OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Wah, Kandang Anjing Ini Ternyata Kedap Suara Lho

19 Juli 2022 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Perusahaan Otomotif Ford Mendesain Prototipe Kandang Anjing Kedap Suara Quite Kennel (Foto: Rumah123/Designboom)

Kandang anjing ini tidak hanya berdesain futuristik, namun juga punya keunggulan lain yaitu kedap suara. Kandang ini memang didesain untuk anjing, hewan yang sensitif dengan suara berisik.

Designboom melansir produsen otomotif Ford Europe mendesain kandang yang bernama Quite Kennel. Sebenarnya, kandang ini masih prototipe sih.

Bentuknya memang berbeda dengan kandang kebanyakan. Atapnya lancip dan terkesan futuristik dan modern.

Baca juga: Penyewa Apartemen Ini Wajib Punya Hewan Peliharaan

Kandang ini memang didesain agar anjing kesayangan bisa merasa aman dari suara berisik kembang api atau petasan. Biasanya, saat Tahun Baru, anjing sering merasa nggak nyaman dengan suara kembang api.

Ford Europe menciptakan kandang anjing ini dengan mengambil teknologi pengaturan suara dari produk mobil. Lantas perusahaan ini menaruhnya ke kandang anjing. Sebenarnya, teknologi serupa bisa membuat bayi terlelap saat berkendara.

Seperti juga mobil SUV (Sport Utility Vehicle) ala Ford, kandang anjing ini bisa mendeteksi ledakan lewat mikrofon. Suara tersebut dialihkan dengan mengeluarkan frekuensi yang bisa mengurangi atau menghilangkan suara.

Baca juga: Anjing Paris Hilton Tinggal di Rumah Dua Lantai, Beneran Lho!

Kemampuan untuk menghilangkan suara juga ada dalam beragam lapisan material dalam kandang. Bagian paling luar dibuat menjadi ventilasi anti suara.

Bagian tersebut melapisi panel isolasi akustik yang berfungsi aktif untuk meredam suara petasan dan kembang api. Jadi anjing kesayangan kamu nggak bakal kaget.

Sayangnya, kandang anjing ini masih prototipe. Kalau sudah dipasarkan, kayaknya kamu harus beli secepatnya nih.

Baca juga: Gimana Sih Kalo Mau Adopsi Kucing atau Anjing dari Puskeswan Ragunan


Tag: , , , , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya