OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Potret Anies Baswedan Pulang Kerja Naik MRT, Netizen: Jadi Teladan atau Cuma Pencitraan?

19 Juli 2022 · 2 min read Author: Kartika Ratnasari

anies baswedan pulang kerja naik mrt

Anies Baswedan terlihat menaiki MRT di Lebak Bulus, Jakarta Selatan sepulang bekerja dari Balai Kota. Tanggapan warganet pun penuh pro kontra.

Saat akan berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya, pejabat tinggi identik dengan pengawalan yang ketat.

Mulai dari mobil hingga motor yang memakai strobo dan sirine, dengan tujuan agar sang pejabat segera sampai ke tempat tujuan dengan cepat.

Namun, ada pemandangan berbeda yang datang dari Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Ia terekam video tengah pulang dari Balai Kota menggunakan transportasi umum MRT.

Pada klip berdurasi 15 detik itu terlihat Anies Baswedan mengenakan setelan jas berwarna biru sambil membawa dokumen.

Anies terlihat santai keluar dari gerbong tanpa adanya pengawalan sedikit pun.

Sejumlah warga yang menyadari bahwa sosok itu adalah Anies Baswedan terlihat menyapa dan menundukan kepalanya.

Anies pun tampak berbincang dengan salah satu pria saat berjalan menuruni tangga.

anies naik mrt

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @San***8 pada Kamis, 16 Juni 2022.

Di unggahannya, ia menuliskan berjumpa dengan Anies di MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

“Pak Anies, naik MRT pulang kantor, tadi malam. MRT Lebak Bulus, Jaksel,” tulis si pengunggah.

Cuitan itu pun sontak dipenuhi komentar warganet yang pro dan kontra terhadap apa yang dilakukan oleh Anies tersebut.

“Yang dilakukan Anies pulang kantor naik MRT itu bukan hanya merakyat, tapi memberi contoh nyata, mengajak langsung masyarakat untuk menggunakan transportasi umum untuk mengatasi kemacetan lalu lintas kendaraan,” timpal @math***.

“Halah ini yang namanya pencitraan, dicuekin pulak,” ujar @paul***.

“Pendapat positif: sedang kampanye penggunaan angkutan umum. Pendapat negatif: pencitraan,” imbuh @Suda***.

Sebelum ini, Anies juga pernah mengajak Anne-Marie Trevelyan, Menteri Perdagangan Internasional Inggris untuk menaiki MRT Jakarta.

Selain menggunakan MRT, Anies Baswedan juga beberapa kali terlihat mengendarai sepeda dalam sejumlah kegiatan.

Jadi menurutmu, apakah mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini memang patut dijadikan teladan, atau hanya pencitraan?

Jika kamu sedang mencari rumah, apartemen, tanah atau yang lainnya di marketplace properti tepercaya dan aman, bisa mengunjungi laman Rumah123.com dan 99.co untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Griya Bintaro Estate New Blok BC Tangerang Selatan.

Buka lembaran baru dan wujudkan impianmu, kami selalu #AdaBuatKamu.

Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.



Kartika Ratnasari

Content Editor

Kartika Ratnasari adalah seorang Content Editor untuk Berita 99 dan Artikel Rumah123. Ia telah berkecimpung di dunia penulisan sejak tahun 2016. Lulusan Komunikasi UI ini sering menulis di bidang properti, keuangan, dan lifestyle.
Selengkapnya