OK
Panduan

5 Negara dengan Tentara Terbaik di Dunia. Indonesia Termasuk?

07 September 2022 · 2 min read Author: Adhitya Putra

Tentara Terbaik di Dunia

Beberapa negara dikenal memiliki pasukan tentara terbaik di dunia. Apakah Indonesia termasuk di dalamnya? Simak ulasannya dalam artikel ini, yuk.

Sebagai garda terdepan dalam menjaga pertahanan dan keutuhan sebuah bangsa, peran pasukan milter menjadi sangat penting.

Maka, tidaklah mengherankan apabila banyak negara dengan serius membangun kualitas pasukan elit militernya.

Para personil milter ini harus melewati latihan yang sangat ekstrem, agar dapat bertahan dan menang di medan pertempuran.

Oleh sebab itu, pasukan khusus di beberapa negara dikenal sebagai tentara terbaik di dunia.

Nah, penasaran dengan negara terkuat di dunia dalam bidang militer?

Melansir dari laman Pikiran-rakyat.com, inilah daftarnya.

Negara dengan Pasukan Tentara Terbaik di Dunia

1. GIGN (Perancis)

Perancis menjadi salah satu negara dari 10 militer terkuat di dunia.

Hal itu lantaran Perancis memiliki pasukan khusus bernama GIGN.

Pasukan militer ini dilatih khusus untuk menghadapi operasi pertempuran dan penyerangan.

2. Navy SEAL (Amerika Serikat)

Negara dengan Tentara Terbaik di Dunia adalah Navy SEAL AS

(Sumber: Merdeka.com)

Tentara terbaik di dunia selanjutnya ialah Navy SEAL yang berasal dari Negeri Paman Sam.

Pasukan militer khusus Amerika Serikat ini dipersiapkan untuk menjalankan operasi kontra terorisme.

Mereka juga turut menjalankan berbagai operasi intelijen dengan senyap guna memberantas pihak musuh.

3. Shayetet 13 (Israel)

Pasukan ini berasal dari Angkatan Laut Israel yang ditugaskan dalam berbagai operasi militer khusus.

Selain memiliki kemampuan bertempur di darat dan laut, pasukan Shayatet 13 juga dibekali kemampuan intelijen.

4. Spetsnaz (Rusia)

Spetsnaz pasukan khusus rusia

(Sumber: RBTH.com)

Di antara kamu mungkin ada yang penasaran dengan militer Rusia peringkat berapa?

Dikutip dari laman Katadata.co.id, ternyata Rusia berada di peringkat ke-2 dunia dalam hal kekuatan militer.

Salah satu sebabnya ialah mereka memiliki pasukan khusus bernama Spetsnaz.

Pasukan ini punya kemampuan mumpuni untuk operasi intelijen dan masuk ke daerah pertahanan musuh serta melumpuhkannya.

5. SAS (Inggris)

Terakhir, ada SAS yang merupakan salah satu pasukan militer khusus tertua dan paling terlatih di dunia.

Anggota milter ini dibekali kemampuan untuk melakukan pengintaian dan sabotase serta operasi subversif di belakang musuh.

Nah, itulah berbagai negara yang dikenal memiliki pasukan tentara terbaik di dunia.

Ternyata nama Indonesia tidak termasuk di dalamnya.

Semoga artikel ini dapat menambah informasi dan berguna untuk kamu, ya!

Baca juga ulasan artikel gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.

Bila kamu ingin cari rumah impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com, karena kami #AdaBuatKamu.

Rekomendasi terbaik untuk memiliki rumah 2 lantai mewah di kawasan Cakung, Jakarta Timur, pastinya Jakarta Garden City.


Tag: ,


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA