OK

Menyelamatkan Bumi dari Rumah, Bisa Banget Lho!

19 Juli 2022 · 2 min read · by Wita Lestari

Foto: Rumah123/GettyImages

 

Dengan memperhatikan hal-hal kecil di rumah, kamu berkontribusi menjaga keselamatan alam dunia. Selain itu, dengan penggunaan energi listrik yang minim, kamu juga menyelamatkan anggaran dana rumah tangga dari pemborosan.

Nah, berikut ini beberapa cara mudah menghemat penggunaan energi di rumahmu:

Hidupkan Lampu Kalau Perlu Saja 

Mungkin kamu sering meninggalkan ruangan dengan lampu masih menyala. Semisal mulanya kamu hanya berniat mengambil minum ke dapur, lalu terdistrak acara televisi di ruang keluarga, lantas kamu meninggalkan kamar dengan lampu yang menyala dalam waktu yang lama. Contoh lainnya, kamu lupa mematikan lampu kamar mandi. Terasa sepele, bukan? Tapi, ingatlah! Mematikan lampu yang tidak digunakan merupakan aksi hemat energi.

Baca juga: Lima Cara Hemat Bangun Rumah Sendiri

Gunakan Lampu Hemat Energi

Saat ini banyak produsen lampu yang memproduksi lampu hemat energi. Jadi, kamu pilih saja menggunakan lampu hemat energi karena dapat menghemat listrik cukup signifikan.

Pilih Alat-alat Elektronik Seperlunya Saja

Banyak peralatan rumah tangga yang menggunakan energi listrik. Sebut saja penanak nasi, televisi, kulkas, komputer, dan lainnya. Apabila sudah tidak digunakan, jangan tinggalkan barang-barang tersebut dalam keadaan menyala dan terus memakan daya. Biasakan sebelum tidur mematikan alat-alat elektronik di rumah.

Baca juga: Rumah Pake Sistem Panel Surya Irit Energi, DP Bisa Dicicil 25 Kali, Mau Gak?

Lebih Baik Menggunakan Laptop

Selain lebih mudah di bawa ke mana-mana, ternyata daya listrik yang dibutuhkan oleh laptop jauh lebih sedikit dibandingkan komputer. Laptop hanya menggunakan 15-20 watt listrik, sedangkan komputer menghabiskan setidaknya 150 watt. Jadi, lebih baik kamu menggunakan laptop saja ketimbang komputer.

Gunakan Tas Belanja

Kalau kamu memiliki jadwal rutin untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari di pasar, sebaiknya bawalah tas belanja dari rumah. Kantong plastik yang biasa digunakan saat belanja merupakan benda yang tak bisa terurai di alam yang tentunya berbahaya untuk lingkungan.


Tag: , , , , , ,