti rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.


Tag: , ,


Emier Abdul Fiqih P

Content Writer

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA