OK
Panduan

Urutan Pangkat Polisi Indonesia dari Perwira sampai Tamtama. Lengkap!

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Nico Nadine

pangkat polisi

Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) memiliki pangkat tertentu yang dapat menunjukkan tingkat sekaligus jabatan seorang perwira. Nah, seperti apa pangkat polisi dan apa fungsinya?

Perlu diketahui, pangkat Polisi di Indonesia berjumlah 22.

Hal itu terhitung sejak 1 Januari 2001, ketika Polri dipisahkan dari TNI.

Dengan adanya pemisahan ini, Polri memiliki kepangkatan dan tandanya masing-masing.

Adapun pangkat-pangkat polisi disimbolkan dengan bintang, bunga sudut lima, balok, hingga segitiga.

Nah, seperti apa istilah pangkat polisi?

Melansir dari berbagai sumber, yuk simak uraiannya di bawah ini.

Pangkat Polisi

Polisi Israel menjadi bagian konflik arab israel

sumber: REUTERS/Ammar Awad

1. Perwira

Kepangkatan Perwira terdiri atas Perwira Tinggi, Perwira Menengah, dan Perwira Pertama.

Perwira Tinggi (Pati)

– Jenderal Polisi (Jenderal Pol.)

Pangkat Polisi ini merupakan jabatan tertinggi dalam tubuh Polri.

Tanda yang dipakai oleh seorang Jenderal Pol. adalah empat bintang dan jabatan ini disandang oleh Kapolri atau Tri Brata 1 (TB 1).

– Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol.)

Pangkat ini berada satu level di bawah Jenderal Polisi.

Tanda yang dipakai Komisaris Jenderal Polisi adalah tiga bintang.

– Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol)

Pangkat polisi Perwira Tinggi selanjutnya diduduki oleh Inspektur Jenderal Polisi.

Tanda pangkat polisi yang digunakan adalah dua bintang.

Biasanya, seorang Irjen Pol punya jabatan sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) di wilayah Polda dengan tipe A.

– Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen. Pol.)

Brigadir Jenderal Polisi  adalah tingkat pertama bagi perwira tinggi Polri.

Adapun tanda kepangkatan yang dipakai adalah bintang satu.

Perwira Menengah

– Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol.)

Komisaris Besar Polisi menduduki tingkat ketiga perwira menengah Polri.

Tanda kepangkatan yang dipakai adalah tiga bunga sudut lima.

– Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP)

AKBP merupakan tingkat kedua perwira menengah Polri.

Tanda pangkat yang dipakai seorang AKBP adalah dua bunga sudut lima.

– Komisaris Polisi (Kompol)

Komisaris Polisi merupakan perwira menengah tingkat satu Polri.

Adapun tanda yang dipakai adalah satu bunga sudut lima.

Perwira Pertama

– Ajun Komisaris Polisi (AKP)

Pangkat Polisi ini adalah Perwira Pertama tingkat tiga Polri.

Tanda kepangkatan yang dikenakannya berupa tiga balok berwarna emas.

– Inspektur Polisi Satu (Iptu)

Inspektur Polisi Satu merupakan Perwira Pertama tingkat dua Polri.

Kepangkatannya ditandai dengan dua balok berwarna emas.

– Inspektur Polisi Dua (Ipda)

Inspektur Polisi Dua adalah perwira pertama tingkat satu Polri.

Tanda kepangkatan yang dipakai adalah satu balok berwarna emas.

2. Bintara

polisi

sumber: suara.com

Golongan kepangkatan Bintara terdiri atas Aiptu, Aipda, Bripka, Brigpol, Briptu, dan Bripda.

– Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu)

Aipda merupakan senior dari para Bintara.

Lambang pangkat yang dipakai adalah dua balok bergelombang berwarna perak.

– Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda)

Polisi berpangkat Aipda termasuk senior di golongan Bintara.

Adapun lambang pangkat Aipda adalah satu balok perak bergelombang.

– Brigadir Polisi Kepala (Bripka)

Bripka adalah pangkat yang bisa melakukan pengawasan terhadap semua Brigadir yang ada di bawahnya.

Lambang pangkat untuk Bripka adalah empat balok panah berwarna perak.

– Brigadir Polisi (Brigpol)

Pangkat Polisi selanjutnya adalah Brigpol.

Tanda pangkat untuk Brigpol adalah tiga balok panah perak.

– Brigadir Polisi Satu (Briptu)

Pangkat Briptu memiliki peran membawahi Bripda.

Adapun tanda kepangkatan untuk Briptu adalah dua balok panah perak.

– Brigadir Polisi Dua (Bripda)

Bripda merupakan pangkat terendah dalam golongan Bintara.

Lambang pangkat untuk Bripda adalah satu balok panah perak.

3. Tamtama

Golongan Kepangkatan Tamtama terdiri dari

– Ajun Brigadir Polisi (Abrip)

Abrip merupakan pangkat tertinggi dalam pangkat Tamtama.

Adapun tanda pangkat untuk Abrip adalah tiga balok panah berwarna merah.

– Ajun Brigadir Polisi Satu (Abriptu)

Di bawah Abrip, terdapat pangkat Abriptu.

Tanda kepangkatan untuk Abriptu adalah dua balok panah berwarna merah.

– Ajun Brigadir Polisi Dua (Abripda)

Pangkat Polisi selanjutnya adalah Abripda.

Lambang pangkat untuk pangkat Polisi ini adalah satu balok panah berwarna merah.

– Bhayangkara Kepala (Bharaka)

Bharaka menempati posisi lebih tinggi dibanding dua pangkat Bhayangkara di bawahnya.

Adapun tanda pangkat untuk Bharaka adalah tiga balok miring berwarna merah.

– Bhayangkara Satu (Bharatu)

Di bawah pangkat Bharaka ada Bharatu.

Lambang pangkat untuk Bharatu adalah dua balok miring berwarna merah.

– Bhayangkara Dua (Bharada)

Pangkat terakhir dalam golongan Tamtama adalah Bharada.

Lambang pangkat untuk Bharada adalah satu balok miring berwarna merah.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Simak ulasan menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Kunjungi rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian dan dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek dari sekarang juga, salah satunya adalah Perumahan Sutera Winona!


Tag: ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA