OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Mau Punya Apartemen di Lokasi Premium di Bogor?

30 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Royal Heights, Bogor (Rumah123/Royal Heights)

Saat kamu mencari hunian, kamu akan mensyaratkan banyak hal. Lokasi hunian harus berada di kawasan premium, fasilitas harus lengkap.

Lantas apalagi? Akses ke hunian mudah. Kalau perlu, hunian memiliki pemandangan yang indah sehingga membuat kamu semakin betah.

Baca juga: Royal Tajur Raih The Prospective Housing in Bogor Versi PIA 2017

Mau memiliki hunian seperti ini? Apartemen Royal Heights yang berada di kawasan perumahan Royal Tajur di Bogor, Jawa Barat menjad pilihan. Apartemen ini merupakan low rest apartment yang hanya terdiri dari lima lantai.

“Royal Height berada di lokasi super premium karena lokasinya, pertama berada di Royal Tajur. Kedua, lokasi berada di samping club house,” ujar Sales Manager Royal Tajur, Frans Hartono kepada Rumah123.

Baca juga: Seperti Apa Ya Rumah Berkontur? Makanya Lihat Rumah di Royal Tajur

“Ada view gunung, hutan. Terus dapat hunian di CBD Royal Tajur, karena nanti akan dibangun CBD di dalam kawasan,” kata Frans lagi.

Royal Heights hanya memiliki 159 unit. Unit yang ditawarkan adalah 1 bedroom, 2 bedroom, dan 3 bedroom. Apartemen ini dipasarkan mulai dari harga Rp299 juta.

Baca juga: Mau Hunian dengan Lingkungan yang Sehat? Royal Tajur Bogor Aja

Apartemen ini berada tepat di samping club house Royal Tajur. Penghuni ataupun penyewa dapat memanfaatkan fasilitas yang ada di club house.

Nantinya, kawasan sekitar apartemen akan berada di area central business district (CBD) Royal Tajur. Perumahan ini juga dekat dengan sejumlah fasilitas umum seperti rumah sakit, sekolah, dan pusat perbelanjaan.

Baca juga: Royal Tajur Rilis Low Rise Apartment, Seperti Apa Sih?

Akses menuju ke lokasi perumahan juga dekat dengan pintu tol Bocimi dan tol Jagorawi. Sedangkan lokasi perumahan berada di jalan raya Tajur.

Tidak ketinggalan, pemandangan di area sekitar apartemen juga indah. Penghuni dapat melihat pengunungan di sekitar kawasan hunian. Mereka juga bisa melihat hutan konservasi.


Tag: , , , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya