OK
Panduan

Daftar Gaji PT IMIP Morowali Semua Posisi. Jabatan Apa yang Gajinya Paling Besar?

06 Nopember 2024 · 4 min read Author: Alya Zulfikar · Editor: Bobby Agung Prasetyo

gaji pt imip morowali

Ingin tahu berapa kisaran gaji PT IMIP Morowali per bulan di masing-masing posisi jabatannya? Simak daftar lengkapnya di sini, yuk!

Apabila kamu tertarik dengan industri pertambangan, PT IMIP Morowali patut jadi perusahaan yang kamu lirik.

Berbicara soal perusahaan yang bergerak di industri pertambangan, pasti kamu terbayang akan gajinya yang besar.

Selain itu, saat ini potensi industri nikel Indonesia pun terus berkembang dan dianggap memiliki masa depan yang cerah.

PT IMIP merupakan salah satu perusahaan pertambangan penghasil nikel terbesar di Indonesia yang menawarkan berbagai posisi jabatan.

Kalau kamu tertarik, berikut ini profil dan gaji PT IMIP Morowali!

Profil Perusahaan PT IMIP Morowali

pt imip morowali

sumber: nickelindustries.com

PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) adalah kawasan industri berbasis pengolahan nikel dengan produk utama berupa nikel, stainless steel, dan carbon steel.

Di samping itu, perusahaan ini memiliki industri pendukung yang sangat luas mencakup pembangkit listrik batu bara, pabrik mangan, silikon, krom, kapur, kokas, hingga pelabuhan serta bandara.

Berdiri sejak 19 September 2013, PT IMIP mempekerjakan sekitar 25.447 tenaga kerja Indonesia dan 3.121 tenaga kerja asing.

Perusahaan ini terus mengalami perkembangan pesat, apalagi dengan potensi nikel dan kebijakan pemerintah yang menunjang.

Daftar Gaji PT IMIP Morowali

Apabila kamu tertarik untuk melamar kerja di perusahaan industri nikel ini, maka kamu wajib tahu berapa kisaran gaji masing-masing posisi yang ditawarkan.

Gaji PT IMIP Morowali bervariasi, mulai dari Rp3.200.000 hingga Rp88.000.000 per bulannya.

Dilansir dari upahkerja.com, berikut ini daftar gaji PT IMIP Morowali berdasarkan jabatannya:

No. Jabatan Gaji
1 Operator boom truck Rp3.800.000
2 Operator crawler Rp3.800.000
3 Operator bus Rp3.800.000
4 Operator dump truck Rp3.800.000
5 Operator excavator Rp3.800.000
6 Operator forklift Rp3.800.000
7 Operator loader Rp3.800.000
8 Operator truck crane Rp3.800.000
9 Operator trailer Rp3.800.000
10 Safety staff Rp4.500.000
11 Admin staff Rp4.000.000
12 Accounting staff Rp4.800.000
13 Tax staff Rp4.500.000
14 Engineer Rp4.300.000
15 Supervisor Rp6.500.000
16 Manager Rp7.300.000
17 Mandarin translator Rp4.800.000
18 Crew Rp3.650.000
19 Foreman Rp4.300.000
20 Welder Rp3.800.000
21 Programmer Rp5.500.000
22 Security Rp3.000.000

Fasilitas Kerja di PT IMIP Morowali

1. Alat Keselamatan Kerja

Salah satu fasilitas yang diberikan oleh PT IMIP Morowali kepada karyawannya adalah peralatan keselamatan kerja.

Peralatan keselamatan kerja tersebut meliputi helm, rompi, dan sepatu.

2. Penginapan

Pekerja tertentu dengan jabatan tertentu yang bekerja di PT IMIP diberi fasilitas berupa penginapan atau mes.

3. Tunjangan

Tidak sebatas mendapatkan gaji pokok, karyawan PT IMIP juga mendapatkan tunjangan seperti tunjangan keluarga, tunjangan hari raya, tunjangan jabatan, tunjangan transportasi, dan uang makan.

4. BPJS Ketenagakerjaan

PT IMIP memfasilitasi karyawannya dengan BPJS Ketenagakerjaan yang sepenuhnya ditanggun perusahaan.

5. Bonus

Karyawan PT IMIP juga bisa mendapatkan bonus yang berupa bonus prestasi, bonus bulanan, dan bonus tahunan.

6. Fasilitas Kesehatan

PT IMIP Morowali menyediakan fasilitas kesehatan untuk karyawannya, yakni berupa klinik kesehatan internal.

7. Transportasi

Di samping tunjangan transportasi, jabatan tertentu diberi fasilitas transportasi untuk keperluan kerja.

8. Rekreasi

Di PT IMIP juga terdapat fasilitas rekreasi seperti kolam renang, gym, dan area bermain.

9. Pendidikan dan Pelatihan

Untuk meningkatkan kompetensi karyawannya, PT IMIP menyediakan fasilitas pendidikan dan pelatihan.

Cara Melamar Kerja di PT IMIP Morowali

Apabila kamu tertarik bekerja di PT IMIP Morowali, cara mendaftarnya sangatlah mudah.

Pertama, kunjungi situs web resmi PT IMIP Morowali untuk melakukan registrasi.

Setelah itu, unggah dokumen persyaratan yang diminta.

Berikut ini daftar dokumen persyaratan yang harus kamu siapkan.

  1. Surat lamaran kerja dengan format .pdf
  2. Curriculum vitae (CV) dalam format .pdf
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  4. Kartu Keluarga (KK)
  5. Akta kelahiran
  6. Pas foto dengan latar belakang merah
  7. Hasil scan ijazah pendidikan terakhir
  8. Hasil scan transkrip nilai
  9. Hasil scan SKCK
  10. Hasil scan NPWP
  11. Kartu Pencari Kerja
  12. Kartu BPJS Kesehatan
  13. Sertifikat pendukung lainnya (opsional)

***

Itulah kisaran gaji PT Indonesia Morowali Industrial Park semua posisi.

Kamu dapat menemukan informasi seputar gaji lainnya, salah satunya gaji PT Pama Persada Nusantara.

Simak informasi menarik lainnya hanya dii artikel.rumah123.com.

Jangan lupa juga ikuti Rumah123 di Google News agar tidak ketinggalan informasi terbaru.

Dapatkan rekomendasi properti menarik di Rumah123 karena #SemuaAdaDisini!


Tag: , ,


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA