OK
Panduan

Potret Akur Rukun, Kumpulan Rumah Ibadah IKN untuk Umat Beragama yang Jadi Simbol Toleransi di Indonesia

10 Agustus 2022 · 3 min read Author: Reyhan Apriathama

Akur rukun dari tampak depan.

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Rumah ibadah IKN Akur Rukun akan menjadi simbol toleransi umat beragama di Indonesia. Simak potret menariknya di sini. 

Selain sayembara Istana Wakil Presiden Republik Indonesia di Ibu Kota Negara, Kementerian PUPR juga mengadakan sayembara untuk bangunan rumah ibadah pada IKN untuk masa mendatang.

Baru-baru ini pemenang sayembara rumah ibadah IKN telah diumumkan, yakni dari firma arsitektur Titik Garis Bidang dengan tema Akur Rukun. 

Berdasarkan akun Instagram @Meimumpuni yang menjadi pemenang sayembara, Akur Rukun memiliki dua makna yakni Esa dan Bhinneka.

Bangunan rumah ibadah IKN ini memiliki filosofi hubungan antara Tuhan, manusia, dan alam semesta.

Dengan makna tersebut, kerukunan umat beragama menjadi bagian yang sangat penting dalam pembangunan rumah ibadah IKN.

Lantas, seperti apa potret rumah ibadah IKN?

Potret Akur Rukun, Rumah Ibadah IKN dengan Nilai Filosofi yang Tinggi 

Rumah ibadah di Ibu Kota Negara ini tidak hanya terdiri dari sebuah masjid, namun juga ada sebuah vihara, gereja, katedral, pura hingga klenteng.

1. Tampak Keseluruhan 

Akur rukun dari Aerial

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Ini merupakan tampak keseluruhan dari rumah ibadah IKN dengan tema Akur Rukun yang sarat akan filosofi dan makna.

Pada bagian tampak depan terlihat jika seluruh rumah ibadah dalam bentuk yang berdampingan mendekati sebuah sungai, yang menyatu dengan alam.

Selain dari sisi tampak depan, berdasarkan pemandang aerial seluruh rumah ibadah IKN juga dipadukan dengan konsep hutan yang bersifat terbuka.

2. Mahavihara Buddha Nusantara 

Rumah Ibadah IKN Mahavihara

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Rumah ibadah IKN pertama yang perlu kamu ketahui adalah Mahavira Buddha Nusantara yang memadukan konsep Tionghoa dan kearifan lokal melalui stupa di bagian atap vihara.

Interior Rumah Ibadah IKN Mahavihara

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Pada sisi dalam, terdapat sebuah patung Buddha di bagian tengah sebagai tempat sembahyang, berkonsep terbuka hijau.

3. Gereja Ibu Kota Negara 

Gereja Protestan rumah ibadah IKN

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Bagian selanjutnya ada sebuah gereja Kristen Protestan sebagai rumah ibadah IKN dengan konsep terbuka hijau nan alami.

Gereja Protestan rumah ibadah IKN Interior

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Interior gereja ini cukup menarik, mengingat bentuknya yang terbuka memberikan suasana asri dan syahdu untuk beribadah.

4. Gereja Katedral 

Gereja Katolik rumah ibadah IKN

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Selain untuk umat Kristen Protestan, terdapat juga sebuah Gereja Katedral untuk umat Katolik berkonsep hijau dengan kumpulan tanaman di bagian fasad.

Gereja Katolik rumah ibadah IKN interior

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Sisi interior gereja dirancang dengan konsep kayu, dengan adanya patung Yesus berukuran besar di altar gereja.

5. Pura Agung Jagatnatha Nusantara 

Pura Agung IKN Nusantara

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Selain vihara, rumah ibadah IKN juga dipersiapkan untuk umat Hindu yakni Pura Agung Jagatnatha Nusantara.

Pura ini memiliki konsep bangunan yang sangat rapi, dengan menyesuaikan kaidah berdasarkan agama Hindu, baik dari sisi bangunan utama hingga tempat peribadatan.

6. Klenteng Kong Miao Nusantara 

Klenteng IKN Nusantara

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Rumah ibadah IKN berikutnya adalah Klenteng Kong Miao Nusantara sebagai tempat peribadatan umat Konghucu.

Klenteng IKN Nusantara interior

Sumber: Instagram/@Meimumpuni

Bangunan klenteng ini tampak luas, dengan dua bangunan berukuran besar untuk memenuhi peribadatan. 

Konsep merah dengan aksen klasik Tionghoa memberikan suasana yang kuat, dan terlihat sangat menarik.

Itulah beberapa potret rumah ibadah IKN dengan tema Akur Rukun yang sarat akan nilai kemajemukan dan toleransi.

Temukan informasi menarik seputar properti, selengkapnya di artikel.rumah123.com dan kunjungi portal IKN di sini selengkapnya

Wujudkan rumah impian berwawasan lingkungan bersama Cluster Mississippi Kota Wisata selengkapnya di Rumah123.com dan dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!


Tag: ,


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA