OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Ini 5 Universitas Terbesar di Indonesia. Capai Ratusan Hektare!

10 Februari 2023 · 3 min read Author: Alya Zulfikar

universitas terbesar di indonesia

Indonesia memiliki banyak sekali universitas. Namun, sudahkah kamu tahu apa saja universitas terbesar di Indonesia? Ketahui nama-namanya di sini!

Universitas membutuhkan lahan yang sangat luas untuk bisa menampung mahasiswa dalam jumlah yang banyak.

Oleh karena itu, ketersediaan lahan yang luas sangat berpengaruh terhadap daya tampung dan bahkan fasilitas yang disediakan.

Dengan memiliki lahan yang luas, maka potensi sebuah universitas untuk lebih maju pun akan semakin tinggi.

Berikut ini nama-nama universitas terbesar di Indonesia dengan luas mencapai ratusan hektare!

Universitas Terbesar di Indonesia

1. Universitas Sriwijaya

unsri universitas terbesar di indonesia

sumber: gelorasriwijaya.co

Tak banyak orang yang tahu, peringkat pertama universitas terbesar di Indonesia ternyata dipegang oleh Universitas Sriwijaya.

Universitas Sriwijaya yang terletak di Sumatera Selatan ini berdiri di atas lahan seluas 712 hektare.

Dikutip dari laman resmi Universitas Sriwijaya, ide pendirian perguruan tinggi ini sudah digagas sejak tahun 1950an dengan Fakultas Ekonomi sebagai fakultas pertamanya.

2. Universitas Riau

universitas riau

sumber: brainpersonalities.com

Peringkat kedua sebagai kampus terluas di Indonesia dipegang oleh Universitas Riau dengan luas lahan 700 hektare.

Menurut informasi yang disebutkan di laman resmi Universitas Riau, perguruan tinggi ini berdiri pada tahun 1 Oktober 1962.

Pada saat awal berdiri hanya ada dua fakultas, yakni Fakultas Komersial dan Konstitusional serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

3. Universitas Andalas

universitas andalas

sumber: unand.ac.id

Universitas Andalas menduduki peringkat ketiga sebagai perguruan tinggi terbesar di Indonesia dengan luas lahan sekitar 500 hektare.

Pada tahun 1949, pemerintah Indonesia berencana mendirikan Fakultas Hukum di Padang, Fakultas Kedokteran di Medan, dan Fakultas Ekonomi di Palembang.

Rencana tersebut tertunda, hingga akhirnya pada 1955 Mohammad Hatta meresmikan Universitas Andalas di Padang.

4. Universitas Sumatera Utara

universitas sumatera utara

sumber: detik.com

Universitas Sumatera Utara atau disingkat USU ini berdiri di lahan seluas 416 hektare.

Dilihat dari sejarahnya, USU didirikan pada 4 Juni 1952 dan dipelopori oleh Gubernur Sumatera Utara.

Perguruan tinggi ini diresmikan oleh Ir. Soekarno pada tahun 1957 dan menjadi universitas negeri yang ketujuh di Indonesia.

5. Universitas Indonesia

universitas indonesia

sumber: detik.com

Nama Universitas Indonesia (UI) pasti sudah sangat tidak asing lagi di telinga masyarakat, sebab perguruan tinggi ini banyak jadi incaran.

Di samping itu, UI juga sering bertengger di urutan ke atas sebagai perguruan tinggi terbaik di Indonesia.

Perguruan tinggi yang terletak di Depok, Jawa Barat, ini berdiri di lahan seluas 320 hektare.

***

Semoga bermanfaat.

Simak ulasan menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Kunjungi rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek dari sekarang juga, salah satunya adalah Perumahan Sutera Winona!


Tag: , ,


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya