OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Rumah dan Studio Ini Aslinya Bengkel Kerajinan Lho, Ga Percaya Kan?

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

forstberg-ling

Rumah dan Studio yang Didesain oleh Forstberg Ling di Stockholm, Swedia (Rumah123/Dezeen)

Rumah ini benar-benar memanfaatkan pencahayaan alami dengan memiliki banyak skylight di atap. Saat siang, cahaya matahari masuk menerangi seluruh ruangan.

Interior rumah ini memang keren dengan desain modern kontemporer. Ada kombinasi lantai dari beton ekspos dan juga lantai kayu (parket).

Baca juga: Tanaman Rambat Untuk Menutupi Fasad Rumah? Lihat Rumah Ini Dong

Sementara seluruh dinding bercat putih. Material kayu juga diaplikasikan di beberapa tempat. Ada kombinasi desain Skandinavia dalam rumah ini.

Sebenarnya, bangunan ini adalah rumah dan juga studio desain untuk Petrus Palmer, co-founder furnitur asal Swedia, Hem dan juga studio desain Form Us With Love.

Baca juga: Mau Tahu Bangunan Berdesain Bauhaus? Yuk, Kita Lihat Seperti Apa

Awalnya, rumah ini adalah bengkel kerajinan logam dan berada di ibukota Swedia, Stockholm. Rumah ini bernama Home of Petrus Palmer.

Desain rumah ini dirancang oleh biro desain interior Forstberg Ling yang berkantor di Malmo, Swedia. Biro desain ini berdiri pada 2015 lalu dan masih terbilang baru.

Baca juga: Rumah Tanpa Sekat? Ternyata Keren Juga Lho

Sementara Palmer mendirikan studio desain Form Us With Love bersama dengan John Lofgren dan Jonas Pettersson pada 2005.

Kemudian dia mendirikan toko furnitur online dengan merek Hem pada 2014 dengan menggandeng desainer produk seperti Luca Nichetto, Max Lamb, dan Nendo.

Baca juga: Aplikasi Cat Biru Pada Interior Dapur? Berani Mencoba Ga?

Sebagai rumah dan juga studio desainnya, Palmer pun meminta desain interior untuk memasukkan sejumlah furnitur dan juga hasil karya dari kedua perusahaannya, Form Us With Love dan Hem.

“Kami ingin membuat skema rumah yang tetap sangat terbuka dan terkesan lapang dari sebuah workshop,” ujar co-founder Forstberg Ling, Bjorn Forstberg kepada Dezeen.

Baca juga: Siapa Bilang Interior Rumah Bercat Putih Membosankan?

Kamu sedang ingin memiliki studio, ruang kerja, atau workshop sendiri di rumah atau apartemen kamu?

Mungkin ini bisa memberikan inspirasi tambahan bagi kamu untuk mendesain ruang kerja atau studio yang keren.


Tag: , , , , , , , , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya