13 Tanaman Hias Indoor yang Cantik dan Menghasilkan Oksigen, Cocok untuk Interior Rumah
Ada beragam manfaat menempatkan tanaman hias indoor di dalam rumah. Salah satunya adalah menghasilkan oksigen alias udara segar.
Saat kamu menaruh tanaman hias indoor di dalam rumah memang memiliki dampak yang banyak.
Kamu bisa menempatkan tanaman di dalam pot, membuat vertical garden, atau malah membuat taman di dalam rumah.
Jika tanamannya berukuran kecil atau sedang, kamu bisa menempatkannya di dalam pot. Lain halnya kalau berukuran besar.
Mungkin kamu lebih pas untuk membuat taman di dalam rumah sehingga bisa mempercantik interior hunian.
Pilihan lain saat tanaman berukuran kecil, kamu bisa menaruh di pot dan kemudian membuat vertical garden.
Cara ini bisa mempercantik dinding yang sebelumnya kosong menjadi lebih menarik dengan kehadiran taman.
Kehadiran Tanaman Hias Indoor Memiliki Banyak Dampak
Saat kamu menempatkan tanaman hias indoor, sebenarnya ada sejumlah dampak positif. Tidak hanya mempercantik ruangan.
Ada sejumlah tanaman yang bisa berdampak positif kepada kesehatan seperti menghasilkan oksigen, menyerap racun, dan juga mengurangi stres.
Tidak heran kalau tanaman juga berefek pada produktivitas kerja kalau ditempatkan di perkantoran atau ruang kerja.
Semua hal ini terungkap dalam beberapa penelitian. Bahkan Badan Antariksa Amerika Serikat, NASA bahkan merekomendasikan pohon sri rejeki.
Pohon sri rejeki atau chinese evergreen alias aglaonema paling ampuh dalam menyerap racun di dalam ruangan.
Sementara tanaman lainnya bisa menghasilkan oksigen seperti lidah mertua, Lili Paris, sirih gading, krisan, dan lainnya.
Tanaman ini bisa membersihkan udara dari racun penyebab risiko stroke, kanker, penyakit jantung, gangguan pernapasan, dan lainnya.
Pilihan 13 Tanaman Hias Indoor yang Menghasilkan Oksigen
Ada sejumlah tanaman yang bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin memiliki tanaman hias indoor yang menghasilkan oksigen.
Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan ruangan dalam hunian dan juga selera kamu mengenai tanaman.
1. Areca Palm
Tanaman ini mengeluarkan cairan ke udara saat malam hari. Tanaman ini bisa ditaruh di kamar tidur.
2. Aloe Vera
Tanaman ini tidak hanya berguna untuk kulit dan rambut, namun juga bisa membersihkan udara dengan menghasilkan oksigen pada malam hari.
3. Bunga Melati
Bunga melati tidak hanya menjadi campuran teh, namun juga bisa membuat orang tidur lebih nyenyak setelah mencium wangi bunga.
4. Lavender
Tanaman ini dikenal karena wanginya dan digunakan untuk produk pewangi atau aromaterapi. Lavender bisa membuat orang menjadi lebih rileks.
5. Krisan
Tanaman ini tidak hanya bisa membersihkan udara. Kandungan tanaman ini bisa mencegah penyakit diabetes dan kanker prostat.
6. Ficus Elastica
Tanaman ini berpenampilan elegan dan cocok untuk ditempatkan di hunian dengan desain interior yang mewah.
7. Sri Rejeki
Tanaman ini dikenal juga dengan nama Aglaonema atau Chinese Evergreen. Salah satu tanaman terbaik untuk menghilangkan racun.
8. Peace Lily
Tanaman asal Benua Amerika ini juga efektif dalam menghilangkan racun atau polutan udara yang berbahaya.
9. Lidah Mertua
Masyarakat juga mengenalnya dengan nama Sansevieria. Tanaman ini bisa menghasilkan oksigen yang membuat rumah menjadi lebih segar.
10. Lili Paris
Lili Paris tidak hanya bisa menghasilkan oksigen, namun juga bisa menghilangkan racun yang berasal dari cat tembok dan furnitur.
11. Dracaena
Salah satu tanaman penghasil oksigen terbaik dan juga bisa mengendalikan kadar kelembaban di dalam ruangan.
12. Sirih Gading
Tanaman yang bisa ditempatkan di air ini juga bisa menghilangkan sejumlah racun di dalam ruangan sekaligus membersihkan udara.
13. Palem Bambu
Tanaman ini juga bisa bisa mengenyahkan sejumlah racun di dalam ruangan. Tanaman hias juga banyak ditemukan di Amerika Tengah.
Wah, ternyata pilihan tanaman hias indoor yang cantik dan menghasilkan oksigen memang banyak, mau pilih yang mana?
Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.
Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti Kota Deltamas.