OK
×
×
Kalau kamu punya lahan cuma seluas 56 meter persegi, hunian maksimal seperti apa yang bakal kamu bikin? Gak semua orang bisa kreatif membuat lahan sesempit itu menjadi hunian ideal yang maksimal untuk difungsikan sehari-hari. Tapi, gak demikian buat Abimantra Pradhana.
Sang arsitek muda ini baru-baru ini membangun sebuah hunian di atas lahan seluas 56 meter persegi. Kepiawaiannya dalam mengarsiteki sebuah bangunan terbuki dengan hadirnya rumah di Kawasan Gandaria, Jakarta Selatan.
Abimantra mendesain 3 lantai untuk rumah di lahan minimalis ini. Pada lantai dasar, kamar tidur utama terlihat mendominasi ruangan. Kamar ini terasa luas tanpa sekat. Di lantai ini, dia juga menempatkan kamar mandi yang bersanding dengan taman mungil di sudut ruangan.
Naik ke lantai dua, jendela dengan bukaan besar serasa menyambut agar kita menjumpai ruang tamu, setelah melintasi lemari kayu tempat penyimpanan. Ruangan di lantai dua ini didominasi kayu dan besi. Lagi-lagi tanpa sekat, kita langsung bisa melihat ruang dapur.
Pada lantai tiga, terdapat kamar tidur, juga tanpa sekat, hanya terlihat tangga untuk ke rooftop.
Jadi, meski lahan terbatas tapi rumah mungil ini bisa memiliki dua kamar tidur, kamar mandi, lemari penyimpanan (storage), ruang tamu, dapur, ruang jemur, layaknya sebuah rumah pada umumnya yang berlahan lebih luas.
Nah, kalau kamu punya lahan minimalis, atau membeli rumah dengan lahan yang minim, bisa dong kamu renovasi untuk memenuhi semua kebutuhan ruang buat keluarga.
Foto-foto dan Teks: Rumah123/Jhony Hutapea
Level 37 EightyEight@Kasablanka
Jl. Casablanca Kav.88
Jakarta Selatan
Jakarta 12870
Indonesia