OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Potret Taman Hiburan Milik Inul Daratista Saygon Waterpark di Pasuruan. Sangat Mewah dan Fasilitas Super Lengkap!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Christantio Utama

saygon waterpark inul

Inilah potret taman hiburan milik Indul Daratista bernama Saygon Waterpark di Pasuruan yang bisa kamu ketahui. Yuk, simak isi lengkapnya!

Seorang artis yang memiliki banyak bisnis di industri taman bermain di Indonesia masih terbilang cukup sedikit.

Hanya ada beberapa nama saja, salah satunya adalah Inul Daratista.

Pedangdut kelahiran 21 Januari 1979 di Pasuruan, Jawa Timur ini memang gencar mencari cuan dalam bidang bisnis.

Selain tempat karaoke Inul Vizta, perempuan ini juga ternyata memiliki sebuah taman hiburan mewah yang besar di kampung halamannya.

Desainnya sangat keren dan fasilitasnya lengkap.

Penasaran seperti apa potret taman bermainnya?

Yuk, langsung saja kita simak potretnya berikut ini.

Wahana Air yang Banyak

Taman bermain saygon waterpark

Sumber: google.com/maps/Saygon Waterpark

Melansir laman nativeindonesia.com, Saygon Waterpark mempunyai banyak wahana air yang menyenangkan.

Contohnya water playground, di sana terdapat seluncuran tajam, ember tumpah raksasa, dan lain-lain.

Selain itu, sebagai waterpark, taman hiburan milik Inul menyediakan speed water slide, yakni seluncuran yang tinggi lengkap dengan kolam ombak.

Tak cukup sampai di sana, selain hiburan wahana air, ada pula wahana non air.

Semisal simulasi penerbangan, bioskop 6D, roller coaster, flying chair, dan lain-lain.

Fasilitas Tambahan yang Lengkap

Saygon Waterpark

Sumber: google.com/maps/Saygon Waterpark

Saygon Waterpark terbilang wahana hiburan yang dengan fasilitas super lengkap, selain berbagai wahana, ada juga fasilitas penunjang lain sepert:

1) Musala;

2) Foodcourt;

3) Gazebo tempat istirahat;

4) Penginapan;

5) Kamar mandi;

6) Area parkir luas dan lain-lain.

Ada Tempat Penginapan

Fasilitas Saygon Waterpark

Sumber: traveloka.com

Khusus bagi kamu pendatang luar kota, tak perlu bingung saat mencari penginapan.

Pasalnya, melansir laman nativeindonesia.com, ada beberapa penginapan di dekat lokasi taman bermain.

Apa saja?

1) Airplane suite (penginapan yang berkonsep pesawat terbang);

2) Saygon cottage (penginapan dengan tema tradisional Jawa);

3) Saygon Inn (penginapan dengan pemandangan langsung menghadap taman hiburan);

4) Container (penginapan dengan konsep kamar seperti container).

Lokasi dan Harga Tiket

Lokasi Saygon Waterpark

Sumber: hargaticket.com

Mengenai lokasi, Saygon Waterpark berlokasi di:

Desa Pucang Sari, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, Provinsi Jawa Timur.

Melansir laman instagram resminya, berikut harga tiket masuk per akhir Desember 2021 lalu:

1) Selasa – Jumat: Rp30 ribu;

2) Sabtu – Minggu: Rp35 ribu;

3) Hari besar atau saat waktu liburan: Rp40 ribu.

Sementara untuk menikmati fasilitas hiburan lainnya, seperti bioskop 6D dan simulasi pesawat, ada tiket masuk khusus.

Nah, itulah sedikit potret taman hiburan milik Inul Daratista Saygon Waterpark di Pasuruan, Jawa Timur yang bisa kamu ketahui.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

Jika kamu sedang mencari rumah, apartemen, tanah atau yang lainnya di marketplace properti tepercaya dan aman, bisa mengunjungi laman Rumah123.com dan 99.co untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Bintaro Icon Tangerang Selatan.

Buka lembaran baru, wujudkan impianmu dan kami selalu #AdaBuatKamu.

Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.


Tag: , ,


Christantio Utama
Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai penulis artikel. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Selengkapnya