Trek Lari di Atas Apartemen? Wah, Mau Banget Dong Tinggal di Sini
Sebuah trek lari akan menghubungkan dua menara apartemen di Belanda. Desain apartemen dibuat seperti huruf L.
Sementara desain dua apartemen dan juga trek lari ini seperti membentuk angka delapan. Luas bangunan ini mencapai 35.000 meter persegi.
Baca juga: Wow, Rumah Ini Dirancang Anti Banjir dan Badai Lho
Trek lari ini juga menjadi ruang publik terbuka yang berada di tengah dua bangunan. Meski saling menghubungkan namun trek lari ini tidak berada di puncak bangunan.
Arsitek Peter Pichler mendesain bangunan ini. Dia adalah founder dan principal architect dari Peter Pichler Architecture yang berkantor pusat di Milan, Italia.
Baca juga: Mau Hadir di Piala Dunia 2022? Ada Stadion Berbentuk Peci Lho
Dia memenangkan sayembara internasional mendesain apartemen Looping Towers yang berada di Maarssen, Utrecht, Belanda. Apartemen ini menghadap Sungai Vecht.
Peter Pichler Architecture mendesain apartemen dengan bentuk unik ini agar penghuni bisa memiliki pemandangan yang tidak terhalang. Penghuni bisa melihat ke sisi Utara atau Selatan.
Baca juga: Balkon Hijau Penuh Tanaman, Mau Bikin Juga Ga?
Selain itu, sinar matahari bisa masuk dengan leluasa. Arsitek menginginkan adanya cahaya alami untuk masuk ke apartemen.
“Proposal dari menara ini sebagai hasil memaksimalkan bentuk geometri berdasarkan pandangan dan cahaya matahari. Teras yang berbentuk alami menyuguhkan pemandangan beragam dari kota tua dan bisa menghasilkan cahaya alami matahari saat siang hari,” ujar Pichler kepada laman desain dan arsitektur Dezeen.
Baca juga: Rumah Kecil yang Nyaman dan Efisien, Yuk Dilihat Kayak Apa
Setiap unit apartemen merupakan duplex atau apartemen dua lantai. Jendela di apartemen ini sangat besar. Tiap unit juga memiliki lantai mezzanine.
Selain trek lari, apartemen ini juga memiliki fasilitas lain seperti kolam renang, pusat kebugaran, dan ruang publik.
Baca juga: Menanti Kedatangan Kapal di Bawah Naungan Awan, Wah Keren Banget
Wah, kalau kamu bisa tinggal di sini enak ya apalagi buat kamu yang doyan lari. Kamu tinggal berlari mengitari trek lari. Mau tinggal di sini nggak?