Perbedaan antara Hadas dan Najis saat Bersuci, Simak Penjelasan Lengkapnya
Yuk, simak penjelasan yang lengkap mengenai perbedaan antara hadas dan najis saat bersuci, biar kamu semakin memahami dengan baik.
Tidak usah heran kalau masih banyak umat Islam yang masih salah membedakan antara kedua hal di atas.
Sebelum membahas hal itu, kamu juga mesti mengetahui kalau apa persamaan dari hadas dan najis?
Persamaannya, kedua hal ini menghalangi kamu untuk melakukan ibadah apapun karena dalam keadaan tidak suci.
Namun, ada perbedaan antara hadas dan najis sehingga kamu perlu mengetahui cara untuk bersuci.
Saat kamu ingin menunaikan ibadah salat lima waktu, tentu tidak dapat melakukannya lantaran masih kotor.
Mengenal Hadas Besar
1. Hadas Kecil
Sebelum membahas mengenai perbedaan hadas dan najis, sebaiknya kamu mengetahui apa itu hadas.
Hadas kecil merupakan suatu kejadian yang menyebabkan seorang muslim atau muslimah harus bersuci dengan wudu atau tayamum.
Yang termasuk ke dalam hadas kecil ini adalah
A. Keluar sesuatu dari dua lubang yaitu qubul dan dubur
B. Adanya sentuhan langsung antara kulit laki-laki dan perempuan yang sudah akil baligh dan bukan mahram.
C. Menyentuh kemaluan baik sendiri atau orang lain dengan telapak tangan atau jari.
2. Hadas Besar
Yang dimaksud dengan hadas besar adalah kondisi yang menyebabkan seorang muslim atau muslimah harus bersuci dengan mandi wajib.
A. Hubungan suami istri, baik keluar air mani atau tidak
B. Keluar darah bagi perempuan seperti darah haid, nifas, dan wiladah (darah yang keluar ketika melahirkan).
C. Keluar air mani bagi pria, baik karena mimpi basah atau lainnya.
D. Meninggal dunia.
Mengenal Najis
Setelah mengetahui hadas, saatnya mengetahui najis, tentunya sebelum membahas perbedaan antara hadas dan najis.
Dikutip dari laman Gramedia.com, secara literal dalam bahasa Arab, najis memiliki arti segala sesuatu yang bersifat kotor.
Sejumlah ulama fiqih mengatakan kalau najis merupakan segala sesuatu yang kotor dan bisa mencegah atau membatalkan salat.
Najis terdiri dari bermacam-macam, di antaranya
A. Najis Mukhaffafah
Perlu diketahui kalau najis mukhaffafah ini tergolong ringan, contohnya air kencing bayi yang masih menyusui.
Cara membersihkannya juga mudah, bisa menggunakan air mengalir dan sabun, mandi, atau berwudu.
B. Najis Mutawassithah
Kalau najis ini masuk kategori sedang, keluar dari qubul dan dubur manusia atau hewan, terkecuali air mani.
Jenis najis ini terbagi dua yaitu najis ‘ainiyah (masih ada wujudnya) dan najis hukmiyah (tidak berbau, tidak bisa dilihat).
Cara membersihkan najis kategori sedang ini tidak jauh berbeda dengan najis ringan, dibersihkan dengan air.
C. Najis Mughalladah
Najis yang tertolong berat seperti anjing, babi, dan darah yang terkena pada bagian tubuh atau pakaian.
Cara membersihkannya tergolong rumit, harus bersuci sebanyak tujuh kali, perlu penjelasan lebih lengkap.
D. Najis Ma’fu
Jenis najis ini masih bisa ditoleransi tanpa perlu membasuh atau membersihkan, najis kecil yang tidak terlihat.
Perbedaan antara Hadas dan Najis
Setelah melihat perbedaan antara hadas dan najis dari penjelasan jenis dan kategorinya, simak ulasan lebih lanjut.
1. Perbedaan Wujud
Najis merupakan benda yang dapat dilihat berdasarkan warna, bau, dan rasa, sementara hadas tidak harus berbentuk.
Hadas adalah status hukum lantaran perbuatan atau kejadian, misalnya orang usai buang air kecil, maka ia hadas kecil.
2. Perbedaan Bersuci
Seseorang masih dalam keadaan hadas, meskipun telah menghilangkan kotoran yang melekat di tubuh atau pakaian.
Hadas cuma bisa dihilangkan dengan wudu, tayamum, atau mandi besar saja. Ingat, mengenai hal ini ya.
Sementara orang yang terkena najis, harus disucikan dan dibersihkan sehingga fisik najis tidak lagi terlihat.
Nah, itulah penjelasan mengenai perbedaan antara hadas dan najis, semoga bisa memperkaya pengetahuan kamu.
Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan informasi yang menarik mengenai properti hingga gaya hidup.
Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti dan lainnya karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.
Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi, hanya di Rumah123.com.
Kalau kamu sedang mencari rekomendasi properti untuk tempat tinggal atau investasi, pilihan terbaik adalah Java House.