OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Nekat Beli Rumah Bakal Bikin Kamu Ga Malas Nabung, Cobain Deh!

30 Nopember 2023 · 3 min read Author: Wita Lestari

Ilustrasi. Foto: Rumah123/iStock

Malas nabung? Kamu ga sendirian kok! Apalagi kalau duit yang mau ditabung juga ga ada, ya kan? Tapi, kalau kamu selalu ngikutin malas yang ini, jangan kaget kalau suatu saat kamu “kedodoran” menghadapi pengeluaran tak terduga. Atau kalau ga, ketika ada penawaran khusus supermurah hunian yang kamu suka, uang muka (DP)-nya ga bisa kamu bayarkan serupiah pun. Nyesel kan?

Satu-satunya yang akan memecut kamu untuk rajin menabung adalah kondisi “terpaksa”. Nah, gimana kalau kita tetapkan saja kondisi “terpaksa” itu? Semisal, ambil rumah sekarang! Dijamin kamu akan “bisa” menyisihkan 30% dari pendapatanmu untuk membayar cicilannya.

Baca juga: Bang Bing Bung! Gini Cara Nabung Agar Milenial Kebeli Rumah!

Akan tetapi, kalau itu terlalu nekat, gimana kalau kondisi “terpaksa” itu kamu turunkan level-nya, yakni menjadi rencana beli rumah. Bukan sekadar rencana, kamu benar-benar mencanangkannya alias menetapkan tujuan utama yang berjangka panjang dalam hal perencanaan keuanganmu.

Dengan menetapkan beli rumah, maka kamu jadi mempunyai tujuan keuangan jangka panjang. Nah, kalau kamu sudah menyusun rencana keuangan dalam jangka waktu panjang, kamu bakal semangat menabung.

Baca juga: Setelah 6 Tahun Menabung, Pasangan Muda Ini pun Kebeli Rumah, Kalau Kamu?

Menurut perencana keuangan, siapa pun dia, salah satu sebab yang membuat orang malas menabung adalah menyisihkan sebagian uang untuk hal yang kita sendiri belum tahu untuk apa. Untuk pensiun, misalnya, ini pastinya akan bikin kamu, kaum milenial, segan menabung.

“Pensiun? Masih lamaaa… keleees.” Mungkin kamu akan bilang gitu kan? Alhasil, kamu jadi malas menabung, baik untuk jumlah sedikit maupun besar.

Beda halnya kalau kamu sudah menentukan tujuan apa yang akan kamu beli. Katakanlah beli rumah. Membayangkan seperti apa rumah yang akan kamu beli, lokasinya, desain interiornya, nilai investasinya, dan lain-lain, akan bikin kamu semangat untuk menabung.

Baca juga: Sudah Persiapkan DP Rumah Cukup dengan Menabung

Kamu tak akan lagi menunda-nunda menabung karena tahu apa yang akan kamu beli. Berapa besar dananya, kapan bisa dibelinya, di mana belinya. Kamu jadi akan memprioritaskan menabung karena ada kebutuhan yang harus dikejar.

Kamu tak lagi menghabiskan uangmu untuk foya-foya, karena lebih sibuk memikirkan investasi untuk masa depan yakni punya rumah. Coba deh pikirkan, ketika kamu mendapatkan bonus, misalnya, pasti pikiran pertama yang muncul di kepalamu adalah bagaimana menghabiskan uang itu untuk berbelanja ini dan itu, ya kan?

Jadi orang yang konsumtif itu emang gampang banget lho! Tapi, sangatlah berisiko. Kalau dibiarkan, kamu “serasa” punya duit lebih padahal yang sebenarnya kamu sedang berkelakuan boros.


Tag: , , , ,