5 Jalan Raya Terpanjang di Dunia. Ada yang Hubungkan 15 Negara!
Berikut ini daftar jalan raya terpanjang di dunia. Ada yang memiliki panjang mencapai 30.577,5, lo. Yuk, simak daftarnya di sini!
Jalan raya merupakan jenis infrastruktur yang sangat penting di sebuah negara.
Pasalnya, jalan dapat mempermudah mobilisasi masyarakat sehingga menunjang aktivitas ekonomi dan bisnis di dalamnya.
Selain itu, jalan raya juga menjadi penghubung antara satu daerah dengan daerah lainnya yang berjauhan.
Beberapa negara menyadari pentingnya jalan raya sehingga mereka membangun akses transportasi ini dengan penuh perhitungan.
Bahkan, mereka tidak segan-segan untuk membuat jalan raya dengan jarak kilometer yang panjang.
Menariknya, antusiasme terkait jalan raya ini menjadikan jalan-jalan ini mendapat julukan jalan raya terpanjang di dunia.
Inilah daftar jalan raya terpanjang yang dapat kamu kunjungi dilansir dari Traveltrivia.com.
Daftar Jalan Raya Terpanjang di Dunia
1. Pan-American Highway (30.577,5 Km)
Pan-American Highway menjadi jalan raya terpanjang di dunia yang pertama
Jalan yang menghubungkan Amerika Utara dan Amerika Selatan ini awalnya merupakan rute tunggal dengan panjang sekitar 5.390 km
Melansir dari Kompas.com, ada 15 negara yang terhubung dengan jalan ini, yaitu Kanada, AS, Meksiko, Guatemala, El Salvador, Honduras, Nikaragua, Kosta Rika, Panama, Kolombia, Ekuador, Peru, Chili, dan terakhir Argentina.
2. Highway 1 (14.500,2 Km)
Jalan raya terpanjang di dunia kedua adalah Highway 1 yang ada di Australia.
Highway 1 memiliki akses jalan yang melewati semua ibu kota negara bagian di Australia.
3. Trans-Siberian Highway (10.943,5 Km)
Selanjutnya ada Trans Siberia yang membentang di seluruh penjuru Rusia mulai dari St. Petersburg ke Vladivistok atau dari Laut Baltik di Atlantik ke Samudra Pasifik.
Konon, sejarah jalanan ini dibangun langsung oleh para narapidana.
4. Trans-Canada Highway (7.821,4 Km)
Trans-Canada Highway merupakan jalan raya utama di Kanada yang membentang dengan pemandangan indah.
Jalanan ini membentang dari barat menuju timur antara Pasifik dan pantai Atlantik 7,8 km, antara Victoria (Pulau Vancouver, British Columbia) dan St John’s (Newfoundland, Newfoundland and Labrador).
5. Golden Quadrilateral National Highway (5.845,1 Km)
Terakhir ada Golden Quadrilateral National Highway dengan panjang 5.845 kilometer.
Jalanan ini membentang dari Tongjiang di Provinsi Heilongjiang menuju Sanya di Hainan, Tiongkok.
***
Semoga daftar jalan raya terpanjang di dunia ini bermanfaat untuk kamu, ya, Property People!
Temukan artikel menarik lainnya di artikel.rumah123.com.
Cek juga informasi terkini seputar properti dan gaya hidup di Google News Rumah123.
Dapatkan kemudahan memiliki hunian karena Rumah123 akan selalu #AdaBuatKamu.