OK
Panduan

10 Keuntungan Tinggal di Gresik, Dekat dengan Surabaya dan UMP Tertinggi Kedua di Jawa Timur

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Dodiek Dwiwanto

tinggal di gresik

iStock

Tinggal di Gresik? Ternyata banyak keuntungan dan kelebihannya, pastinya memang dekat dengan Surabaya dan masih banyak lagi.

Bagi kamu yang tinggal di Surabaya dan sekitarnya, sudah pasti mengetahui di mana letak Kabupaten Gresik, Jawa Timur

Lain halnya kalau kamu tinggal di Jakarta atau kota lain, pasti bingung di mana sih posisi kawasan tersebut. 

Gresik merupakan kawasan penyangga Surabaya, letaknya berada di bagian barat dan berlokasi di Pantai Utara Jawa.

Kalau diibaratkan Gresik dengan Surabaya itu mirip dengan Jakarta dan kawasan penyangga di sekitarnya seperti Tangerang.

Jangan salah lo, kawasan metropolitan Surabaya itu tidak kalah besar dengan Jabodetabek, wilayah luas dan berkembang.

Situs properti Rumah123.com akan membahas sejumlah keunggulan dan kelebihan tinggal di Gresik, mengutip berbagai sumber.

Kelebihan Tinggal di Gresik

1. Dekat dengan Surabaya

Kabupaten Gresik berbatasan langsung dengan Surabaya yang merupakan kota terbesar kedua di Indonesia.

Gresik juga berbatasan dengan sejumlah wilayah lain dalam metropolitan Surabaya dengan akses jalan tol.

2. Kawasan Metropolitan Gerbang Kertasusila

Wilayah ini masuk Gerbang Kertasusila atau Gresik, Bangkalan, Mojokerto, Surabaya, Sidoarjo, dan Lamongan.

Inilah tandingan yang sepadan untuk kawasan Jabodetabek atau Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

3. Kota Industri 

Kabupaten Gresik menjadi kawasan industri utama di Jawa Timur lantaran kehadiran sejumlah kawasan industri.

Jika tinggal di Gresik, ada pilihan bekerja di industri seperti Petrokimia Gresik, Semen Gresik, dan perusahaan lain.

4. Pertumbuhan Ekonomi Tinggi 

Laman DPR (Dewan Perwakilan Rakyat) pernah melansir pertumbuhan ekonomi di Gresik pada 2020 lalu.

Pertumbuhan ekonomi per tahun mencapai 6,58%, tertinggi di Jawa Timur dan di atas angka rata-rata nasional. 

5. UMP yang Tinggi

Melansir dari sejumlah media online, UMP (upah minimum provinsi) di Kabupaten Gresik mencapai Rp4,372 juta.

Angka ini hanya kalah dari Surabaya yang mencapai Rp4,375 juta, bisa jadi acuan kalau tinggal di Gresik.

6. Harga Hunian Lebih Terjangkau dari Surabaya

Jika dibandingkan dengan harga rumah di Surabaya, pastinya harga hunian di Gresik memang lebih murah.

Pastinya menjadi keunggulan kompetitif kalau tinggal di Gresik, kamu bisa mendapatkan hunian dengan harga terjangkau.

7. Akses Jalan Tol

Sejumlah jalan tol menghubungkan Gresik dengan Surabaya hingga Sidoarjo, bandara internasional berada di kota ini.

Pilihan tinggal di Gresik tentunya tepat, apalagi dengan kemudahan akses jalan untuk ke sejumlah tempat.

8. Pilihan Kuliner yang Banyak 

Bagi kamu yang pencinta kuliner, banyak pilihan makanan tradisional, salah satunya adalah nasi krawu.

Pilihan kuliner khas Jawa Timur seperti rawon, rujak cingur, lontong balap, dan lainnya juga banyak tersedia.

9. Destinasi Wisata yang Beragam 

Salah satu destinasi wisata yang menarik adalah Pulau Bawean yang berada di Laut Jawa, cocok bagi suka traveling.

Pilihan destinasi wisata lainnya memang banyak, pastinya memang tidak salah kalau memilih tinggal di Gresik.

10. Fasilitas yang Lengkap

Seperti halnya, kabupaten yang termasuk maju dan besar di Jawa, sederetan fasilitas memang tersedia lengkap.

Fasilitas seperti rumah sakit, sekolah, universitas, pasar, pusat perbelanjaan, area komersial, dan lainnya tersedia.

Nah, itulah kelebihan tinggal di Gresik, bisa menjadi pilihan menetap bagi kamu yang ingin merantau ke tempat lain.

Sebelumnya, Rumah123.com pernah membahas mengenai kelebihan tinggal di Makassar, kota terbesar di Indonesia Timur.

Atau juga kelebihan dan keunggulan tinggal di Malang, salah satu kota pendidikan dan wisata di Jawa Timur.

Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA