OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Rekomendasi Rumah Dekat Stasiun Klender Mulai Rp550 Juta

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Kartika Ratnasari

Klender merupakan salah satu wilayah di kota Jakarta Timur yang cukup ideal untuk dijadikan tempat tinggal.

Pasalnya, wilayah Klender bisa dibilang cukup strategis, mulai dari dekat dengan transportasi umum darat hingga udara, terdapat area hijau, hingga banyak pasar, sekolah, dan pusat layanan kesehatan di sekitarnya.

Apabila kamu membutuhkan moda transportasi ke wilayah Jabodetabek, terdapat stasiun commuter line terdekat yaitu di Stasiun Klender.

Tak perlu diragukan lagi, commuter line sendiri sudah menjadi moda transportasi yang digandrungi masyarakat, selain karena anti macet, harganya pun bisa dijangkau oleh semua kalangan.

Transportasi antar kota antar provinsi pun bisa dengan mudah diakses jika kamu punya hunian di wilayah Klender, lantaran kini fungsi terminal Rawamangun dipindahkan ke Pulogebang, sehingga banyak pilihan bus antar provinsi yang bisa dipilih sesuai destinasimu.

Bagaimana dengan akses menuju transportasi udara?

Tenang, jika punya rumah di Klender, kamu hanya harus menempuh kurang lebih 10 km untuk menuju ke bandara Halim Perdanakusuma.

Dibandingkan dengan harus ke bandara Soekarno-Hatta, waktu dan jarak tempuh yang dibutuhkan jauh lebih sedikit, walaupun bandara ini baru melayani beberapa rute.

Paling tidak, jika kamu harus bepergian ke Jogja, Solo, Malang, tersedia rute tersebut di bandara Halim Perdanakusuma.

Apalagi keunggulan dari tinggal di rumah yang tak jauh dari Stasiun Klender?

Kamu bisa mendapatkan banyak prasarana pendukung aktivitas keluarga, salah satunya adalah area terbuka hijau di Banjir Kanal Timur.

Pemandangan hijau dan pepohonan yang rindang tersedia di sepanjang Banjir Kanal Timur.

Banyak sekali bukan keunggulan tinggal di Klender?

Salah satu yang menjadi highlight dari keunggulan-keunggulan di atas adalah Klender memiliki stasiun terdekat yaitu Stasiun Klender, sehingga sangat memudahkan kamu yang bekerja di pusat kota atau justru di area Bekasi.

Apabila kamu sedang mencari hunian di dekat Stasiun Klender, berikut rekomendasinya!

Rekomendasi rumah dekat Stasiun Klender

1. Rumah 2 lantai di Perumnas Klender – Rp1 Miliar

stasiun klender

Perumnas Klender merupakan salah satu area perumahan populer yang sudah berdiri sejak dulu.

Jadi, tak perlu takut dengan lingkungannya karena semua sudah terbentuk dengan sempurna.

Soal lokasi, rumah 2 lantai di Perumnas Klender ini memiliki banyak keunggulan, mulai dari dekat dengan Stasiun Klender dan Stasiun Klender Baru (Pondok Kopi), dekat dengan akses TransJakarta, dekat dengan akses Tol Bintara, hingga banyak angkutan umum menuju pusat kota.

Rumah ini sendiri berdiri di atas tanah seluas 108 m2 dengan luas bangunan 160 m2, terdiri dari 4 kamar tidur dan 2 kamar mandi.

2. Rumah Bebas Banjir Klender – Rp750 juta

stasiun klender

Banyak orang ragu untuk membeli rumah di Jakarta Timur lantaran banyak berita banjir di wilayah ini.

Tapi jangan khawatir akan kebanjiran karena rumah satu ini bebas banjir!

Dengan luas tanah sebesar 78 m2, dan luas bangunan 70 m2, rumah ini memiliki 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.

Akses dekat rumah ini pun banyak sekali, mulai dari Stasiun Klender, tol Bintara, halte TransJakarta, pasar, sekolah, SPBU, mall, pusat kuliner, dan masih banyak lagi.

Cek spesifikasi rumah bebas banjir di Klender ini segera!

3. Rumah 2 lantai hook Perumnas Klender – Rp900 juta

stasiun klender

Rumah satu ini juga terletak di Perumnas Klender, sehingga aksesnya tak perlu diragukan lagi.

Rumah ini berada dekat Terminal Klender, pasar tradisional, rumah sakit, sekolah, dan pusat perbelanjaan.

Berdiri di atas tanah seluas 87 m2, rumah 2 lantai ini memiliki luas bangunan 174 m2.

Di lantai bawah, terdapat satu kamar tidur utama, kamar madi, ruang tamu, ruang keluarga, dan dapur.

Sementara di lantai dua, terdapat 4 kamar tidur, 1 kamar mandi, ruang keluarga, dan tempat menjemur pakaian.

4. Rumah di perkampungan Klender – Rp550 juta

stasiun klender

Siapa bilang tak ada rumah dengan harga Rp500 jutaan di Jakarta?

Di Klender, kamu bisa mendapatkan sebuah rumah yang berada di perkampungan.

Walaupun demikian, rumah di perkampungan ini memiliki luas yang lumayan, tepatnya luas tanah 84 m2, dan luas bangunan 120 m2.

Terdapat 3 kamar tidur dan 1 kamar mandi di rumah ini.

Itu dia rekomendasi rumah dekat Stasiun Klender, kira-kira, mana yang akan menjadi incaranmu?

Yang manapun itu, jangan lupa untuk membelinya melalui Rumah123 ya!

Simak juga rekomendasi rumah di wilayah lainnya hanya di artikel.rumah123.com!


Tag: , ,


Kartika Ratnasari

Content Editor

Kartika Ratnasari adalah seorang Content Editor untuk Berita 99 dan Artikel Rumah123. Ia telah berkecimpung di dunia penulisan sejak tahun 2016. Lulusan Komunikasi UI ini sering menulis di bidang properti, keuangan, dan lifestyle.
Selengkapnya