OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti

10 Contoh Kerjasama di Lingkungan Masyarakat yang Mudah Dipraktikan

04 Agustus 2023 · 3 min read · by Insan Fazrul

contoh kerjasama di lingkungan masyarakat

Contoh kerjasama di lingkungan masyarakat sangat mudah ditemukan dan dapat kita praktikan. Beberapa contohnya bisa kamu simak lewat ulasan ini!

Menurut seorang filsuf terkenal, Aristoteles, manusia adalah zoon politicon atau jika dimaknai manusia merupakan makhluk sosial.

Itu berarti manusia tak bisa hidup sendiri dan sudah menjadi hukum alam jika manusia akan bergaul serta saling berinteraksi dengan sesama manusia yang lain.

Hasil interaksi itu jika dibawa ke dalam konteks yang positif, akan berbuah kerja sama atau saling gotong royong di tengah masyarakat.

Nah, artikel ini secara khusus akan merangkum beberapa contoh kerjasama di lingkungan masyarakat.

Contoh-contoh kerja sama berikut bisa kamu praktikan demi membangun hidup sosial yang lebih baik.

Mari kita ulas!

10 Contoh Kerjasama di Lingkungan Masyarakat

contoh kerja sama di lingkungan masyarakat

sumber: bpip.go.id

1. Bersih-Bersih Lingkungan Sekitar

Contoh kerjasama di lingkungan masyarakat pertama yaitu membersihkan area lingkungan rumah.

Umumnya kegiatan membersihkan lingkungan sekitar biasa disebut dengan kerja bakti.

Dalam kerja bakti, orang-orang akan bekerja sama untuk membersihkan lingkungan rumah agar lebih nyaman untuk ditempati.

2. Membantu Tetangga yang Terkena Musibah

Ketika ada tetangga yang mengalami musibah, idealnya kamu tak perlu menunggu bantuan dari pemerintah.

Sebab sejatinya, tetanggalah yang harusnya jadi orang pertama untuk membantu.

Itu karena tetangga adalah orang yang paling dekat untuk dimintai bantuan.

Hal ini sering kita temukan dalam hidup sosial di Indonesia, di mana jika ada yang mengalami musibah, tetangga jadi orang pertama yang mengulurkan tangan.

3. Menjaga Keamanan Lingkungan Bersama

Contoh kerjasama di lingkungan masyarakat berikutnya adalah menjaga keamanan bersama.

Pasalnya, keamanan merupakan tanggung jawab bersama sehingga perlu ada kerja sama di dalamnya.

Hal konkret yang bisa dilakukan dalam menjaga keamanan yaitu mengadakan aktivitas meronda setiap malam.

4. Membantu Mengurusi Jenazah Tetangga

Kerja sama yang paling umum dijumpai di kehidupan sosial adalah membantu mengurus jenazah tetangga.

Mengurusi jenazah itu semisal ikut memandikan, mengafani, dan membantu prosesi pemakaman.

Kerja sama ini harus dilakukan sebab keluarga yang ditinggalkan tak mungkin bisa mengurusnya sendiri.

5. Terlibat Aktif dalam Kegiatan

Sebisa mungkin jika ada kegiatan atau acara di lingkungan sekitar, kamu harus ikut.

Sebab tanpa adanya kerja sama yang baik, sebuah kegiatan akan sulit terlaksana.

Beberapa contoh kegiatan itu seperti agustusan dan mungkin menyambut hari keagamaan.

6. Membangun Fasilitas Umum

gotong royong membangun fasilitas umum

Contoh kerjasama di lingkungan masyarakat selanjutnya, berupa terlibat dalam pembangunan fasilitas umum.

Semisal membangun jembatan, memperbaiki jalan setapak, membangun masjid, dan lain-lain.

Dengan bekerja sama dalam membangun fasilitas umum, selain bisa lebih cepat rampung, rasa kekeluargaan dalam bertetangga akan kian terasa.

Selain hal-hal di atas, ada beberapa contoh kerja sama di lingkungan masyarakat yakni:

7. Turut Aktif Menjaga Kebersihan dan Keamanan

8. Terlibat dalam Musyawarah di Tingkat RT dan RW

9. Tidak Sulit Ketika Dimintai Iuran Bulanan

10. Membantu Tetangga yang Kesulitan dalam Hal Ekonomi

***

Itulah beberapa contoh kerjasama di lingkungan masyarakat.

Semoga bermanfaat, Property People..

Baca artikel menarik lainnya di artikel.rumah123.com.

Temukan update hanya di rumah123.com untuk mendapatkan ragam kemudahan dalam memenuhi seluruh kebutuhan properti karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Rorinata Residence jadi pilihan tepat jika kamu berburu rumah nyaman dan murah di daerah Deli Serdang.

Cek sekarang juga!


Tag: , ,


Insan Fazrul
Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.

Selengkapnya