OK
Panduan

Cara Pengajuan KPR Online pada BCA, BNI, dan Mandiri. Beli Rumah dengan Mudah!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Dodiek Dwiwanto

kpr online

iStock

Simak sejumlah cara mengajukan KPR online pada sejumlah bank terbesar di Indonesia seperti BCA, BNI, dan Bank Mandiri, langkahnya mudah!

Bagi kamu yang ingin mengajukan KPR (Kredit Pembelian Rumah) bisa dilakukan secara online, tidak perlu datang ke bank.

Bahkan, sejumlah bank besar sudah menggunakan aplikasi untuk membuka rekening baru untuk memudahkan nasabah. 

Apalagi, pandemi Covid-19 membuat perubahan dalam banyak hal, semua bisa dilakukan secara online.

Situs properti Rumah123.com akan menjelaskan cara mengajukan KPR online dengan mengutip Kompas.com.

Kalau pencarian rumah bisa dilakukan secara daring, maka pengajuan KPR pun dapat dilaksanakan dengan cara serupa.

Cara Pengajuan KPR Online

1. Cara Pengajuan KPR Online KPR BCA 

A. Calon nasabah bisa klik “Ajukan KPR”, 

B. Langkah selanjutnya klik “Daftar Sekarang”, calon nasabah membuat akun baru dengan klik “Login”

C. Mengisi semua persyaratan yang diminta bank, lantas menanti petugas bank yang menghubungi

2. Cara Pengajuan KPR Online KPR Mandiri 

A. Kamu bisa mengakses formulir online dan memilih “Ajukan KPR”

B. Mengisi formulir secara lengkap seperti nama, tanggal lahir, nomor telepon, e-mail, lokasi cabang terdekat, dan jenis pembayaran

C. Menekan “Lanjut”, selanjutnya menanti petugas bank menghubungi calon nasabah

3. Cara Pengajuan KPR Online KPR BNI

A. Nasabah bisa mengakses formulir online dan memilih “Layanan Digital” atau “BNI Mobile Banking”

B. Memilih “BNI Griya”, klik “Daftar” dan memilih menu “Aplikasi”

C. Mengisi aplikasi lengkap dan klik “SUBMIT”, lantas menanti petugas BNI mengontak calon nasabah KPR melalui nomor telepon

Syarat dan Dokumen yang Dibutuhkan Saat Pengajuan KPR Online

1. Fotokopi KTP dan foto 3×4 pemohon dan pasangan saat

2. Fotokopi Kartu Keluarga

3. Fotokopi Surat Nikah/Surat Cerai/ Akta Kematian Pasangan 

4. Akta pisah harta dan didaftarkan ke KUA atau catatan sipil untuk KPR BCA

5. Fotokopi NPWP Pribadi SPT PPh 21

6. Surat Keterangan Kerja dan slip gaji 1 bulan terakhir

7. Fotokopi rekening gaji 3 bulan terakhir

8. Fotokopi rekening koran 6 bulan terakhir saat mengajukan KPR BNI, rekening koran atau tabungan 3 bulan terakhir ketika mengajukan KPR Mandiri dan BCA

9. Fotokopi laporan keuangan wiraswasta 2 tahun terakhir

10. Fotokopi neraca laba rugi atau informasi keuangan terakhir profesional dan wiraswasta untuk KPR online dari Bank Mandiri

11. Fotokopi Izin Praktek Profesi dan Legalitas Usaha

12. Fotokopi SIUP, TDP dan Akta Pendirian atau Perubahan terkini untuk KPR online di BCA

13. Fotokopi dokumen jaminan

14. Fotokopi dokumen kepemilikan agunan, meliputi SHM/ SHGB/Strata Title, IMB, dan PBB

15. Fotokopi Akta Jual Beli (AJB)

16. Pernyataan asli mengenai kredit pemilikan properti yang diajukan atau telah memiliki Surat Pemesanan Rumah Developer/Surat Pengantar Broker untuk KPR BCA.

Nah, itulah sejumlah cara mengajukan KPR online ke bank swasta dan pemerintah, serta syarat dokumen yang diperlukan.

Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA