Jangkauan Layanan Air Minum di Indonesia Baru Mencapai 91 Persen
Kementerian PUPR tengah berupaya untuk menjangkau layanan air minum di seluruh Indonesia pada tahun 2024. Simak informasi singkatnya!
Air bersih dan air minum menjadi kebutuhan pokok manusia yang wajib disediakan oleh pemerintah.
Namun sayangnya di Indonesia cakupan layanan air ini belum belum terjangkau di semua daerah.
Hal ini tentunya menjadi perhatian serius bagi pemerintahan, khususnya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Oleh sebab itu, Kementerian PUPR dan jajarannya sudah menyiapkan beberapa program dan strategi agar seluruh wilayah Indonesia sudah menerima layanan air dengan baik.
Langsung saja kita simak informasi singkatnya di artikel berikut ini.
Jangkauan Layanan Air Minum di Indonesia Baru 91 Persen
Pada awal tahun 2023, jangkauan layanan air layak konsumsi di Indonesia baru mencapai mencapai 91,05 persen dari target 100 persen pada tahun 2024.
Hal tersebut disampaikan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam Side Event Sanitation and Water for All (SWA): Justice Begins Here – With Accountability di New York, Amerika Serikat.
Dalam acara yang sama, datang juga CEO SWA Catarina de Alburqueque.
Acara ini merupakan Side Event dari rangkaian acara UN 2023 Water Conference dan berlangsung pada Rabu (22/03/2023).
Menteri Basuki menjabarkan upaya Indonesia untuk menyediakan akses air minum dan sanitasi layak bagi seluruh masyarakat menghadapi berbagai tantangan besar.
Mulai dari urbanisasi, perubahan iklim, kelangkaan air pada waktu dan wilayah tertentu, keterbatasan fiskal daerah, hingga Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung lebih dari 3 tahun.
Namun Pemerintah Indonesia telah menyelaraskan target SDGs dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, untuk mewujudkan 100 persen akses air minum dan sanitasi.
“Saat ini, capaian cakupan layanan air minum telah mencapai 91,05 persen dan peningkatan akses sanitasi sebesar 80,92 persen,” kata Menteri Basuki seperti dikutip dari laman Kementerian PUPR.
Untuk mengatasi isu modal, Kementerian PUPR juga mengundang partisipasi pihak swasta dalam pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) melalui pendanaan alternatif seperti Public Private Partnership atau Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU).
***
Itulah tadi informasi mengenai jangkauan layanan air layak konsumsi di Indonesia.
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Property People!
Cari penawaran rumah terbaik seperti di Podomoro Park Bandung hanya di Rumah123.com.
Jangan sampai ketinggalan juga untuk membaca informasi terkait dunia properti di Artikel.Rumah123.com
Follow juga Google News Rumah123.com.